6 Film Horor Skandinavia yang Ceritanya Nyeremin Banget

Pasti bakal bikin kalian tegang 

Tayangan horor yang menarik dan gak boleh dilewatkan salah satunya berasal dari wilayah Skandinavia, atau wilayah Eropa bagian utara yang meliputi negara Swedia, Norwegia, Finlandia, Denmark dan Islandia. Film-film dari negara Skandinavia mempunyai cerita yang khas dan beda dari film horor Hollywood yang sudah sering kita tonton. 

Pasti kalian penasaran kan, apa aja film-film horor yang berasal dari Skandinavia. Mari kita simak beberapa ulasan filmnya di bawah ini. 

1. Let the Right One In (2008)

https://www.youtube.com/embed/ICp4g9p_rgo

Let the Right One In merupakan film bergenre horor asal Swedia yang mengadaptasi kisah dari buku novel dengan judul sama, terbitan tahun 2004 karangan John Ajvide Lindqvist. Film yang disutradarai oleh Tomas Alfredson ini menyajikan cerita mengenai seorang anak laki-laki berusia 12 tahun yang selalu mendapatkan bullying dari temannya.

Hingga ia bertemu dan menjalin hubungan persahabatan dengan seorang anak perempuan yang ternyata adalah vampire

Film horor bersetting tahun 80an ini sudah dirilis pada 24 Oktober 2008 dan sempat dirilis pada 28 Januari 2008 di Gotenborg Film Festival. Film ini juga masuk dalam berbagai nominasi dan mendapatkan penghargaan dalam ajang bergengsi. 

2. The Monitor (2011)

https://www.youtube.com/embed/c3ZdbEI1t8A

The Monitor termasuk film horor thriller asal Norwegia yang memiliki judul asli Babycall. Film ini memberikan kisah mengenai seorang ibu bernama Anna yang selalu memonitori anaknya.

Namun keanehan terjadi ketika adanya suara misterius pada alat babycall, yang membawanya pada kejadian aneh, serta berhubungan dengan pembunuhan anak yang pernah terjadi.  

Film ini meluncur pada tanggal 7 Oktober 2011 dan tayang di berbagai negara lainnya termasuk di luar Eropa, seperti AS dan Jepang. Selain itu film The Monitor ini juga mendapatkan tanggapan positif dari para penontonnya. 

3. Bodom (2016)

https://www.youtube.com/embed/ZKBKYe_Yka4

Bodom adalah film asal Finlandia yang sudah ditayangkan sejak 19 Agustus 2016 di Finlandia dan beberapa negara lain. Film horor ini memberikan kisah mengenai sekelompok anak muda yang memutuskan untuk berkemah di Danau Bodom untuk melakukan rekonstruksi pembunuhan di tahun 1960.

Namun ternyata terdapat kejanggalan di area danau tersebut.  Film ini memberikan kisah yang terinspirasi dari kisah nyata pembunuhan yang terjadi di Danau Bodom pada tahun 1960. 

Baca Juga: 6 Rekomendasi Film Horor Bertema Balas Dendam Perempuan, Penuh Darah!

4. Haunted (2017)

https://www.youtube.com/embed/cJsdMkJLf28

Haunted merupakan film horor asal Norwegia yang memberikan cerita tentang Catherine yang kembali ke desanya setelah ayahnya meninggal. Namun ternyata di desa tersebut menyimpan berbagai keanehan dan adanya cerita mengenai hilangnya orang-orang, yang mana ada kemungkinan dibunuh.

Setelah mengetahui cerita tersebut ia berusaha untuk mengulik kejadian buruk yang pernah terjadi di sana. 

Film yang berjudul asli, Hjemsøkt ini sudah dirilis pada 24 November 2017 dan menggunakan Bahasa Norwegia sebagai pengantarnya. 

5. Draug (2018)

https://www.youtube.com/embed/YAGWhPfiZdU

Selanjutnya ada film Draug yang mengisahkan pada abad ke 11, di mana seorang missionaris hilang di hutan belantara Swedia. Namun salah seorang yang ditunjuk adalah Nanna untuk mencari misionaris tersebut, tapi justru yang ia temukan bukanlah orang. Melainkan terdapatnya sesuatu mistis dan jahat yang mendiami hutan tersebut. 

Tayangan asal Swedia ini sudah dirilis pada 10 Oktober 2018 dalam acara Scream Fest di AS. Serta sudah dirilis di Swedia pada tanggal 24 Februari 2019 lalu.  

6. Midsommar (2019)

https://www.youtube.com/embed/1Vnghdsjmd0

Terakhir terdapat film Midsommar yang merupakan hasil kerjasama rumah produksi AS, yakni A24 dan Swedia, yakni Nordisk Film. Film bergenre folk-horror ini memberikan kisah tentang seorang pasangan asal AS, yang diajak oleh teman mereka asal Swedia untuk menghadiri ritual mid-summer.

Awalnya acara ritual ini berjalan seperti biasa, namun kemudian berubah menjadi aneh hingga tidak wajar hingga berubah menjadi ritual pengorbanan. 

Film ini baru saja dirilis oleh A24 pada 3 Juli 2019 di AS, serta oleh Nordisk Film dirilis di Swedia pada 10 Juli 2019. Film yang disutradarai oleh Ari Aster ini berhasil mendapatkan review positif dari para penontonnya. 

Nah udah tahu kan film-film horor seru dari Skandinavia, yang pastinya ceritanya lain dari yang lain. Kira-kira mana nih yang kalian mau tonton.

Baca Juga: 6 Film Horor Rusia yang Mengerikan Banget Ceritanya, Seram!

Brahm Photo Verified Writer Brahm

-

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya