5 Film Terbaik tentang Perang Vietnam yang Penuh Perjuangan 

Aksinya seru dan penuh makna

Perang Vietnam memang menjadi salah satu peperangan besar yang terjadi di masa Perang Dingin antara Blok Barat dan Timur, yang persisnya terjadi pada tahun 1955-1975. Selain itu saat Perang Vietnam, Amerika Serikat juga mengirimkan tentaranya ke medan perang untuk membantu Vietnam Selatan dalam menghadapi kubu Vietcong dan Vietnam Utara yang menganut ideologi komunisme. Dalam peperangan tersebut tercatat lebih dari lebih dari 4 juta korban tewas dari kedua belah pihak. 

Maka dari itu terdapat berbagai film yang dibuat untuk mengenang tragedi kelam tersebut, seklaigus menjadi pelajaran sejarah bagi penontonnya. Buat kalian yang suka banget dengan film perang, maka gak ada salahnya buat menonton film-film Perang Vietnam berikut ini. 

1. Platoon (1986)

https://www.youtube.com/embed/hGsyEkfjhQk

Platoon merupakan film lawas rilisan tahun 1986, yang mengisahkan mengenai seorang prajurit muda yang bernama Chris Taylor yang memutuskan untuk keluar dari kuliahnya dan menjadi relawan dalam Perang Vietnam. Ketika berada di medan perang ia menyadari adanya perpecahan dalam kubunya sendiri, disamping menghadapi Tentara Vietnam Utara yang terkenal gesit. 

Film ini sudah dirilis sejak 10 Desember 1986, serta mampu meraih berbagai penghargaan dalam ajang Academy Awards tahun 1987. Selain itu film yang dibintangi oleh Charlie Sheen ini juga menjadi salah satu film Perang Vietnam terbaik dengan rating tinggi. 

2. We Were Soldiers (2002)

https://www.youtube.com/embed/qaOl-Z8iWlA

We Were Soldiers adalah film yang diadaptasi dari buku novel rilisan tahun 1992, berjudul We Were Soldiers Once… and Young yang ditulis oleh Hal Moore. Sedangkan jalan cerita film ini mengenai awal AS ikut dalam Perang Vietnam yang berfokus pada Lieutenant Colonel Hal Moore dari mulai berlatih hingga merasakan secara langsung peperangan di Vietnam. 

Film ini dibintangi oleh Mel Gibson sebagai pemeran utamannya yakni, Hal Moore. Selain itu film ini sudah ditayangkan sejak 1 Maret 2002 yang juga tayang di berbagai negara hampir di seluruh dunia. 

3. Rescue Dawn (2006)

https://www.youtube.com/embed/UNm9Tzo5rvI

Rescue Dawn memberikan kisah nyata dari seorang pilot yang tergabung dalam Angkatan Udara Amerika Serikat, yang lahir di Jerman bernama Dieter Dengler. Cerita bermula saat pesawat Douglas A-1 Skyraider tumpangannya ditembak jatuh dan ditemukan oleh warga pendukung Pathet Lao di Laos, yang merupakan sekutu dari Viet Cong, yang mana merupakan musuhnya sendiri.

Film ini tayang perdana di Toronto Film Festival pada tanggal 9 September 2006, serta rilis resmi di Amerika Serikat pada 4 Juli 2007, serta tayang juga di berbagai negara lain.

Baca Juga: 5 Film Australia Bertema Perang Dunia II yang Actionnya Seru

4. Tunnel Rats (2008)

https://www.youtube.com/embed/RmEuGECjMls

Tunnel Rats atau yang juga disebut 1968 Tunnel Rats berkisah mengenai prajurit spesial AS yang ditugaskan untuk menumpas Tentara Viet Cong yang menggunakan terowongan sempit. Karena dari terowongan tersebut para tentara Viet Cong dapat melakukan serangan kejutan kepada tentara AS. 

Tayangan ini sudah dirilis pada 13 November 2008 di Jerman dan tayang di AS pada Maret 2009. Serta mampu masuk dalam beberapa festival film di beberapa negara. 

5. Danger Close: The Battle of Long Tan (2019)

https://www.youtube.com/embed/_E0J11-rB7Q

Terakhir ada film terbaru berjudul Danger Close: The Battle of Long Tan yang bersetting tahun 1966, di mana sejumlah 108 tentara Australia dan Selandia Baru ditugaskan dalam Perang Vietnam. Namun kesemua prajurit tersebut masih muda dan belum memiliki banyak pengalaman dalam medan perang. Serta harus menghadapi gempuran lebih dari 2500 tentara Viet Cong dan Vietnam Utara. 

Danger Close: The Battle of Long Tan sudah ditayangkan pada tanggal 8 Agustus 2019 dan tayang perdana di Sydney Film Festival pada tanggal 15 Juni 2019. 

Itu dia beberapa film Perang Vietnam yang dijamin seru dan pastinya menghadirkan kisah sejarah menarik. Mana nih yang udah kamu tonton?

Baca Juga: 7 Peristiwa Penting yang Terjadi di Balik Perang Saudara Rusia

Brahm Photo Verified Writer Brahm

-

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Agustin Fatimah

Berita Terkini Lainnya