5 Fakta Serial Horor Them yang Ungkap Rasisme di AS

Kerap disamakan dengan film Us #IDNTimesHype

Tak terasa kita sudah memasuki bulan April 2021 dan pastinya terdapat tayangan baru yang akan dirilis. Salah satunya adalah serial Them yang bakal ditayangkan dalam layanan video on demand Amazon Prime Studio tepat tanggal 9 April 2021. 

Nah, serial bergenre horor ini pastinya layak untuk dinanti karena menyuguhkan kisah baru yang beda dari kisah horor lain. Sebelum nonton, pastinya kalian alangkah baiknya kalau kalian tahu berbagai fakta di balik serial Them ini. Mau tahu apa saja faktanya? Yuk langsung simak di bawah ini. 

1. Hadirkan plot yang baru dan beda

Serial Them merupakan serial horor baru yang menghadirkan sudut pandang warga Afrika Amerika dan menekankan pada kasus rasisme. Sementara ceritanya mengenai keluarga Afrika Amerika yang berasal dari Carolina Utara di tahun 1950an. Namun karena sebuah alasan mereka harus pindah ke lingkungan baru di kota Los Angeles yang didominasi oleh warga kulit putih Amerika. 

Mulanya mereka menganggap jika tetangganya yang kesemuanya masyarakat kulit putih akan menerima mereka dengan baik. Namun sebaliknya mereka justru mendapat perlakuan rasis dan berusaha membuat mereka pergi dari lingkungan tersebut. Di sisi lain, Lucky dan Hemory beserta anaknya harus menghadapi gangguan supranatural yang belum pernah mereka temui sebelumnya.

2. Digarap oleh Little Marvin dan Lena Waithe

5 Fakta Serial Horor Them yang Ungkap Rasisme di ASshadowandact.com

Them sekilas memang mirip dengan film garapan Jordan Peele yakni Get Out dan Us yang menghadirkan kisah horor dengan sudut pandang warga Afrika Amerika. Bahkan judulnya yang mirip dengan film Us, membuat Them kerap dibandingkan dengan film hits keluaran tahun 2019 tersebut.

Akan tetapi serial baru ini dibuat oleh Little Marvin sebagai penulis cerita dan Lena Waithe sebagai eksekutif produser. Selain itu, beberapa orang yang ikut dalam produksi serial ini adalah Don Kurt, Miri Yoon, David Matthews dan Roy Lee yang berasal dari Vertigo Entertainment. 

3. Berikan penekanan pada sejarah rasisme di AS

5 Fakta Serial Horor Them yang Ungkap Rasisme di ASDok. Amazon Prime

Berbeda dari film Us yang berfokus kisahnya pada horor dan thriller, namun serial ini lebih mendekati film Get Out yang membawa unsur rasisme dan supremasi orang kulit putih di AS. Selain itu, kisahnya juga tidak beda jauh dengan serial HBO, Lovecraft Country yang juga memberikan kisah rasisme pada orang Afrika Amerika di tahun 50an.

Sementara Little Marvin juga membeberkan jika ide cerita di balik serial ini terinspirasi dari teror dan trauma yang ia alami selama ini. Di samping itu, Marvin juga menggali kembali sejarah masa lalu, di mana masyarakat kulit hitam mendapatkan perlakuan yang buruk di masyarakat AS saat berada di tempat umum. Namun ia mengaku belum pernah melihat tensi mencolok di dalam tempat paling privat yakni rumah pribadi.   

Baca Juga: 6 Film dan Serial Barat Netflix Terbaru Tayang April 2021

4. Menghadirkan aktor-aktor keren

5 Fakta Serial Horor Them yang Ungkap Rasisme di ASDok. Amazon Prime

Serial Them menghadirkan aktor-aktor papan atas yang sudah malang melintang berkarir di dunia perfilman Hollywood. Pemeran utama serial ini diperankan oleh aktor asal Inggris yakni, Deborah Ayorinde dan Ashley Thomas sebagai Lucky dan Henry Emory. 

Di samping itu, ada pula aktris remaja pendatang baru yang sebelumnya sempat membintangi film Us, yakni Shahadi Wright Joseph sebagai Ruby Emory. Tak ketinggalan terdapat aktris cilik pendatang baru bernama Melody Hurd berperan sebagai anak terkecil dari keluarga Emory, bernama Gracie. 

5. Salah satu serial horor paling dinanti tahun ini

https://www.youtube.com/embed/WL3Jz8fDgFI

Serial Them memang menjadi salah satu serial horor yang dinanti-nanti tahun ini karena menghadirkan plot menarik dan digadang-gadang bisa mengikuti jejak kesuksesan film Get Out (2017) dan Us (2019). Nantinya serial anthologi ini akan hadir dalam 10 episode dalam musim pertamanya dan akan mulai hari Jumat besok. 

Sebelum tayang perdana di Amazon Prime Studio, serial ini sempat tayang beberapa episode dalam SXSW Film Festival yang diselenggarakan Maret tahun ini. Bahkan serial Them juga sudah diumumkan jika akan dilanjutkan ke season kedua meski belum tayang, sesuai permintaan dari Amazon sejak 2018 lalu. 

Nah, itu tadi kelima fakta mengenai serial horor Them yang perlu kalian ketahui sebelum nonton. Pastikan kalian gak ketinggalan nonton serial ini!

Baca Juga: 7 Serial Mafia Underrated selain 'Narcos' yang Menghipnotis

Brahm Photo Verified Writer Brahm

-

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Agustin Fatimah

Berita Terkini Lainnya