10 Potret Eksotis Kelly Tandiono, Pemeran Maiko di Film Bumi Manusia
Follow IDN Times untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Meski tak jadi pemeran utama dalam film "Bumi Manusia", namun kemampuan akting Kelly Tandiono tak bisa diremehkan lho. Kelly yang berperan sebagai Maiko, seorang pekerja seks dalam film garapan sutradara Hanung Bramantyo memang hanya muncul sekilas. Namun, lakonnya berhasil membekas di benak penonton.
Tenar dari industri fashion, tak heran bila Kelly pandai berpose, apalagi didukung dengan penampilan fisiknya yang eksotis. Berikut 10 potret Kelly yang akan membuatmu terpesona.
1. Dalam balutan busana kasual, model kelahiran Singapura ini terlihat elegan
2. Pose swag lagi tren lho. Gaya asyik Kelly bisa kamu tiru saat berfoto nih
3. Meski ia seorang model, Kelly mengaku dirinya lebih menyukai mengenakan celana daripada rok
4. Di karpet merah, model berusia 32 tahun itu tampak smart dengan tailored suit berwarna merah muda
5. Sebaliknya, model yang baru saja menikah tahun 2019 ini juga tampil anggun dalam balutan batik
Editor’s picks
6. Busana yang dikenakan Kelly bisa jadi inspirasi buatmu. Atasan yang unik dengan bawahan batik. Makin cantik lagi dengan aksesori rambut
Baca Juga: Main Film Bumi Manusia, Iqbaal: Ini Jembatan Generasi Saya & Pak Pram
7. Di luar profesinya sebagai model, Kelly juga menjadi mentor "Asia's Next Top Model" musim keempat
8. Selain modeling, Kelly setidaknya telah bermain dalam sembilan judul film termasuk "Bumi Manusia". Hayo, kamu sudah nonton film-filmnya Kelly belum?
9. Didapuk sebagai duta lingkungan, Kelly mengaku membawa karung beras saat traveling. Tujuannya, untuk mengambil sampah yang dibuang sembarangan di tempat wisata
10. Kelly juga gemar berolahraga lho. Bulan Juni lalu, ia mengikuti olahraga triathlon di Bintan, Kepulauan Riau. Keren kan?
Itulah 10 potret eksotik sosok model Kelly Tandiono. Bagi kalian yang penasaran akting doi gimana, buruan deh tonton "Bumi Manusia".
Baca Juga: 15 Potret Kemeriahan Gala Premier Bumi Manusia & Perburuan di Surabaya