#BFA2019: Jovi Adhiguna & Alpha Bagi Tips Menjaga Algoritma Instagram

#BFA2019 ilmu penting bagi yang ingin jadi selebgram

Perhelatan BeautyFest Asia 2019 by Popbela.com resmi dibuka pada Jumat (29/3). Bertempat di Ciputra Artpreneur, Kuningan, konferensi kecantikan terbesar di Asia Tenggara ini akan diadakan selama tiga hari berturut-turut sampai Minggu (31/3).

Acara pembukaan #BeautyFestAsia 2019 by Popbela.com dilakukan di stage lantai 11 Ciputra Artpreneur, Kuningan. BeautyFest Asia 2019 diselenggarakan oleh IDN Media, grup media digital dengan pembaca millennial terbesar di Indonesia.

Venue yang terletak di lantai 11-13 Ciputra Artpreneur ini ramai dikunjungi beauty enthusiast sejak Jumat pagi (29/3). Venue lantai 11 dan 12 diisi puluhan stand dari beragam merchant yang bekerja sama dalam acara BeautyFest Asia 2019 by Popbela.com.

Salah satu program keren yang disajikan di mini stage BeautyFest Asia 2019 adalah talkshow selebgram Jovi Adighuna dan Andreas Lukita (Alpha Makeup) bertema “How to Build and Maintain Engagement in Social Media” dua influencer dengan puluhan hingga ratusan ribu followers ini berbagi tips agar algoritma Instagram kamu stabil dan setiap unggahanmu gak terlewatkan oleh para followers. Yuk, tengok bareng.

1. Menurut Jovi, menjaga komunikasi yang baik dengan followers sangat penting

#BFA2019: Jovi Adhiguna & Alpha Bagi Tips Menjaga Algoritma Instagram

Jangan berharap bisa mendapatkan exposure jika kamu sendiri malas untuk berinteraksi dengan pengguna lain. Jovi Adhiguna menyadari hal ini dan selalu meluangkan waktu untuk berkomunikasi dengan followers-nya. Tindakan ini ternyata berpengaruh besar pada algoritma akun Instagram. Jadi intinya, give and take.

“Jadi setahu aku, algoritma Instagram sekarang itu adalah kalau kamu gak like foto teman kamu dan gak komen juga, orang itu akan jarang muncul di timeline kamu. Jadi, itu bagaimana kamu berinteraksi dengan teman-teman kamu. Jadi ya harus aktif balasin komen gitu ya,” tutur Jovi.

Baca Juga: #BFA2019: Pernah Dibully, 10 Curhatan Gritte Agatha di Dunia Akting 

2. Bagi Alpha, kamu harus membaca selera followers, meningkatkan kualitas, dan konsisten dalam membuat konten

#BFA2019: Jovi Adhiguna & Alpha Bagi Tips Menjaga Algoritma Instagram

Untuk Andreas yang lebih akrab dengan nama Instagram Alpha Makeup, kita harus total dalam menghasilkan konten jika ingin jadi kreator yang dipandang. Menganalisa apa yang disukai followers saat ini sangatlah penting.

“Kalau yang aku rasain, selama kontennya bagus dan kita sebagai content creator setidaknya bisa baca apa yang mereka suka dari kita," ujar Alpha. Selain itu, dia juga setuju dengan pentingnya berkomunikasi dua arah, "Saling komen dan like juga membuat kita muncul di timeline-nya,” tutup Alpha.

3. Tak lupa optimalkan semua fitur di Instagram untuk meningkatkan engagement

#BFA2019: Jovi Adhiguna & Alpha Bagi Tips Menjaga Algoritma Instagram

Selain dari algoritma Instagram itu sendiri, kehadiran berbagai fitur seperti Instagram story dan Instagram TV juga berpengaruh untuk menaikkan engagement di Instagram. Namun, kedua beauty influencer ini mengaku belum terlalu aktif di dua fitur baru itu dan berharap semoga tahun ini bisa aktif menciptakan konten di sana juga.

Nah, tidak hanya tentang kecantikan, tapi banyak hal dan informasi lainnya yang kamu bisa dapatkan di BFA 2019 lho!

Untuk talkshow di hari kedua ini, Sabtu (30/3), juga gak kalah seru, guys. Ada Nadine Chandrawinata, Tasya Farasya, Manny MUA, dan masih banyak lagi influencer lainnya. Yuk, kunjungi BeautyFest Asia 2019 yang diselenggarakan oleh Popbela.com, media digital untuk perempuan millennial dengan pembaca paling banyak di Indonesia

Baca Juga: #BFA2019: 5 Cara Ampuh Melawan Jerawat Parah dari Puchh & Ludovica

Topik:

  • Elfida

Berita Terkini Lainnya