Salut, Ini 10 Aktor Difabel yang Berhasil Tembus Hollywood

#IDNTimesHype Semangatnya menginspirasi

Seiring berjalannya waktu, kita makin sadar akan pentingnya memiliki lingkungan yang  inklusif, karena standar ideal atau normal bukan hal yang mutlak lagi. Semuanya sangat cair, mengingat tiap orang memiliki pilihan dan kondisi yang beragam. Asalkan tidak merugikan orang lain, perbedaan harusnya bukan hal yang perlu dipermasalahkan. 

Sama seperti para aktor difabel di bawah yang keberadaannya di industri hiburan dunia sangat dinantikan. Mereka jadi penanda bahwa disabilitas bukan hal yang perlu disayangkan, tetapi hal yang biasa atau bahkan memberdayakan.

Siapa saja mereka?

1. RJ Mitte, Breaking Bad 

Salut, Ini 10 Aktor Difabel yang Berhasil Tembus HollywoodRJ Mitte (instagram.com/kirstenbalani)

RJ dikenal lewat perannya sebagai putra remaja sang lakon Breaking Bad, Walter White. Di film ia digambarkan memiliki cerebral palsy. Di dunia nyata, ia sendiri mengidap kondisi tersebut. Karier aktingnya sendiri terjadi tanpa direncanakan.

Awalnya RJ pindah ke Los Angeles bersama keluarganya untuk mendukung kakaknya yang beraspirasi jadi aktris. Namun, RJ yang iseng mendaftar agensi malah dapat tawaran bermain di beberapa film dan akhirnya mendarat di serial laris tersebut. Selain Breaking Bad, RJ tampil pula di serial Switched at Birth dan terkadang dapat proyek modeling

2. Paul Raci, Sound of Metal  

Salut, Ini 10 Aktor Difabel yang Berhasil Tembus HollywoodPaul Raci (instagram.com/selashiloni)

Paul Raci sebenarnya masuk kaum dengar dan bicara, tetapi ia dibesarkan oleh kedua orang tua yang bisu tuli. Dengan begitu, ia mendapat label child of deaf adults (CODA). 

Keunikan latar belakang Paul itu pula yang membuat sutradara Sound of Metal memilihnya untuk memerankan Joe, seorang veteran perang yang kehilangan pendengaran di usia dewasa. Sebelum namanya bersinar karena nominasi Oscar yang ia dapat, Paul sudah pernah terlibat dalam beberapa proyek film dan serial untuk peran-peran kecil. 

3. Millicent Simmonds, A Quiet Place 

Salut, Ini 10 Aktor Difabel yang Berhasil Tembus HollywoodMillicent Simmonds (instagram.com/milliesimm)

Debut Millie sebenarnya bukan A Quiet Place. Beberapa tahun sebelumnya, ia sudah pernah tampil di sebuah film drama adaptasi novel berjudul Wonderstruck bersama Julianne Moore dan Oakes Fegley. 

Millie tampil gemilang di usianya yang masih belia, hingga performanya di dua film besar yang ia bintangi tak pernah terlewat dari radar para kritikus yang menganugerahinya beberapa nominasi. Mengingat jumlah aktor muda bisu tuli masih sangat terbatas, Millie dipercaya punya masa depan panjang di industri ini. 

4. Russell Harvard, Fargo 

Salut, Ini 10 Aktor Difabel yang Berhasil Tembus HollywoodRussell Harvard (instagram.com/russellharvard)

Russell Harvard dikenal sebagai Mr. Wrench yang tampil reguler di dua musim serial Fargo. Perannya sebagai seorang kriminal tuli di serial tersebut sangat mencuri perhatian karena memanfaatkan bahasa isyarat sebagai kode rahasianya saat melaksanakan tugas.

Selain Fargo, Russell juga berlaga di teater dan beberapa film penting seperti There Will be Blood dan The Hammer. Ia juga sudah masuk daftar pemeran film Red, White and Water bersama Jennifer Lawrence. Russell lahir dari keluarga yang semua anggotanya tuli, termasuk orang tua dan kakak laki-lakinya. Namun, tidak sepenuhnya bisu, ia bisa berbicara dalam bahasa Inggris dengan deaf accent

5. Micah Fowler, Speechless

Salut, Ini 10 Aktor Difabel yang Berhasil Tembus HollywoodMicah Fowler (instagram.com/micahdfowler)

Micah Fowler debut lewat serial keluarga Speechless. Ia memerankan remaja bernama JJ yang mengidap cerebral palsy seperti dirinya. Bedanya JJ di serial digambarkan menggunakan layar komputer untuk berkomunikasi dengan orang lain, sementara Micah mampu berbicara. 

Sebelum serial yang membuatnya dinobatkan masuk Forbes 30 Under 30 di tahun 2018, Micah pernah terlibat dalam beberapa episode Blue's Clues dan Sesame Street. 

Baca Juga: 10 Artis Hollywood Ini Pernah Hidup Susah, Ada yang Pernah Ngemis!

6. Steve Way, Ramy

Salut, Ini 10 Aktor Difabel yang Berhasil Tembus HollywoodSteve Way (gq.com)

Serial Ramy jadi debut menarik Steve Way di industri film. Di proyek tersebut ia memerankan dirinya sendiri, seorang pemuda dengan muscular dystrophy. Selain membahas kehidupan kaum minoritas muslim di Amerika Serikat, kehadiran Steve menambah nilai inklusif di serial garapan Ramy Youssef tersebut. 

Steve merupakan komedian dan pembicara yang aktif mengampanyekan inklusivitas untuk kaum difabel. Sembari berkarier di ranah hiburan, ia sempat bekerja sebagai guru. Selain Ramy musim ketiga, Steve sedang sibuk menggarap proyek kerjasama antara A24 dan Apple TV+ yang juga ditulis oleh Ramy Youssef. 

7. Zack Gottsagen, The Peanut Butter Falcon

Salut, Ini 10 Aktor Difabel yang Berhasil Tembus HollywoodZack Gottsagen (instagram.com/zacharygottsagen)

Wajahnya mungkin tak asing karena ia masuk sebagai salah satu aktor penting di film Peanut Butter Falcon. Ia bahkan memenangkan beberapa penghargaan untuk perannya bersama Shia LaBeouf dan Dakota Johnson. Setelah itu, ia sempat tampil sebagai pemeran pendukung di film drama musikal Best Summer Ever. 

Zack bukan aktor down syndrome pertama yang tampil di Hollywood, sebelumnya ada Lauren Potter yang memerankan pemandu sorak bernama Becky di Glee

8. Marlee Matlin, Children of a Lesser God

Salut, Ini 10 Aktor Difabel yang Berhasil Tembus HollywoodMarlee Matlin (instagram.com/themarleematlin)

Beda dengan beberapa aktor bisu tuli lainnya, Marlee menjadi satu-satunya orang di keluarganya yang tuli. Namun, itu tidak menghalangi Marlee Matlin untuk berkiprah di industri film.

Ia bergelar aktris termuda yang pernah memenangkan kategori Best Actress di Golden Globe lewat film Children of a Lesser God. Kini di usianya yang sudah menginjak 50 tahun, Marlee masih menjadi tokoh prominen di dunia hiburan. Sudah puluhan judul film dan serial ia bintangi, termasuk The West Wing, This Close, dan Family Guy. Beberapa waktu lalu, ia juga masuk salah satu presenter di ajang Academy Awards ke-93. 

9. Ali Stroker, Oklahoma!  

Salut, Ini 10 Aktor Difabel yang Berhasil Tembus HollywoodAli Stroker (instagram.com/alistroker)

Ali mengalami kecelakaan di usia dua tahun yang mengakibatkan tulang belakangnya rusak dan harus berjalan dengan kursi roda. Namun, lulusan New York University's Tisch School of the Arts jurusan drama ini gigih mengejar mimpinya dan berhasil menjadi aktris pertama dengan kursi roda yang berhasil tampil di Broadway. 

Ia juga sudah meraih Tony Award untuk performanya di pagelaran drama berjudul Oklahoma! di tahun 2019. Tidak hanya di panggung teater, Ali tampil pula di beberapa serial televisi BoJack Horseman dan City Boyz

10. Ryan J. Haddad, The Politician

Salut, Ini 10 Aktor Difabel yang Berhasil Tembus HollywoodRyan Haddad (instagram.com/ryanjhaddad)

Aktor difabel keturunan Lebanon ini pasti gak asing untuk penggemar serial The Politician. Di sana ia berperan sebagai Andrew, sosok pemuda pengidap cerebral palsy yang terobsesi pada salah satu lakon di serial tersebut. Andrew digambarkan sebagai karakter yang manipulatif dan menyebalkan, tetapi menambah keseruan cerita. 

Sebelum The Politician, Ryan sempat dapat beberapa peran kecil di sejumlah serial televisi Amerika seperti Bull dan Madam Secretary

Tak hanya berkarya untuk kepuasan diri sendiri, para aktor difabel di atas menginspirasi difabel lain untuk tidak rendah diri dengan kondisi mereka. Salut. 

Baca Juga: 7 Persahabatan Artis Hollywood Paling Awet, Sampai Puluhan Tahun!

Dwi Ayu Silawati Photo Verified Writer Dwi Ayu Silawati

Pembaca, netizen, penulis

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya