7 Idola KPop yang Hengkang dari Boyband Mereka Akibat Skandal

Monbebe & iKONIC kompak menyalahkan Han Seo Hee

Beberapa waktu terakhir banyak banget berita member boyband yang keluar dari grup mereka. Setelah kabar mengejutkan dari Woojin eks Stray Kids, pada 31 Oktober muncul berita menggegerkan dari Wonho MONSTA X.

Namun berbeda dari Woojin, Wonho memilih keluar akibat sejumlah tuduhan skandal yang ditujukan padanya. Selain Wonho MONSTA X, ada sejumlah idol KPop lain yang juga keluar akibat terlibat masalah serupa. Yuk tengok 7 di antaranya.

1. Kwon Kwang Jin eks CN Blue, meninggalkan N.Flying karena tuntutan fans akibat banyaknya tuduhan terhadap dirinya

7 Idola KPop yang Hengkang dari Boyband Mereka Akibat SkandalInstagram.com/letsroll_nf

Artis FNC Entertainment, Kwon Kwang Jin menyatakan keluar dari band N.Flying pada Desember 2018. Hal ini dipicu berbagai tuduhan terhadap basis yang dulunya juga pernah jadi member CN Blue tersebut.

Kwang Jin dituduh kerap mengencani fans, melontarkan komentar yang melecehkan fans, hingga menjelek-jelekkan member N.Flying yang lain.

2. Kangin meninggalkan Super Junior setelah beberapa kali terlibat masalah dengan hukum

7 Idola KPop yang Hengkang dari Boyband Mereka Akibat SkandalInstagram.com/kanginnim

Pada 2019, Kangin akhirnya meninggalkan Super Junior setelah vakum selama dua tahun. Ia memang beberapa kali diberitakan terlibat masalah hukum. Misalnya karena mengemudi dalam keadaan mabuk, dan berkelahi di kelab malam.

Walau keluar dari Super Junior, Kangin masih menjadi salah satu artis binaan SM Entertainment.

3. Kang Sung Hoon cabut dari Sechs Kies setelah serentetan masalah menyangkut dirinya

7 Idola KPop yang Hengkang dari Boyband Mereka Akibat SkandalInstagram.com/kang.s.h.0222

Bahkan boyband legendaris pun bisa tersenggol masalah serupa. Seperti yang dialami Kang SungHoon Sechs Kies. Ia meninggalkan boyband yang sudah menaunginya selama 22 tahun itu pada Januari 2019.

Sung Hoon cabut lantaran munculnya serentetan kontroversi di tahun 2018. Berawal dari fanmeeting di Taiwan yang dibatalkan, manajemen fans club-nya yang buru, hingga ketidakhadirannya di konser Sechs Kies pada Oktober 2018.

Kang Sung Hoon dan fans clubnya, Hoony World, bahkan sampai digugat secara hukum oleh para penggemar Sechs Kies.

4. Seungri berhenti dari BIG BANG sejak namanya terkait dalam sederet kasus hukum

7 Idola KPop yang Hengkang dari Boyband Mereka Akibat SkandalInstagram.com/seungriseyo

Pada Maret 2019, Seungri menyatakan keluar dari BIG BANG dan mundur dari dunia hiburan. Kontrak eksklusifnya dengan YG Entertainment juga diputus.

Hal ini menyusul sederet masalah hukum yang terkait dirinya. Ia diduga terlibat dalam peredaran narkoba, bisnis prostitusi, dan peredaran video seks ilegal. Hingga kini penyelidikan kasus-kasus tersebut masih berjalan.

Baca Juga: 5 Idola KPop yang Pernah Terlibat Masalah dengan Trainee Han Seo Hee

5. Yong Junhyung menyatakan keluar dari HIGHLIGHT akibat skandal grupchat video seks ilegal

7 Idola KPop yang Hengkang dari Boyband Mereka Akibat SkandalInstagram.com/bigbadboii

Dari masalah yang menimpa Seungri, nama Yong Junghyun member HIGHLIGHT (dulunya BEAST) juga ikut tergulung gelombang skandal tersebut. Ia disebut terlibat dengan grup chat yang mendistribusikan video seks ilegal. Pada Maret 2019, ia pun menyatakan keluar dari HIGHLIGHT dan berhenti jadi bagian dari agensi "Around Us"

6. B.I iKON hengkang setelah namanya terseret kasus dugaan penggunaan narkoba

7 Idola KPop yang Hengkang dari Boyband Mereka Akibat SkandalInstagram.com/shxxbi131

Pada Juni 2019, dunia KPop dihebohkan dengan tuduhan penggunaan narkoba terhadap B.I iKON. Tuduhan ini berasal dari figur kontroversial Han Seo Hee yang menyebut Hanbin (nama asli B.I) pernah berusaha membeli narkoba darinya di masa lalu.

B.I pun menyatakan mundur dari posisinya sebagai leader dan member iKON. Fans iKON di seluruh dunia pun terpukul dengan keputusan ini. Ia kemudian diperiksa oleh pihak berwajib Korea Selatan menyusul tuduhan ini.

7. Wonho berhenti dari MONSTA X setelah dituduh terlilit piutang & punya catatan kriminal semasa remaja

7 Idola KPop yang Hengkang dari Boyband Mereka Akibat Skandalinstagram.com/official_monsta_x

Han Seo Hee lagi-lagi menimbulkan kontroversi. Kali ini kekasihnya, Jung Da Eun, menyebut bahwa Wonho berutang kepadanya sebesar 2 juta won. Seolah menuang minyak ke api, Han Seo Hee pun menyebut bahwa Wonho punya catatan kriminal semasa remaja hingga masuk ke pusat detensi.

Walau Starship telah menampik tuduhan ini, namun pada 31 Oktober 2019, Wonho menyatakan keluar dari MONSTA X dan juga Starship Entertainment. Kabar mengejutkan ini membuat sejumlah keywords mengenai Wonho jadi trending topic di sosial media.

Baca Juga: Hengkang dari Grup, 10 Potret Perjalanan Karier Wonho Monsta X

Topik:

  • Erina Wardoyo

Berita Terkini Lainnya