6 Hal Menarik dari Trailer Kedua Avengers: Endgame, Sudah Nonton?

Endgame menjadi conclusion point semua film-film MCU

Setelah disuguhkan penampilan perdana Brie Larson sebagai Captain Marvel, Marvel Studios baru-baru ini merilis trailer kedua dari film Avengers: Endgame. Segala hal tentang Endgame menjadi incaran para fans karena film ini bisa dikatakan sebagai conclusion point dari seluruh rangkaian film Marvel yang telah ahdir sejak hampir 11 tahun lalu.

Trailer  kedua kali ini sedikit berbeda dengan yang sebelumnya. Ada beberapa kejutan menarik dan informasi terbaru yang dihadirkan dalam trailer ini. Apa sajakah kejutan menarik tersebut? Berikut adalah ulasannya untuk kamu.

1. Flashback karakter dengan tone hitam-putih

6 Hal Menarik dari Trailer Kedua Avengers: Endgame, Sudah Nonton?Marvel Studios

Trailer dimulai dengan adegan flashback dari Tony Stark yang menggunakan Mach 1 pada film Iron Man (2008). Adegan ini ditampilkan dengan nuansa hitam-putih dan beberapa aksen merah. Tak hanya, beberapa karakter lain juga mendapat adegan flashback ini. Diantaranya adalah Steve Rogers saat akan mendaftar sebagai prajurit World War II di film Captain America: The First Avengers (2011) dan saat Steve di acara pemakaman love interest-nya, Peggy Carter dalam film Captain America : Civil War (2016), Thor dan Odin, serta anggota Avengers lain seperti Sam Wilson (Falcon), Wanda (Scarlet Witch), dan T'Challa (Black Panther) yang menjadi debu pada Infinity War (2018).

Entah apa maksud dari adegan ini, kemungkinan Marvel Studios ingin menyegarkan pikiran penggemar atas apa yang telah dilalui oleh para superhero selama ini sebelum peristiwa kekacauan karena Thanos. Lagi pula, film Avengers: Endgame adalah film terakhir dalam fase ketiga MCU sekaligus sebagai kesimpulan seluruh film MCU.

2. Tony dan Nebula kembali ke bumi

6 Hal Menarik dari Trailer Kedua Avengers: Endgame, Sudah Nonton?Marvel Studios

Satu hal yang paling baru adalah kita dapat melihat Tony Stark dan Nebula dalam balutan kostum terbaru. Dalam trailer sebelumnya, Tony Stark dan Nebula diceritakan terjebak di luar angkasa dengan resources terbatas setelah meninggalkan planet Titan, arena pertarungan mereka dengan Thanos. Banyak fans merasa lega akhirnya Tony Stark dan Nebula akhirnya bisa sampai ke bumi dan bergabung dengan anggota Avengers lainnya.

Selain itu, hal yang menarik lainnya adalah pengembangan karakter Nebula yang sebelumnya bertindak sebagai musuh lalu beralih membantu Avengers melawan Thanos. Namun, yang menjadi pertanyaannya adalah bagaimana keduanya bisa mencapai bumi? Apakah mereka mendapat bantuan dari pihak luar ? Jika iya, siapa ? Sepertinya jawaban dari pertanyaan ini pastinya akan terungkap di filmnya nanti. 

3. Kostum terbaru Avengers

6 Hal Menarik dari Trailer Kedua Avengers: Endgame, Sudah Nonton?Marvel Studios

Bocoran mengenai kostum terbaru ini sebenernya telah muncul sejak lama. Ada dua versi mengenai kostum ini. Versi pertama adalah Space Suit, yaitu kostum yang akan digunakan oleh Avengers untuk menjelajah luar angkasa, karena tidak semua superhero Avengers memiliki kekuatan. Versi lainnya adalah Quantum Realm Suit.

Versi kedua adalah versi yang paling banyak dibicarakan oleh penggemar. Seperti yang kita ketahui bahwa Quantum Realm bisa saja menjadi kunci utama Avengers dalam mengalahkan Thanos. Kehadiran Scott Lang, yang sebelumnya terjebak di dunia kuantum semakin memperjelas teori ini. Selain itu, jka diperhatikan, kostum Quantum Realm ini mirip dengan kostum yang digunakan oleh Hank Pym untuk menyelamatkan Janet van Dyane yang terjebak di dunia kuantum dalam film Ant Man and The Wasp.

Masih belum dapat diketahui, bagaimana Quantum Realm akan mengambil peran dalam film Avengers: Endgame. Apakah akan terkait dengan perjalanan waktu ?

Baca Juga: Setelah Avengers: Endgame, Inilah 5 Film Marvel yang Akan Rilis

4. The Duo Strongest Avengers, Thor dan Carol

6 Hal Menarik dari Trailer Kedua Avengers: Endgame, Sudah Nonton?Marvel Studios

Adegan post credit dalam film Captain Marvel menandakan jika Carol Danvers akan memainkan peran penting dalam Avengers: Endgame, setelah sebelumnya ia mendapat sinyal bahaya yang dikirimkan oleh Nick Fury. Kekuatan Captain Marvel yang berasal dari space stone, yang kuat dirasa akan menyulitkan Thanos.

Dalam trailer tersebut kita diperlihatkan interaksi Carol Danvers dengan Thor. Thor yang digadang-gadang mendapat predikat sebagai 'The Strongest Avengers' terlihat antusias bertemu dengan Carol. Kombinasi kekuatan yang luar biasa antara keduanya, cukup menjadi senjata andalan mengalahkan Thanos. Lalu, bagaimana pihak Marvel akan menyajikan chemistry di antara keduanya?

5. Clint berlatih dengan Lila Barton. Future Kate Bishop?

6 Hal Menarik dari Trailer Kedua Avengers: Endgame, Sudah Nonton?Marvel Studios

Sejak kemunculan Clint Barton a.k.a Hawkeye dalam film sebelumnya mendapat tanggapan positif oleh penggemar. Pasalnya, Clint absen di film-film selanjutnya setelah penampilan terakhirnya di Captain America: Civil War. Baru-baru ini karakter Clint Barton dimunculkan dan menyandang nama baru sebagai Ronin.

Dalam trailer kedua tersebut, diperlihatkan Clint Barton sedang melatih seorang gadis remaja. Gadis ini adalah putri dari Clint Barton, Lila Barton. Penampilan terakhir Lila Barton bisa kita lihat pada Avengers: Age of Ultron. Kehadiran Lila remaja dalam Endgame sepertinya mengisyaratkan jika ada 'time jump'  setelah Infinity Wars karena penampilan terakhir Lila di Age of Ultron masih sebagai anak-anak.

Spekulasi yang muncul mengenai Lila Barton adalah Lila akan mengikuti jejak ayahnya sebagai Hawkeye. Dalam salah satu komik Marvel, Kate Bishop adalah seorang remaja perempuan yang menjadi penerus mantel superhero Hawkeye, setelah Hawkeye mengambil nama sebagai Ronin. Jika Marvel ingin merombak ulang karakter Kate Bishop dalam MCU, maka nama Lila Barton sepertinya adalah orang yang tepat. Selain itu, Kate Bishop dalam komiknya adalah salah satu anggota dari Young Avengers. Hal ini bisa menandakan Marvel akan mengadopsi cerita Young Avengers kedepannya dengan memperkenalkan Lila Barton sebagai versi MCU untuk Kate Bishop.

6. Kemunculan Scott Lang dan peranannya di Avengers: Endgame

6 Hal Menarik dari Trailer Kedua Avengers: Endgame, Sudah Nonton?Marvel Studios

Penampilan terakhir Scott Lang sebagai Ant-Man di film Ant Man & The Wasp menyisakan banyak pertanyaan. Di akhir filmnya, Lang terjebak dalam dunia kuantum ketika akan menyerap energi kuantum untuk Ava. Namun, di trailer Endgame sebelumnya, Scott Lang tiba-tiba saja muncul. Pertanyaannya adalah bagaimana Scott Lang bisa keluar dari alam kuantum dan menemui Steve Rogers dan Natasha ?

Trailer kedua ini, diperlihatkan Scott Lang terlihat bingung dengan apa yang terjadi setelah ia keluar dari dunia kuantum. Ia menemukan banyak selebaran orang hilang. Mungkin karena hal ini, ia menemui Steve dan Natasha. Quantum Realm menyimpan banyak rahasia yang belum kita ketahui. Jika Quantum Realm dan time travel memiliki peranan penting, maka informasi Scott Lang mengenai dunia kuantum akan sangat membantu Avengers.

7. Sudah menonton trailer Avengers: Endgame? Tonton videonya di bawah ini

https://www.youtube.com/embed/TcMBFSGVi1c

Nah, itu tadi 6 hal menarik terkait trailer kedua Avengers: Endgame. Masih banyak kemungkinan yang terjadi menjelang filmnya nanti. Avengers: Endgame direncanakan rilis pada 26 April 2019. So, tetap update terus ya guys!

Baca Juga: Setelah Captain Marvel, Apakah Goose Muncul di Avengers: Endgame?

Dede Surya Pradipta Photo Verified Writer Dede Surya Pradipta

Pop news geek in superhero movie, comics, and series

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ernia Karina

Berita Terkini Lainnya