Alasan Coldplay Jadi Band Tersukses di Dunia Sekarang, Segera Konser!
Follow IDN Times untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Rasanya tak berlebihan ketika Coldplay dimasukkan dalam daftar band tersukses di dunia. Aktif sejak 1997, sinar mereka belum juga redup meski zaman terus berubah. Lagu-lagu lawas mereka terus diputar bak koleksi klasik yang tak ada matinya. Sementara, karya-karya baru mereka tak pula kalah pamor ketika bersaing dengan lagu-lagu rilisan baru.
Padahal faktanya tak sedikit band seangkatan mereka yang bubar di tengah jalan. Entah karena gagal secara komersial atau perkara konflik internal. Apa sebenarnya yang menjelaskan kesuksesan Coldplay? Berikut beberapa alasan yang mungkin bisa menjawab rasa penasaranmu.
1. Lagu-lagu mereka puitis, indah, tetapi tetap mudah dicerna
Sudah bukan rahasia lagi kalau sebagian musisi di dunia gemar membuat lirik yang mengeksploitasi hasrat seksual manusia. Ini yang membuat beberapa lirik lagu dirasa kurang cocok didengar anak-anak di bawah umur.
Coldplay jadi salah satu musisi yang menghindari lirik-lirik macam itu. Mereka memilih untuk membuat lagu dengan lirik yang indah, estetik, tanpa harus menyentuh isu-isu sensitif. Tentu mereka bukan pelopornya. Band-band lawas seperti The Smiths, Oasis, dan Joy Division juga dikenal sebagai pelopor lagu dengan lirik menawan tanpa mengeksploitasi hal-hal yang berhubungan dengan seksualitas.
Musisi-musisi indie masa kini juga banyak yang mengikuti jejak tersebut. Namun, harus diakui lagu gubahan Chris Martin, dkk. cenderung lebih mudah dicerna. Ini mungkin salah satu faktor yang membuat mereka mudah diingat dan disuka.
2. Kemauan untuk berevolusi sesuai perkembangan zaman dan permintaan pasar
Coldplay juga tipe band yang melek bisnis. Mereka tidak segan berevolusi dari waktu ke waktu mengikuti zaman. Pada awal kemunculannya sekitar akhir 90-an dan awal 2000-an, Coldplay mengusung genre alternative rock yang saat itu naik daun. Seiring berjalannya waktu, mereka mulai bergeser ke genre pop dan electronic dance yang lebih diminati.
Coldplay juga jeli melihat tren yang berkembang. Proyek kolaborasi mereka dengan BTS dan Selena Gomez jadi buktinya. Ini seperti langkah mempertahankan relevansi mereka di industri musik. Tiap menggelar konser di satu negara, mereka juga akan mengajak penyanyi lokal untuk ikut jadi penampil.
Sebagai band yang sudah lama bergelut di industri musik, kemauan mereka untuk membuka ruang kolaborasi layak diapresiasi. Tak banyak musisi sekaliber mereka yang bersedia melakukannya.
Editor’s picks
Baca Juga: 5 Atraksi Menarik di Konser Music of the Spheres Coldplay, Seru Banget
3. Personel yang humble membuat Coldplay gampang diterima siapa saja
Ben Beaumont-Thomas dari The Guardian pernah menulis pendapatnya tentang Coldplay. Menurutnya, mereka bukan tipe musisi yang stylist, bahkan cenderung kikuk saat berada di panggung. Namun, ini bisa jadi nilai plus tersendiri.
Seperti yang kemudian dijabarkan Carlos Marcos dari El Pais, para personel Coldplay tidak memancarkan aura bintang rock pada umumnya yang identik dengan misteri, kharisma, dan berbagai daya tarik fisik lainnya. Justru Coldplay hadir layaknya orang biasa. Dengan senyum ramah, kerendahan hati, dan apresiasi tinggi pada penggemar, mereka seakan hendak memperpendek jarak dengan penggemar.
4. Konser mereka menawarkan pengalaman yang berbeda
Marcos lebih jauh menilai bahwa Coldplay punya nilai plus lain yang belum bisa disusul musisi lain. Konser mereka bisa dibilang superior untuk sebuah band. Lagu-lagu mereka didesain dengan vibrasi yang positif. Seakan sudah disiapkan untuk dinyanyikan secara epic di stadion.
Coldplay tidak hanya memberikan pengalaman audio luar biasa pada penonton konsernya, tetapi juga suguhan visual yang memukau. Misalnya saja dengan pembagian gelang xylobands, semacam gelang yang bisa berpendar mengikuti alunan musik yang sedang dibawakan Chris Martin, dkk.
Masih ditambah dengan kampanye ramah lingkungan yang turut mereka bawa ke mana pun konser berlangsung. Semua elemen dalam konser mereka secara secara tidak langsung menarik banyak audiens, termasuk orang awam yang sebenarnya bukan pengikut setia mereka.
Coldplay sendiri tak lepas dari kritik dan ujaran kebencian. Namun, itu semua tentang selera dan preferensi masing-masing orang saja. Nyatanya ketenaran mereka memang tidak bisa dielakkan. Pun kualitas musik mereka yang meski dianggap sebagian pendengar terlalu generik, tetap layak dinikmati dan dipuji.
Baca Juga: Daftar Harga Tiket Coldplay Ditambah Pajak dan Fee
IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.