5 Film Bersetting di Hindia Belanda yang Harus Banget Ditonton

Udah ada yang kamu tonton?

Sebelum merdeka, bangsa Indonesia pernah merasakan menjadi koloni bangsa Belanda yang dijuluki dengan Dutch East Indies atau Hindia Belanda, sebelum kemudian diambil alih oleh Jepang pada tahun 1942. 

Menilik sejarah penjajahan pastinya menarik nih untuk menyaksikan beberapa film berlatar masa Hindia Belanda, apalagi di momen hari kemerdekaan. Bagi kalian yang penasaran simak yuk beberapa filmnya di bawah ini.

1. Max Havelaar (1976)

https://www.youtube.com/embed/hu-t-VALMig

Max Havelaar merupakan film asal Belanda yang berdasarkan cerita dari buku terbitan tahun 1860, dengan judul sama karangan dari Multatuli atau yang terkenal dengan Douwes Decker.

Film ini bersetting pada abad ke 19 serta mengisahkan mengenai tokoh protagonis asal Belanda yang berusaha untuk mengubah dan memberantas sistem korup yang merajalela di Hindia Belanda. Film ini sudah dirilis pada 9 September 1976, namun sempat tidak boleh tayang di Indonesia hingga diperbolehkan tayang tahun 1987. 

2. Oeroeg (1993)

https://www.youtube.com/embed/UtGu9uvtlGk

Oeroeg mengisahkan mengenai seorang anak bangsawan Belanda bernama Johan yang berteman dengan anak pribumi bernama Oeroeg. Namun setelah Perang Dunia II, situasi di Indonesia berubah, di mana Johan harus melawan Oeroeg, temannya sendiri yang ikut menjadi pejuang kemerdekaan Indonesia. Film Oeroeg ini diadaptasi dari novel rilisan tahun 1948, karangan penulis asal Belanda bernama Hella Haasse.

Film berbahasa Belanda dan Indonesia ini sudah dirilis pada 10 Juni 1993 di Belanda, serta menyajikan kisah drama dan sejarah yang menarik. 

3. Krakatoa: The Last Days (2006)

https://www.youtube.com/embed/OJ1JPxgYuJM

Salah satu film lainnya adalah Krakatoa: The Last Days yang mengisahkan tentang kejadian erupsi Gunung Krakatau yang sangat dahsyat, hingga menimbulkan gelombang Tsunami pada tahun 1883. Selain itu film ini berfokus pada keluarga Belanda Beijerinck yang memerintah di area Banten. Film bergenre docudrama ini sudah ditayangkan di BBC One pada tanggal 7 Mei 2006, serta langsung berdasarkan pada saksi mata kejadian tersebut. 

Baca Juga: 7 Alasan Mengapa Kamu Harus Coba Nonton Film Sejarah

4. Grisse (2019)

https://www.youtube.com/embed/lmjemLXhWSg

Kemudian ada Grisse yang merupakan serial TV yang ditayangkan oleh HBO Asia, dengan menggunakan bahasa Inggris. Serial ini bersetting dan mengisahkan Kabupaten Gresik, Jawa Timur pada abad ke 19, ketika masih menjadi bagian dari Hindia Belanda.

Serta cerita utamanya mengenai pemberontakan kepada Gubernur Jenderal yang semena-mena, serta dipimpin oleh seorang perempuan bernama Kayla. Serial ini sudah dirilis 6 Maret 2019, serta dibinyangi oleh berbagai aktor asal Indonesia, seperti Adinia Wirasti, Marthino Lio dan sebagainya. 

5. Bumi Manusia (2019)

https://www.youtube.com/embed/2BYJaVz_wpM

Terakhir ada film asal Indonesia yang berjudul Bumi Manusia yang diadaptasi dari novel terkenal berjudul sama, karangan Pramoedya Ananta Toer. Film ini menceritakan mengenai seorang anak bangsawan Jawa bernama Minke yang bersekolah di Hogere Burger School (HBS), hingga ia akhirnya jatuh cinta dengan seorang anak Indo bernama Annelies.

Namun kisah cinta mereka tidak berjalan mulus dan terdapat berbagai rintangan yang menghalanginya. Film yang disutradarai oleh Hanung Bramantyo ini sudah dirilis pada 15 Agustus 2019, tepat dua hari sebelum hari kemerdekaan Indonesia. Selain itu menghadirkan bintang muda Iqbaal Ramadhan sebagai Minke dan Mawar De Jongh sebagai Annalies. 

Nah, itu dia beberapa film dan serial yang berlatar masa Hindia Belanda. Kira-kira mana yang mau kalian tonton terlebih dahulu?

Baca Juga: Nostalgia, Ini 8 Film Sejarah-Kolosal Terbaik di Tahun 2000-an 

Brahm Photo Verified Writer Brahm

-

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya