Jangan Minder, 5 Lagu Korea Ini Ampuh Tingkatkan Rasa Percaya Dirimu

Resapi maknanya, girls!

Gak semua orang terlahir dengan rasa percaya diri yang tinggi. Terlebih lagi dengan stigma-stigma masyarakat yang menganggap bahwa cantik adalah memiliki tinggi badan ideal, kulit putih mulus, dan wajah cantik bak artis Korea. Karena kriteria cantik yang berkembang sekarang inilah yang membuat banyak wanita yang merasa insecure terhadap penampilan mereka.

Untuk kamu yang sedang merasa kurang percaya diri, ada beberapa lagu Korea yang akan meningkatkan rasa percaya dirimu. Penasaran apa saja? Yuk simak beberapa lagu di bawah ini.

1. BTS - Idol

https://www.youtube.com/embed/pBuZEGYXA6E

Keep on chit-chatting, saying this and that. I do what I do, so you do you. You can’t stop me lovin’ myself

Boyband yang tengah digandrungi oleh banyak remaja di berbagai belahan dunia ini memang terkenal dengan campaign mencintai diri sendiri. Seperti yang tertuang dalam albumnya yang bernama Love Yourself

Di album ini juga terdapat salah satu lagu yang dapat membangkitkan semangatmu untuk mencintai diri sendiri yang music video nya baru saja dirilis bulan kemaren.

Idol merupakan lagu yang mereka ciptakan untuk menyindir para haters yang seringkali mengkritik mereka. Terdapat makna mencintai diri sendiri dalam lagu ini. Bahwa gak ada orang yang bisa mengubah rasa cinta mereka terhadap diri sendiri, terutama para haters. 'Jangan pedulikan kata haters, tetaplah mencintai diri sendiri' begitulah sekiranya isi dari lagu Idol ini.

2. Mamamoo - Yes I Am

https://www.youtube.com/embed/Ue9NG1hAr78

My face is more round than V-line. I like it. It’s my own special thing. Instead of double eyelids. 

I like my momo eyelids. When I smile, my indian dimples. And wrinkles on my nose. I compliment them.

Pasti kamu pernah berada di dalam fase dimana kamu merasa minder karena fisik yang kamu miliki. Gak jarang juga kamu berusaha sekuat tenaga untuk mengubah fisikmu. Atau mungkin saat ini kamu merasa kurang percaya diri dengan kulitmu yang eksotis. 

Jika kamu memang merasa demikian, lagu dari Mamamoo ini akan mendongkrak rasa percaya dirimu dengan lirik yang memancarkan semangat untuk mencintai diri sendiri.

Baca Juga: 7 Idol KPop Ini Punya Vokal yang Unik, Bikin Hatimu Bergetar!

3. Taeyeon Ft. Verbal Jint - I

https://www.youtube.com/embed/4OrCA1OInoo

A story I’ve heard often somewhere. Ugly duckling and swan, a butterfly before it flies.
People don’t know, they don’t see your wings. 
A new world you’ve met could be cruel. 
But strong girl, you know you were born to fly.

Dalam lagu I, Taeyeon mengajak para pendengar agar tetap semangat meraih mimpi meskipun kamu sering diejek karena fisik yang kamu miliki. Kamu itu cantik dan jangan pernah biarkan orang lain berkata sebaliknya. 

Tetap tegarlah karena ada suatu saat dimana kamu akan terbang mengungguli mereka. Jangan pernah patah semangat meraih mimpimu, girls.

4. F(x) - Step

https://www.youtube.com/embed/Dy8UXAi8BUc

When you fix your makeup. I tie my shoelaces and run. 
Though I’m a bit busy, I like it. It feels like I’m living for myself and not for others

Banyak sekali orang yang rela mengubah dirinya agar mendapatkan pengakuan dari orang lain. Kamu gak perlu hidup untuk menyengkan orang lain. Jangan mau mengubah apa yang sudah tercipta indah dalam dirimu. 

Saat orang lain sibuk mempercantik diri agar dipuji orang lain, kamu hanya perlu menerima segala kekuranganmu. Karena kecantikan akan terpancar jika kamu sudah bisa mencintai dirimu sendiri.

5. 2NE1 - I Am The Best

https://www.youtube.com/embed/j7_lSP8Vc3o

I am the best. Whoever looks at me can see i'm kind of fabulous. 
Alright, even if you were me, you'd be envious of this body.

Lagu yang dinyanyikan oleh girlband legendaris Korea ini ternyata memiliki lirik yang dapat menginspirasimu untuk mencintai diri sendiri lho. Makna yang tersirat dalam lagu ini bahwa kamu itu sudah sempurna dari sananya, siapapun yang melihatmu pasti akan iri padamu. Jadi tetap cintai dirimu sendiri meskipun orang lain mungkin akan berkomentar pedas terhadapmu.

Bagaimana? Apakah lagu di atas sudah berhasil meningkatkan rasa percaya dirimu?

Baca Juga: 5 Alasan Lagu KPop Bikin Semangat Saat Bekerja, Sudah Tahu Belum?

Emma Kaes Photo Verified Writer Emma Kaes

Welcome to my alter ego

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya