10 Film Pendek Indonesia di Genflix, Kurang dari 10 Menit!

Beragam kisah menarik disajikan

Selain film panjang, menonton film pendek bisa dijadikan opsi untuk mendapatkan hiburan. Durasinya yang singkat menjadikan film-film ini dapat ditonton hanya dalam sekali duduk di sela-sela kesibukan.

Ada banyak platform untuk menonton film pendek, salah satunya Genflix. Dalam aplikasi tersebut, terdapat sederet film pendek Indonesia di Genflix yang merupakan karya sineas tanah air. Simak rekomendasi film pendek Indonesia di Genflix berikut ini!

1. Suudzon (2020)

10 Film Pendek Indonesia di Genflix, Kurang dari 10 Menit!Suudzon (dok. Graha Sinema Untag/Suudzon)

Suudzon menceritakan tentang Ulfah, seorang remaja perempuan yang tengah mencari jati diri. Ulfah punya kebiasaan aneh yang dia yakini akan membantu menemukan diri yang sebenarnya, yaitu suudzon. 

Tetapi kebiasaan nyeleneh itulah yang justru mendatangkan balasan tak terduga kepadanya. Film berdurasi delapan menit ini disutradarai Dave Yehosua T.B. dan diproduksi oleh Graha Sinema Untag. 

2. Rasa Risa (2021)

10 Film Pendek Indonesia di Genflix, Kurang dari 10 Menit!Rasa Risa (dok. Theguh Film/Rasa Risa)

Rasa Risa menceritakan seorang perempuan yang tak mau pulang ke rumah karena ayahnya akan menikah lagi. Untungnya Risa punya teman-teman yang pengertian kepadanya. 

Mereka membantu Risa untuk membuat keputusan yang bijak. Kini, Risa berada dalam kebimbangan pilihan mana yang akan diambilnya. Film pendek ini berdurasi delapan menit saja. Diproduksi oleh Theguh Film & FT TV dan disutradarai Teguh Nurhadi Suharsono. 

3. Khadam (2020)

10 Film Pendek Indonesia di Genflix, Kurang dari 10 Menit!Khadam (dok. Graha Sinema/Khadam)

Khadam merupakan film pendek horor garapan sutradara Siti Destiana Putri Arya dan diproduksi Graha Sinema. Film berdurasi sembilan menit ini menceritakan seorang pria yang terobsesi untuk menjadi sukses dalam waktu singkat. 

Tetapi kenyataan yang dialaminya tidaklah seperti itu. Ketika pada akhirnya pria ini putus asa, ia pun mulai menghalalkan segala cara, termasuk meminta bantuan kepada iblis.

4. Melondya (2022)

10 Film Pendek Indonesia di Genflix, Kurang dari 10 Menit!Melondya (dok. Graha Sinema/Melondya)

Film pendek romance berdurasi 7 menit ini juga diproduksi oleh Graha Sinema. Disutradarai Lefrant Orivlle, Melondya menceritakan seorang mahasiswa bernama Arga yang tidak bisa melupakan kekasihnya. 

Berbagai cara sudah dilakukannya, tetapi semesta memang selalu mengingatkan Arga pada perempuan yang sangat dicintainya itu. Bahkan, Arga mungkin hampir gila karena kerap berbicara seorang diri seakan-akan ada si kekasih di sampingnya. 

5. Why (2021)

10 Film Pendek Indonesia di Genflix, Kurang dari 10 Menit!Why (dok. Genflix/Why)

Masih disutradarai Lefrant Orivlle, film pendek Why yang berdurasi enam menit ini mengisahkan Elsa dan Arya. Hubungan keduanya sudah memasuki tahun kelima. 

Awalnya semua berjalan baik-baik saja, tak masalah apa pun dalam hubungan mereka. Tetapi lambat laun Elsa merasa ada yang aneh hingga terjadi hal yang tak terduga sebelumnya. 

Baca Juga: 8 Film Pendek Meaningful yang Tayang di MUBI 

6. What's My Name? (2019)

10 Film Pendek Indonesia di Genflix, Kurang dari 10 Menit!What's My Name? (dok. Hujan Production/What's My Name?)

Film pendek sepanjang enam menit ini diproduksi oleh Hujan Production dan disutradarai Kristikania. Menceritakan seorang mahasiswi bernama Merry yang punya mimpi untuk berkuliah di luar negeri. 

Merry senang akhirnya bisa dapat beasiswa, begitu pula teman-temannya yang bangga pada Merry. Tetapi masalah terbesarnya ialah Merry tidak pernah dapat dukungan dari keluarganya. 

Di rumah, Merry kerap mendapat kekerasan dari Bapaknya yang selalu menentang apa pun pilihan Merry. Semua kondisi ini kian memperburuk kesehatan mentalnya. 

7. Hand Over (2019)

10 Film Pendek Indonesia di Genflix, Kurang dari 10 Menit!Hand Over (dok. Insomnia Production/Hand Over)

Berdurasi tujuh menit, film Hand Over disutradarai Fadhel Reksa F dan diproduksi Insomnia Production. Menceritakan pendakian yang dilakukan Rein bersama tiga sahabatnya; Stanley, Rendy, dan Jane. 

Mereka telah mendengar isu makhluk buas di gunung tersebut, tetapi tetap memberanikan diri. Di tengah pendakian, satu per satu dari mereka mengalami insiden mengerikan dan mungkin saja akan merenggut nyawa. 

8. Wish I Were Born From a Blanket (2020)

10 Film Pendek Indonesia di Genflix, Kurang dari 10 Menit!Wish I Were Born From a Blanket (dok. Arka Films)

Film pendek sepanjang delapan menit ini disutradarai Helmi Maha Putra dan diproduksi Arka Films. Mengisahkan tentang seorang gadis sepuluh tahun bernama Lala. 

Lala tinggal bersama orang tua yang tidak pernah akur. Hari-harinya berisi percecokan ibu dan bapaknya. Keadaan ini memaksa Lala menghadapi semua kondisi mental orang dewasa bahkan sejak masih kanak. 

9. Semu (2016)

10 Film Pendek Indonesia di Genflix, Kurang dari 10 Menit!Semu (dok. Genflix/Semu)

Film pendek berdurasi delapan menit ini bercerita tentang seorang pria yang kesepian. Hingga akhirnya ia bertemu seorang wanita yang mampu membunuh rasa sepinya. Mereka melewati hari-hari yang menyenangkan. 

Namun, tak ada sesuatu pun yang abadi. Semua yang datang akan pergi. Ketika waktunya tiba, pria tersebut kehilangan cintanya dan kembali pada kesepian. Kini, ia melakukan segala cara untuk tetap bahagia, termasuk menggunakan obat-obatan terlarang.

10. 21 (2019)

10 Film Pendek Indonesia di Genflix, Kurang dari 10 Menit!21 (dok. Embun Movie/21)

Berdurasi delapan menit, film pendek 21 disutradarai oleh Afry dan diproduksi Embun Movie. Film ini menampilkan persahabatan antara tiga perempuan sejak mereka masih duduk di bangku sekolah. 

Berbagai hal telah dilewati bersama, canda, tawa, sedih, dan bahagia. Tetapi, akhir-akhir ini ketika candu media sosial menjangkiti, persahabatan ketiganya pun mulai terasa renggang. Hingga salah seorang dari mereka mengajak berkumpul untuk membicarakan hal itu.

Deretan film pendek Indonesia di Genflix tadi bisa kamu jadikan referensi tontonanmu di akhir pekan. Walau durasinya pendek, film tersebut tetap menyajikan cerita utuh, konflik, dan pesan menarik. Siap untuk nonton?

Baca Juga: 10 Rekomendasi Film Horor Adaptasi Film Pendek, Ada Smile!

Ekos Saputra Photo Verified Writer Ekos Saputra

gemar membaca dan menulis

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Debby Utomo

Berita Terkini Lainnya