Kronologi Pencipta Yu-Gi-Oh! Ditemukan Meninggal di Pantai

Kazuki Takahashi diduga meninggal saat snorkeling di Okinawa

Kabar duka datang dari pengarang manga Jepang Kazuki Takahashi. Pencipta salah satu franchise terpopuler, Yu-Gi-Oh! ini ditemukan meninggal dunia di sebuah pantai pada Rabu (6/7/2022). 

Takahashi meninggal pada usia 60 tahun. Netizen dan para penggemar pun berduka. Seperti ini kronologi meninggalnya Kazuki Takahashi.

1. Jasad Kazuki Takahashi ditemukan mengambang di pantai di Kota Nago, Perfektur Okinawa

Kronologi Pencipta Yu-Gi-Oh! Ditemukan Meninggal di PantaiKazuki Takahashi pencipta Yu-Gi-Oh! (dok. NHK/Shueisa)

Dilansir NHK, jenazah Kazuki Takahashi ditemukan mengambang di sebuah pantai di Kota Nago, Perfektur Okinawa. Penemuan jasad sang mangaka terjadi sekitar pukul 10:30 pagi pada Rabu (6/7/2022) waktu setempat. Penjaga Pantai Jepang dan polisi baru mengkonfirmasi identitasnya pada Kamis (7/7/2022).

2. Sedang berlibur, ditemukan luka di bawah perut Kazuki Takahashi

Kronologi Pencipta Yu-Gi-Oh! Ditemukan Meninggal di PantaiKazuki Takahashi pencipta Yu-Gi-Oh! (dok. NHK/Shueisa)

Jenazah Kazuki Takahashi ditemukan dalam kondisi mengenakan alat snorkeling. Di bagian bawah perutnya juga ditemukan luka yang diduga karena gigitan hiu atau hewan laut lainnya.

Dikabarkan, mendiang memang sedang berlibur sendiri di Okinawa sejak beberapa hari lalu. Namun, perusahaan rental yang disewanya melaporkan bahwa Takahashi sensei mendadak tidak bisa dihubungi pada 6 Juli lalu.

3. Sukses menciptakan Yu-Gi-Oh! yang mendunia

Kronologi Pencipta Yu-Gi-Oh! Ditemukan Meninggal di PantaiKazuki Takahashi pencipta Yu-Gi-Oh! (dok. NHK/Shueisa)

Kazuki Takahashi berhasil menciptakan salah satu franchise manga terpopuler di dunia lewat Yu-Gi-Oh! Selain diadaptasi menjadi serial dan film, franchise ini juga sukses sebagai permainan kartu dan game. Popularitasnya pun sampai menjadi bagian pop culture, tak hanya di Jepang melainkan secara global.

Ia mengawali kariernya pada 1982. Meski begitu, Takahashi baru mencicipi kesuksesan di tahun 1996 setelah menciptakan Yu-Gi-Oh! Selamat jalan Takahashi sensei.

Baca Juga: Fujiko A Fujio Kisah Hidup Pencipta Doraemon yang Tak Banyak Diketahui

Topik:

  • Triadanti
  • Stella Azasya

Berita Terkini Lainnya