7 Film Adaptasi Komik Non-Superhero Terbaik, Tak Kalah Menarik

Apa kamu suka baca komik? #IDNTimesHype

Komik adalah salah satu wadah hiburan yang kerap menyajikan cerita fantastis dan menarik. Beberapa tahun belakangan keberadaan komik semakin populer berkat adanya studio film seperti Marvel dan DC yang sering mengadaptasi cerita-cerita komik ke dalam bentuk film khususnya film bertemakan superhero.

Karena tingginya peminat pada kisah-kisah superhero ini, maka tak mengherankan jika banyak komik non-superhero yang tidak mendapatkan perhatian yang layak terlepas dari jalan cerita yang tak kalah memukau.

Berikut ini adalah tujuh film adaptasi komik non-superhero terbaik yang tak kalah menarik dan seru, lho. Ketujuh film ini dijamin akan sama menghiburnya dengan film adaptasi komik superhero. 

1. Men In Black (1997) 

https://www.youtube.com/embed/HYUd7AOw_lk

Meskipun kini Men in Black sudah menjadi franchise populer dan langsung meraih kepopuleran yang besar saat pertama kali dirilis, ternyata film pertama seri ini diadaptasi dari sebuah komik yang dirilis tahun 1990 silam.

Komik ini dibuat oleh Lowell Cunningham dan berkolaborasi dengan ilustrator Sandy Carruthers dan dipublikasikan oleh Aircel Comics. Kisah yang diangkat ke dalam film pun sedikit berbeda dengan versi orisinalnya karena ceritanya sedikit lebih gelap. 

2. Ghost World (2001) 

https://www.youtube.com/embed/juzGS-GN79M

Bila ingin melihat si manis Scarlett Johansson semasa remaja, film satu ini dapat segera kamu saksikan. Dibuat berdasarkan komik buatan Daniel Clowes di pertengahan era 90-an, Ghost World adalah kisah coming-of-age dua orang remaja yang menghabiskan waktu santai mereka dengan membicarakan orang-orang dan gosip di sekitaran mereka.

Versi film Ghost World diarahkan oelh sutradara Terry Zwigoff dan dibintangi oleh dua aktris muda Thora Birch and Scarlett Johansson. 

Baca Juga: 8 Film Adaptasi dari Novel Karya Haruki Murakami, Apa Saja?

3. A History of Violence (2005)

https://www.youtube.com/embed/89oWVqLOXMw

A History of Violence berkisah pada sebuah pemilik bisnis lokal yang menjadi terkenal setelah sukses menggagalkan percobaan pencurian. 

Kisah heroiknya ini pun menarik perhatian banyak pihak dan ditambah dengan masa lalunya yang merupakan mantan pembunuh bayaran membuat dirinya dan keluarganya berada di dalam bahaya besar.

A History of Violence diadaptasi dari komik karangan John Wagner dan Vince Locke dan sukses masuk menjadi nominasi Oscar untuk kategori Best Adapted Screenplay dan Best Supporting Actor. 

4. 300 (2006)

https://www.youtube.com/embed/UrIbxk7idYA

"300" adalah seri komik karangan Frank Miller yang terinspirasi dari sejarah Bansa Yunani dan terbit di tahun 1998. Karena populer, komik ini pun diadaptasi ke layar lebar oleh sutradara kondang Zack Snyder. 

Kisahkan berpusat pada Leonidas dari Sparta di tahun 480 SM. Ia bersama 300 pasukannya harus berhadapan dengan pasukan Persia yang berjumlah lebih dari 100.000 tentara.

Dengan cerita sejarah yang kuat kesan heroik dan dramatis, film 300 juga dibalut dengan efek visual yang menakjubkan dan menawan. 

5. Scott Pilgrim Vs. The World (2010) 

https://www.youtube.com/embed/7wd5KEaOtm4

Berkat arahan sutradara sekaligus penulis Edgar Wrights yang kental nuansa komedi, film adaptasi komik Scott Pilgrim Vs. The World adalah salah satu film klasik yang dijamin akan membuat para penggemar komik puas dan terhibur.

Michael Cera memerankan Scott Pilgrim, seorang remaja yang jatuh cinta pada seorang gadis yang dikenalnya. Akan tetapi, agar bisa berkencan dengannya Scott harus bertarung dan mengalahkan tujuh mantan pacarnya yang jahat.  Inspirasi dari cerita ini datang dari komik yang ditulis oleh Bryan Lee O'Malley.

6. Snowpiercer (2013) 

https://www.youtube.com/embed/nX5PwfEMBM0

Jauh sebelum memenangkan Oscar di tahun 2020, sutradara Bong Joon Ho telah diakui kemampuannya menghasilkan film-film berkualitas yang salah satunya adalah Snowpiercer. Film ini adalah film Bahasa Inggris pertama yang diarahkannya dan dibintangi oleh sederet artis papan atas Hollywood seperti Chris Evans dan Tilda Swinton.

Berlatarkan dunia masa depan di mana bumi sudah membeku dan tak layak lagi dihuni, para manusia yang tersisa hidup di dalam sebuah kereta yang tidak pernah berhenti dan terus berputar mengelilingi dunia.

Sayangnya, para penumpang di dalam kereta mendapatkan diskriminasi di mana orang kaya hidup dengan nyaman di gerbong depan sedangkan orang miskin hidup kesusahan di gerbong belakang. Kisah ini sendiri diangkat dari komik Prancis berjudul "Le Transperceneige" karangan Jacques Lob.

7. Snoopy and Charlie Brown: The Peanuts Movie (2015)

https://www.youtube.com/embed/zQpUQPrAfQM

Kreasi dari kartunis kenamaan Charles M. Schulz, Peanuts adalah salah satu komik ikonik legendaris yang telah berjalan dari tahun 1950 hingga tahun 2000 di lebih 2600 koran dan 75 negara.

Komik ini sebelumnya telah sering diadaptasi menjadi animasi televisi spesial yang kerap dinilai sebagai karya klasik. Akan tetapi, Peanuts pertama kali diangkat menjadi film panjang di tahun 2015 dengan pengisi suaranya diantaranya ada bintang Stranger Things, Noah Schnapp dan Bill Melendez.

 

Kisah-kisah yang ada di dalam komik sangatlah beragam dan menarik. Jangan lewatkan film adaptasi komik di atas, ya. 

Baca Juga: 12 Rekomendasi Film Adaptasi Novel Stephen King, Apa Saja?

Ciams Photo Verified Writer Ciams

Writer wannabe~

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Albin Sayyid Agnar

Berita Terkini Lainnya