9 Film Hollywood Tayang Paruh Kedua 2021, Ada Ghostbusters

#IDNTimesHype Banyak film aksi, nih!

Setelah lebih dari satu tahun bioskop sepi dengan deretan film keren karena pandemik, di paruh kedua tahun 2021 ini industri perfilman Hollywood sepertinya siap untuk bangkit kembali. Ada banyak film blockbuster dan sekuel waralaba hits yang sangat dinantikan oleh para penggemar.

Mulai dari aksi James Bond hingga film horor thriller buatan Edgar Wright, ada banyak film yang bisa kamu saksikan di bioskop beberapa waktu lagi. Jika kamu tidak sempat atau masih khawatir untuk ke bioskop, beberapa film juga akan tayang melalui berbagai situs platform streaming. Apa kamu penasaran? Simak daftarnya di bawah ini, ya.

1. After We Fell (30 September)

https://www.youtube.com/embed/J-x5WLWoZpY

Sekuel film After  yang bertajuk, After We Fell akan melanjutkan kisah percintaan Hardin (Hero Finnes-Tiffin) dan Tessa (Josephine Langford) yang kini telah beranjak dewasa. Mereka berdua sama-sama memiliki rahasia yang menimbulkan banyak konflik.

Kehidupan Tessa menjadi kacau karena ia hanya memikirkan dan peduli pada Hardin. Apalagi saat Tessa mengatakan bahwa ia mendapatkan peluang karir di tempat lain yang justru mendapatkan penolakan dan respon negatif dari Hardin.  

Di titik ini, Tessa mulai mempertanyakan hubungannya dengan Hardin yang lebih banyak dipenuhi kecemburuan dan pertengkaran. Akankah Tessa mempertahankan hubungannya dengan Hardin?

2. Lamb (8 Oktober)

https://www.youtube.com/embed/hnEwJKVWjFM

Studio film A24 populer berkat film-film horor berkualitas mereka seperti Hereditary dan Midsommar, di tahun ini mereka kembali dengan film horor terbaru bertajuk Lamb.  Diceritakan pasangan suami istri, Ingvar (Hilmir Snaer Gudnason) dan Maria (Noomi Rapace) hidup di pedesaan dengan berkebun dan memelihara domba.

Suatu waktu, saat keduanya tengah mengurus domba, mereka menemukan keanehan di mana lahir seorang anak manusia berkepala domba. Suami istri yang belum dikaruniai anak pun akhirnya memutuskan untuk merawat makhluk aneh itu dan bahkan dirawat dengan sangat baik. 

Bersamaan dengan kemunculannya anak berkepala domba tersebut, mereka mulai mengalami sejumlah kejadian aneh dan memicu pemikiran negatif dari orang-orang sekitar.

3. No Time to Die (8 Oktober)

https://www.youtube.com/embed/BIhNsAtPbPI

No Time To Die menandai sebagai film ke-25 dari waralaba film populer, James Bond. Setelah berkali-kali diundur penayangannya, film ini pun dipastikan akan tayang tak lama lagi. Film ini juga akan menjadi film James Bond terakhir yang dibintangi oleh Daniel Craig. 

Diceritakan James Bond (Daniel Craig) yang merupakan agen rahasia 007 telah memutuskan untuk pensiun dari dunia mata-mata. Belum lama bersantai, ia malah dihadapkan pada situasi harus menyelamatkan teman lamanya, Felix Leiter (Jeffrey Wright).

Bond yang tidak bisa menolak, akhirnya mau tidak mau harus kembali beraksi. Tidak hanya itu, ia pun juga harus bertemu kembali dengan musuh lamanya, Safin (Rami Malek) yang terkenal jahat dan berbahaya. Akankah James Bond berhasil?

4. Venom: Let There Be Carnage (15 Oktober)

https://www.youtube.com/embed/-ezfi6FQ8Ds

Setelah sukses dengan film pertamanya, Venom kembali ke dunia perfilman, masih dengan Tom Hardy sebagai bintang utamanya. Kali ini ia akan bertarung melawan Carnage yang diperankan oleh aktor Woody Harrelson. 

Eddie (Tom Hardy) harus menerima kenyataan bahwa kini tubuhnya menjadi inang dari Venom. Ia pun tidak memiliki pilihan selain beradaptasi dengan kehidupan barunya dan mulai mencari cara agar karir dan kehidupan pribadinya tidak terganggu.

Suatu hari, Eddie mendapatkan kesempatan untuk mewawancarai narapidana kasus pembunuhan berantai, Cletus Kasady (Woody Harrelson). Tanpa pikir panjang, ia pun bersemangat untuk menemui sang narapidana. Namun, Eddie tidak menyadari bahwa Cletus pun telah menjadi inang dari symbiote berbahaya yang disebut dengan nama Carnage.

5. Halloween Kills (15 Oktober)

https://www.youtube.com/embed/hL6R3HmQfPc

Penggemar film horor pastinya tidak akan melewatkan sekuel dari film populer Halloween. Film ini akan menjadi sekuel langsung dari film orisinalnya di tahun 1976 dan mengabaikan cerita dari sekuel lainnya.

Halloween Kills akan melanjutkan petualangan Laurie Strode (Jamie Lee Curtis) bersama putrinya, Karen (Judy Greer), dan cucunya, Allyson (Andi Matichak), mereka sukses menjebak psikopat bertopeng, Michael di rumah Laurie yang terbakar. Namun, ketiganya tidak sadar bahwa sekelompok pemadam kebakaran justru menyelamatkan Michael.

Alhasil, Michael pun kembali menyerang masyarakat. Laurie yang mendengar hal ini tidak terima dan bertekad akan melawan penjahat itu sekali lagi. Akankah Laurie berhasil? 

Baca Juga: Romantis hingga Misteri, 12 Film Netflix yang Tayang September 2021

6. Dune (22 Oktober)

https://www.youtube.com/embed/n9xhJrPXop4

Dune adalah film adaptasi novel populer berjudul sama karangan Frank Herbert. Dikisahkan di alam semesta, terdapat sebuah planet berbahaya bernama Arrakis, satu-satunya tempat untuk memproduksi Melange, obat langka yang mampu memperpanjang usia dan meningkat kemampuan. 

Paul Atreides (Timothee Chalamet) adalah putra dari keluarga terpandang di planet Caladan. Suatu waktu, ia diharuskan meninggalkan kehidupannya untuk ikut bersama orang tuanya menuju Arrakis. Di sana, mereka diharuskan untuk menjaga proses Melange dibuat, tapi penduduk asli planet ini tidak tinggal diam melihat kelakuan mereka. Mereka menganggap Paul sebagai penjajah. 

Selama perjalanan, Paul diajarkan cara berperang oleh seorang prajurit veteran bernama Gurney Halleck (Josh Brolin). Dirinya mulai memahami berbagai intrik politik dan ancaman lainnya seperti cacing pasir raksasa dan suku manusia pribumi yang siap menyerangnya kapan saja.

7. Last Night in Soho (29 Oktober)

https://www.youtube.com/embed/tB9WUIv9KH8

Eloise (Thomasin McKenzie) adaah seorang perempuan muda yang sangat mencintai dunia fashion. Suatu waktu, dirinya terlempar kembali ke London di era 1960an dan berjumpa dengan Sandy (Anya Taylor Joy), penyanyi muda cantik dan berbakat. Eloise dengan cepat menyadari bahwa apa pun yang ia alami juga akan dialami oleh Sandy.

Meskipun jelas sangat janggal, Eloise sangat menikmati hidup gemilangnya di era 1960an. Sayangnya, berbagai kejadian mengerikan mulai menghantui Eloise. Kemunculan sosok misterius yang ingin menghabisi nyawanya pun juga menjadi ancaman. Eloise pun akhirnya menyadari bahwa ada yang tidak beres di kehidupan barunya ini. Apa yang sebenarnya terjadi?

8. Ghostbusters: Afterlife (11 November)

https://www.youtube.com/embed/ahZFCF--uRY

Ghostbusters: Afterlife berlatarkan masa 30 tahun pasca film terakhir yang dirilis tahun 1989 silam. Sebuah keluarga kecil yang baru saja terusir dari rumah, terpaksa pindah ke rumah warisan di area pertanian Summerville, Oklahoma.

Setelah menempati rumah itu, para anggota keluarga mulai menemui sejumlah kejadian misterius, termasuk gempa yang sering terjadi. Mereka juga menemukan warisan dari sang kakek yang nyatanya berhubungan dengan bisnis penangkapan hantu ikonik. Ini pun memantik keluarga untuk melakukan hal yang sama.

Film ini akan dibintangi oleh Rudd, Finn Wolfhard, Annie Potts, dan dua aktor yang membintangi dua film sebelumnya yakni Bill Murray dan Dan Aykroyd.

9. Top Gun: Maverick (19 November)

https://www.youtube.com/embed/gNtJ4HdMavo

Tiga puluh lima tahun sejak kemunculannya di film Top Gun (1986), Tom Cruise akhirnya kembali membintangi film lanjutannya yang berjudul Top Gun: Maverick. Film pertamanya sangat sukses dan menjadi salah satu film blockbuster ikonik hingga sekarang. Tidak mengherankan jika film ini sangat dinantikan kehadirannya.

Kisahnya sendiri masih akan berfokus pada Pete "Maverick" Mitchell (Tom Cruise) yang kini menjadi instruktur penerbangan sekaligus mentor untuk Bradley Bradshaw (Miles Teller), putra temannya yang sudah meninggal. Pete yang sudah lama berkecimpung di dunia penerbangan sedang berusaha agar bisa mendapatkan pangkat lebih baik. 

Film direncanakan akan tayang perdana di bioskop dan baru ditayangkan di situs Paramount+ 45 hari kemudian.  

Di paruh kedua tahun 2021 ada banyak film Hollywood baru yang bisa kamu saksikan. Apa ada film yang masuk ke dalam daftar tontonanmu?

Baca Juga: Rekomendasi 6 Film yang Bisa Kamu Tonton Agustus 2021, Beragam Genre!

Ciams Photo Verified Writer Ciams

Writer wannabe~

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Debby Utomo

Berita Terkini Lainnya