5 Rekomendasi Film Psikopat Korea yang Bikin Kamu Penasaran

Ternyata Korea bisa bikin film ginian!

Film Korea memang banyak disenangi kalangan masyarakat terutama pada anak usia remaja. Menurut mereka film Korea sangat menghibur dan romantis selain itu film Korea memiliki ketertarikan tersendiri terutama jalan cerita film Korea susah ditebak. Akan tetapi film Psikopat Korea juga sangat populer, kebanyakan orang banyak menggemari film psikopat Korea karena film tersebut sangat menegangkan dan menakutkan. Berikut 5 rekomendasi film psikopat Korea yang buat kamu ketagihan.

1. Manhole

https://www.youtube.com/embed/HpQaXlVehSM

Film ini menceritakan tentang pembunuhan berantai. Ceritanya yang berawal dari penculikan seorang gadis bernama Song Yi di sebuah jalan sepi. Kemudian dikejar seseorang yang merupakan pembunuh lalu berhasil menagkap Song Yi Kemudian menarik tubuhnya kedalam Manhole.

2. I Saw The Devil

https://www.youtube.com/embed/xwWgp1bqVwE

Film psikopat yang satu ini memiliki durasi 141 menit. Film ini bercerita tentang seorang pembunuh berantai bernama Gyeong Chul Jang yang membunuh kekasih seorang anggota badan negara yang bernama Soo Hyun Kim. Berawal dari pembunuhan tersebut akhirnya Hyun Kim berjanji akan membalas siapapun yang membunuh kekasihnya.

3. The Chaser

https://www.youtube.com/embed/t20zhdWoBzQ

Baca Juga: 7 Film Korea Romantis Paling Populer di Awal 2000-an

Film yang dibintangi Won Chan Hong, Woo Ha, Yeong Hie Seo, Yoo Jeong Kim merupakan film bergenre drama kriminal yang dirilis pada tahun 2008. Film ini menceritakan seorang detektif polisi bernama Baek Hong Suk yang sangat menyayangi keluarga kecilnya terutama putri semata wayangnya yang masih berusia kanak-kanak. Namun sebuah peristiwa mengubah kehidupan indahnya setelah menerima kabar bahwa putrinya mengalami kecelakaan hebat.

4. No Mercy

https://www.youtube.com/embed/x4w81N0KzSA

No Mercy ini adalah film yang disutradarai oleh Hyeong Jeon Kim yang bergenre thriller misteri yang dirilis pada tahun 2010. Film ini bercerita tentang seorang dokter forensik bernama Kang Min Ho yang dikenal sebagai orang yang tidak pernah melakukan kesalahan dalam kerjanya. Namun suatu peristiwa yang menimpahnya sehinngga dia terpaksa memanipuasi mayat yang sedang di autopsinya demi menyelamatkan nyawa putrinya.

5. Memories Of Murder

https://www.youtube.com/embed/dTnyhLywdJc

Sebuah kejadian kisah nyata pembunuhan berantai yang terjadi pada 1986-1991 di Korea Selatan. Lalu kejadian ini dibuat menjadi sebuah film yang berjudul Memories Of Murder. Film ini bermula dari kisah pemerkosaan seorang gadis muda yang ditemukan tewas diselokan. Beberapa waktu kemudian wanita lain ditemukan tewas, sampai sekarang kasus pembunuhan berantai dengan 10 korban tidak terpecahkan.

Nah bagi kau yang hobby nonton film Psikopat Korea jangan ragu lagi, kamu bisa memilih film Psikopat dari beberapa judul diatas.

Baca Juga: 5 Drama dan Film Korea Populer yang Dibintangi Rain di Tahun 2000an

Elis Yanti Photo Writer Elis Yanti

Mahasiswi UIN Suska Riau, jurusan ilmu komunikasi, konsentrasi jurnalistik

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Novaya

Berita Terkini Lainnya