5 Fakta yang Harus Kamu Tahu Tentang Maniac, Serial Terbaru Netflix

Siap mengocok perutmu di bulan ini

Netflix kembali merilis serial originalnya pada bulan September ini yang berjudul Maniac. Serial ini banyak dinanti-nanti para pemirsa setia Netflix karena premis cerita yang cukup menjanjikan. Apalagi Netflix sendiri terkenal dengan serial-serial berkualitas, seperti Stranger Things, 13 Reasons why dan The Crown. Jadi tidak heran jika orang-orang selalu menunggu serial ataupun film yang dibuat oleh Netflix.

Maniac sendiri baru dirilis pada tanggal 21 September kemaren. Serial ini bergenre dark comedy dan terdiri dari 10 episode, masing-masing episode berdurasi satu jam. Berikut ini adalah fakta-fakta serial Maniac untukmu yang penasaran dan ingin menonton serial tersebut.

1. Dibintangi oleh sejumlah aktor dan aktris ternama, yaitu Jonah Hill dan Emma Stone

5 Fakta yang Harus Kamu Tahu Tentang Maniac, Serial Terbaru Netfliximdb.com

Maniac dibintangi oleh dua artis papan atas Hollywood, yakni Jonah Hill yang memang terkenal dengan perannya dalam film-film bergenre komedi seperti 21 dan 22 Jump Street, sedangkansi cantik Emma Stone sudah banyak mendapatkan penghargaan atas perannya dalam film La La Land. Di sini mereka berperan sebagai Owen Milgrim dan Annie Landsberg. Selain mereka berdua, Jemima Kirke dan Justin Theroux juga turut andil dalam serial ini.

2. Premis cerita menarik yang disuguhkan

5 Fakta yang Harus Kamu Tahu Tentang Maniac, Serial Terbaru Netfliximdb.com

Serial ini bercerita mengenai Owen dan Annie yang tidak saling mengenal, mereka berdua mencoba mengikuti pengobatan misterius yang dapat menyelesaikan masalah yang mereka miliki. Mereka berdua pun yakin bahwa pengobatan tersebut tidak memiliki efek samping. Tetapi ternyata semua tidak berjalan sesuai rencana.

Meskipun bergenre komedi, serial yang mengangkat isu kesehatan mental ini banyak berisi pesan moral yang disampaikan kepada para penonton.

Baca Juga: Selain “13 Reasons Why” Ini Dia 5 Serial Netflix Bertema Remaja 

3. Disutradai oleh sutradara kondang

5 Fakta yang Harus Kamu Tahu Tentang Maniac, Serial Terbaru Netfliximdb.com

Serial Maniac disutradai oleh Cary Joji Fukunaga yang sudah berpengalaman mengarahkan serial ternama seperti True Detective yang membuatnya memenangkan piala Emmy Awards. Ia juga akan menyutradarai film terbaru James Bond. Sudah tidak diragukan lagi bagaimana hasil garapan Fukunaga. Maniac sendiri merupakan serial garapan pertamanya setelah beberapa tahun vakum dari industri di balik layar kaca.

4. Sang penulis naskah pun gak kalah menjanjikan

5 Fakta yang Harus Kamu Tahu Tentang Maniac, Serial Terbaru Netfliximdb.com

Patrick Somerville, sang penulis naskah sudah cukup berpengalaman dan banyak menulis naskah untuk Netflix. Salah satu naskah yang ditulisnya yaitu The Leftovers. Ia juga pernah menulis naskah untuk pentas drama FX yang berjudul The Bridge.

5. Dibuat berdasarkan serial asli Norwegia

5 Fakta yang Harus Kamu Tahu Tentang Maniac, Serial Terbaru Netfliximdb.com

Serial ini dibuat berdasarkan serial asli Norwegia yang berjudul sama. Di Norwegia sendiri, Maniac sudah mencapai dua season. Di negara aslinya, serial ini juga cukup sukses dan banyak digemari. Kamu juga bisa menonton versi serial aslinya di Netflix.

Itulah lima fakta yang harus kamu ketahui tentang serial baru Netflix, Maniac. Jika kamu penggemar setia Emma Stone dan ingin mencari serial komedi yang unik dan baru. Kamu wajib menonton serial ini.

Baca Juga: Inilah 5 Film Horror Original Milik Netflix, Dijamin Merinding!

Emma Kaes Photo Verified Writer Emma Kaes

Welcome to my alter ego

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya