HiVi Ajak Penonton Pestapora 2022 Day 1 Karokean, Asyiknya Bukan Main!

HiVi tampil di Pestapora 2022 day 1

HiVi tampil di Pestapora 2022 day 1 di Stage Pestapora IM3. Menampilkan HiVi langsung disambut meriah dengan tepuk tangan penonton.

Selama 45 menit tampil, HiVi mengajak penonton Pestapora 2022 untuk karokean bareng. Asyiknya bukan main, lho, intip langsung yuk keseruannya. Keep scrolling!

1. HiVi membuka penampilan dengan lagu "Kereta Kencan"

HiVi Ajak Penonton Pestapora 2022 Day 1 Karokean, Asyiknya Bukan Main!HiVi di Pestapora 2022 Day 1 di Gambir Expo, pada Jumat (23/9/2022). (IDN Times/Erfah Nanda)

Tampil setelah Juicy Luicy, HiVi membawakan lagu "Kereta Kencan" di Pestapora 2022 Day 1 pada Jumat (23/9/2022). Febri salah satu personel HiVi mengajak penonton untuk nyanyi dan bersenang-senang bersama

"Beberapa waktu ke depan ini waktunya bersenang-senang, bernyayi-nyanyi bersama lagu HiVi," ucap Febri.

2. HiVi membawakan lagu lama hingga yang paling baru

HiVi Ajak Penonton Pestapora 2022 Day 1 Karokean, Asyiknya Bukan Main!HiVi di Pestapora 2022 Day 1 di Gambir Expo, pada Jumat (23/9/2022). (IDN Times/Erfah Nanda)

HiVi membawakan sejumlah lagu-lagu terbarunya, seperti "Kereta Kencan", "Jatuh, Bangkit, Kembali", hingga "Satu-Satunya". 

Selama 45 menit, HiVi juga membawakan lagu lama andalan mereka. Mulai dari "Pelangi", "Indahnya Dirimu", "Orang Ketiga", "Remaja", "Mata ke Hati", "Siapkah Kau Jatuh Cinta". 

Baca Juga: 9 Musisi 2000-an yang Tampil di Pestapora 2022 Day 1, Bikin Nostalgia!

3. Dari karokean bareng sampai menggalau bersama

HiVi Ajak Penonton Pestapora 2022 Day 1 Karokean, Asyiknya Bukan Main!HiVi di Pestapora 2022 Day 1 di Gambir Expo, pada Jumat (23/9/2022). (IDN Times/Erfah Nanda)

Lewat lagu yang dibawakan, HiVi membuat penonton nyanyi bareng. Gak hanya itu, HiVi juga mengajak penonton untuk menggalau bersama. 

"Kadang hidup gak sesuai dengan ekspektasi kita. Saat kita jatuh cinta namun orang itu malah meninggalkan. Untuk orang yang pernah seperti itu mari kita bernyanyi bersama di lagu "Pelangi"," ucap Neida.

Febri juga menambahkan untuk orang yang suka ghosting semoga dapat karmanya. Bikin penonton makin galau aja, nih.

"Buat orang yang suka ghosting, orang yang suka ninggalin pelan-pelan, semoga orang itu bisa mendapatkan ganjarannya," lanjut Febri

4. Penampilan HiVi di mata penggemar, seru gak ada duanya!

HiVi Ajak Penonton Pestapora 2022 Day 1 Karokean, Asyiknya Bukan Main!HiVi di Pestapora 2022 Day 1 di Gambir Expo, pada Jumat (23/9/2022). (IDN Times/Erfah Nanda)

IDN Times berhasil mewawancarai salah satu penggemar HiVi, bernama Dessy (25). Ia mengungkapkan bahwa penampilan HiVi cukup meriah.

"Penampilan HiVi seru banget, udah gitu ngajak penontonnya buat joget bareng, nyanyi bareng. Pokoknya seru gak ada duanya," ucap Dessy.

5. Pestapora, festival "serba ada" untuk pencinta musik Indonesia

HiVi Ajak Penonton Pestapora 2022 Day 1 Karokean, Asyiknya Bukan Main!Pestapora 2022 (@mjblnr via instagram.com/prologfest)

Pestapora kembali digelar pada 23-25 September 2022 di Gambir Expo, Jakarta. Festival musik ini menghadirkan jajaran musisi lintas genre, dari jazz, pop, indie, hingga dangdut seperti Mocca, Tipe-X, Slank, Sal Priadi, Marjinal, JKT48, Kangen Band, Float, Juicy Luicy, Armada, dan banyak musisi lainnya.

Baca Juga: 10 Hal Tentang Pestapora 2022, All You Can Eat Festival Musik

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya