6 Aktor Hollywood yang Kontra dengan Method Acting, Kenapa ya?

Ada yang merasa bisa menghilangkan jati dirinya

Akting menjadi salah satu aspek terpenting dalam sebuah film. Tidak peduli sebagus apa naskah film tersebut, jika tidak dapat disalurkan dengan akting yang baik maka hasilnya kurang maksimal. Hal ini yang melatarbelakangi munculnya teknik method acting. Teknik ini membuat para aktor berperilaku seolah-olah karakter yang dimainkan untuk memperdalami peran.

Para aktor akan berusaha menjadi sama dengan karakternya baik secara fisik maupun mental. Tidak jarang mereka pun bertingkah di luar nalar untuk lebih mendalami perannya.

Ada banyak bintang film Hollywood yang menggunakan method acting dan beberapa terbilang berhasil. Namun, ada pula para aktor yang menolak keras teknik akting ini.

1. Martin Freeman 

6 Aktor Hollywood yang Kontra dengan Method Acting, Kenapa ya?Martin Freeman (dok. The Chap)

Martin Freeman termasuk salah satu aktor yang kemampuan aktingnya tidak perlu diragukan lagi. Sudah banyak film box office yang dibintangi oleh aktor asal Inggris ini, salah satunya The Hobbit. Dalam podcast Off Menu, Martin beropini bahwa method acting sebenarnya bukanlah seni, melainkan pekerjaan.

Bintang serial Sherlock ini juga enggan melakukan teknik ini karena dapat membuatnya kehilangan diri sendiri. Ia juga bercerita tentang pengalamannya bekerja dengan Jim Carrey yang kala itu melakukan method acting dalam film Man on The Moon. Martin mengaku Carrey terlalu berlebihan sampai mengganggu dirinya dan juga para kru film.

2. Claire Danes 

6 Aktor Hollywood yang Kontra dengan Method Acting, Kenapa ya?Claire Danes (instagram.com/clairedanes)

Sudah puluhan tahun Claire Danes berada di industri perfilman Hollywood. Meski dapat dikatakan sosok aktris berpengalaman, nyatanya Danes membenci method acting. Ia berpendapat method acting bisa membuat hidupnya menyusahkan karena para aktor menyatu dengan karakter yang dimainkan.

Bintang Romeo+Juliet ini mengaku tidak pernah ada niatan sedikit pun untuk mencoba method acting. Bahkan menurutnya, para aktor lebih baik dapat memisahkan kehidupan personal dengan peran yang diambil. Pulang dengan keadaan masih menjadi orang lain dapat membuat hidupnya sengsara.

3. John Malkovich 

6 Aktor Hollywood yang Kontra dengan Method Acting, Kenapa ya?John Malkovich (dok. The Guardian)

John Malkovich yang telah memenangkan banyak penghargaan, termasuk Emmy Awards, ternyata bukanlah penggemar method acting. Malkovich berpendapat bahwa akting bukan seharusnya menggunakan psikodrama. Bintang film Red ini lebih memilih melakukan apa yang ia bisa untuk perannya daripada berperilaku seperti karakternya.

Misal ketika dirinya mendapatkan peran orang buta, maka John akan berperan sebagai orang buta. Bukannya pergi ke mana-mana dengan mata tertutup seperti yang dilakukan oleh pemakai method acting. John pun tidak ingin mengambil risiko kehilangan jati dirinya karena melakukan teknik akting ini.

Baca Juga: 5 Aktor Hollywood yang Pernah Main dalam Film Bollywood

4. Will Poulter 

6 Aktor Hollywood yang Kontra dengan Method Acting, Kenapa ya?Will Poulter (instagram.com/willpoulter)

Will Poulter telah berkecimpung di dunia perfilman sejak masih belia. Bintang Midsommar ini sempat berdebat mengenai method acting. Menurutnya, teknik akting tersebut tidak seharusnya menjadi alasan para aktor untuk bertingkah laku tidak pantas. Pasalnya, teknik ini sering kali disalahgunakan.

Selagi proes pendalaman karakter ini tidak menggnggu orang lain maka sah-sah saja. Namun, jika sudah berpengaruh terhadap lingkungan sekitarnya dan membuat kehilangan jati diri, sudah sepatutnya method acting tidak digunakan. Pendapat aktor ini pun banyak disetujui oleh para penikmat film.

5. Mads Mikkelsen 

6 Aktor Hollywood yang Kontra dengan Method Acting, Kenapa ya?Mads Mikkelson (instagram.com/theofficialmads)

Bintang Fantastic Beasts ini tidak menyimpan sendiri ketidaksukannya pada method acting. Ia menyebutkan bahwa teknik pendalaman karakter ini terbilang sangat berlebihan. Dilansir GQ, Mads mengatakan method acting adalah sebuah omong kosong.

Ia mempertanyakan apa yang membuat method acting menarik, karena teknik ini dapat membuat orang kehilangan kewarasannya. Bagaimana aktor yang berperan sebagai pembunuh berantai menggunakan method acting. Apakah dirinya akan berperilaku sama yang tentu saja menurut Mikkelsen bukanlah sesuatu yang harus dilestarikan.

6. Samuel L. Jackson 

6 Aktor Hollywood yang Kontra dengan Method Acting, Kenapa ya?Samuel L. Jackson (instagram.com/samuelljackson)

Samuel L. Jackson menunjukkan keheranannya pada aktor yang bersedia melakukan method acting. Menurutnya, akting menjadi pekerjaan yang menyenangkan untuk para pemain film. Sedangkan method acting membuat mereka menderita baik secara psikis dan mental karena peran yang dipilihnya.

Akting juga sewajarnya menjadi safe space dan membuat aktor dan aktris merasa nyaman memerankan karakternya bukan malah sebaliknya. Risiko dari method acting yang dapat membahayakan diri para aktor membuat bintang Pulp Fiction ini menolak keras proses pendalaman karakter ini.

Walau cukup populer dan banyak dilakukan aktor-aktor ternama, seperti Jared Leto, Jim Carrey, dan Meryl Streep, tidak sedikit juga yang kontra terhadap teknik ini. Mengingat method acting juga dapat membahayakan keselamatan para aktor.

Baca Juga: 9 Aktor Hollywood yang Alami Kecelakaan di Lokasi Syuting

Emma Kaes Photo Verified Writer Emma Kaes

Welcome to my alter ego

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Naufal Al Rahman

Berita Terkini Lainnya