5 Rekomendasi Drama Korea 2020 Buat Kamu yang Suka Thriller

Pasti bikin kamu deg-degan #IDNTimesHype #WaktunyaKorea

Drama Korea merupakan hiburan yang menarik bagi sebagian orang dikarenakan aktor dan aktris yang rupawan, juga kualitas akting mereka yang tidak perlu diragukan lagi. Kali ini, penulis akan merekomendasikan beberapa drama Korea bergenre thriller dan misteri bagi kamu yang suka ketegangan dalam menonton.

1. 365 : Repeat the Year

5 Rekomendasi Drama Korea 2020 Buat Kamu yang Suka Thrillersoompi.com

365 : Repeat the Year berkisah tentang seorang wanita yang bisa melakukan perjalanan waktu. Wanita tersebut mengumpulkan orang-orang yang ingin mengulang satu tahun di hidup mereka untuk pergi bersamanya. Tapi anehnya, satu persatu orang yang ikut melakukan perjalanan waktu dibunuh atau meninggal secara tiba-tiba. Akting Nam Ji Hyun dan Lee Joon Hyuk disini tidak perlu diragukan lagi.

2. Extracurricular

5 Rekomendasi Drama Korea 2020 Buat Kamu yang Suka Thrillersoompi.com

Drama Extracurricular ini merupakan serial original garapan Netflix. Mengusung tema yang tak biasa, yaitu pekerja seks komersial yang dioperasikan oleh seorang remaja. Bisnis yang dijalankan oleh Kim Dong Hee dan Park Joo Hyun ini membawa mereka ke berbagai masalah hingga menyebabkan adanya kematian.

Baca Juga: 5 Drama Korea Paling Disukai Sepanjang Masa, Gak Bosan Ditonton

3. Stranger 2

5 Rekomendasi Drama Korea 2020 Buat Kamu yang Suka Thrillersoompi.com

Cho Seung Woo dan Bae Doo Na kembali lagi di musim kedua drama Stranger atau Secret Forest. Masih berkisah tentang kehidupan di sekitar jaksa dan polisi, drama ini membawa kita mencurigai setiap karakter yang ada. Jika kamu sudah menonton season pertama drama ini, maka kamu wajib untuk menonton season kedua Stranger ini, dijamin gak akan nyesel!

4. Flower of Evil

5 Rekomendasi Drama Korea 2020 Buat Kamu yang Suka Thrillersoompi.com

Flower of Evil bercerita tentang kehidupan rumah tangga yang harmonis antara polisi dengan suaminya yang ternyata seorang tersangka pembunuhan berantai. Apakah akhirnya istrinya akan tahu fakta tersebut? Yuk, tonton drama reuni Lee Joon Gi dan Moon Chae Won ini, dijamin bakal ikut deg-degan.

5. Missing : The Other Side

5 Rekomendasi Drama Korea 2020 Buat Kamu yang Suka Thrillersoompi.com

Berkisah tentang desa misterius yang penduduknya merupakan orang hilang, Missing : The Other Side membawa kita ikut penasaran bagaimana akhirnya setiap orang di desa itu akan ditemukan. 

Itulah lima rekomendasi drakor 2020 bagi kamu yang suka genre thriller dan misteri. Drakor genre ini memang memiliki segmen penggemarnya sendiri, terutama bagi yang suka tantangan, teka-teki menebak siapa penjahatnya, dan ikut deg-degan sepanjang drama berlangsung. Ayo segera masukin ke daftar tontonan kamu ya.

Baca Juga: 6 Rekomendasi Drama Korea Romantis bagi Pemula, Siap Baper Ya!

cocroachtn Photo Writer cocroachtn

Hello!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya