5 Fakta Film Ghibli 'Aya to Majo', Sherina Turut Berpartisipasi Lho! 

Wah, makin gak sabar nonton nih!

Kabar gembira untuk para penggemar film Ghibli. Setelah beberapa bulan terakhir hanya diberikan sedikit spoiler mengenai film terbaru produksi studio mereka, kemarin (12/11) Ghibli resmi mengumumkan sinopsis resmi, tanggal tayang, dan deretan pengisi suara untuk film Aya to Majo.

Diangkat dari novel karangan Diana Wynne Jonnes yang berjudul "Earwig and the Witch", film ini akan menceritakan kisah Aya, seorang gadis yatim piatu yang awalnya tinggal di panti asuhan.

Suatu hari, ia diadopsi oleh keluarga penyihir bernama Bella. Yang Aya tidak sadari, bahwa Bella menyimpan rahasia dan tujuan yang jahat. Petualangan Aya pun mulai setelahnya.

Wah, dari sinopsisnya aja udah bikin penasaran ya! Untuk kalian yang sudah tidak sabar, simak info-info terbaru mengenai film Aya to Majo di bawah ini ya.

1. Sherina akan mengisi suara salah satu tokoh dan menyanyikan beberapa lagu

5 Fakta Film Ghibli 'Aya to Majo', Sherina Turut Berpartisipasi Lho! instagram.com/sherinasinna

Kemarin melalui akun Instagram resminya, Sherina mengumumkan sekaligus mempromosikan film terbaru Ghibli, Aya to Majo.

"Segera hadir film animasi Studio Ghibli, Earwig and the Witch (Aya to Majo). Kebetulan saya cukup beruntung dapat berpartisipasi dalam proyek ini dengan mengisi suara salah satu karakter dan menyanyikan beberapa lagu," begitu kata Sherina dalam unggahannya.

Namun, sayang ia tidak menjelaskan lebih lanjut mengenai karakter yang diperankannya. Haduh, makin penasaran sama filmnya ya. 

2. Film ini akan tayang perdana pada 30 Desember 2020

5 Fakta Film Ghibli 'Aya to Majo', Sherina Turut Berpartisipasi Lho! nhk.or.jp

Setelah sebelumnya penggemar sempat dibuat bertanya-tanya mengenai jadwal pasti tayang film Aya to Majo, akhirnya Ghibli memberikan jawaban. Filmnya akan tayang pada tanggal 30 Desember 2020. Cocok jadi tontonan menyambut pergantian tahun nih!

3. Film panjang Ghibli pertama setelah hiatus sejak 2014

5 Fakta Film Ghibli 'Aya to Majo', Sherina Turut Berpartisipasi Lho! NHK

Tahun 2014 silam, Studio Ghibli sempat menghebohkan masyarakat Jepang dan penggemar internasional karena kabar hiatus yang diumumkan tak lama setelah perilisan film When Marnie was There (2014).

Sejak itu Ghibli tidak pernah mengeluarkan film panjang lagi. Hal ini menyebabkan Aya to Majo akan menjadi film panjang pertama Ghibli setelah hiatus. 

Baca Juga: 5 Pesan Moral Anime 'Only Yesterday' dari Studio Ghibli, Sarat Makna!

4. Beberapa pengisi suara lain yang telah diumumkan adalah Kokoro Hirasawa (Aya), Shinobu Terajima (Bella), dan Etsushi Toyokawa (Mandrake)

5 Fakta Film Ghibli 'Aya to Majo', Sherina Turut Berpartisipasi Lho! nhk.or.jp

Pada tanggal 12 November kemarin, perwakilan Studio Ghibli melalui situs resmi NHK mengumumkan deretan pengisi suara film terbaru mereka. Pemeran utama, Aya, diperankan oleh aktris cilik yang sebelumnya sempat muncul dalam live action Bleach, Kokoro Hirasawa.

Selain itu, juga akan muncul beberapa aktor-aktris veteran seperti Shinobu Terajima dan Etsushi Tokoyama. 

5. Tidak akan ditayangkan di bioskop, melainkan melalui channel NHK

5 Fakta Film Ghibli 'Aya to Majo', Sherina Turut Berpartisipasi Lho! NHK

Namun, cukup disayangkan karena film yang telah lama dinanti-nantikan ini hanya akan tayang melalui TV tepatnya di channel NHK. Padahal banyak penggemar yang berharap bahwa Aya to Majo dapat ditayangkan di bioskop atau di situs layanan streaming seperti Netflix. 

Itulah kelima info terbaru mengenai film Aya to Majo. Pada awalnya, film ini akan ditayangkan perdana pada Festival Film Cannes, namun batal karena adanya pandemi. Hayo, kalian pasti makin penasaran dengan film Ghibli yang satu ini bukan?

Baca Juga: 10 Rekomendasi Film Animasi Studio Ghibli yang Bikin Kamu Baper!  

Ciams Photo Verified Writer Ciams

Writer wannabe~

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Rully Bunga

Berita Terkini Lainnya