Nadin Amizah Soal Lagu Viral di TikTok: Ada Sisi Baik dan Buruknya

Nadin Amizah ungkap pendapat soal tren lagu viral di TikTok

Jakarta, IDN Times - Nadin Amizah menjadi salah satu penyanyi yang lagunya viral di TikTok. Beberapa lagunya yang sempat viral di platform tersebut adalah "Bertaut" dan "Rumpang."

Dalam acara Indonesia Millennial and Gen Z Summit 2022, Nadin menyebut bahwa sebuah lagu yang viral di TikTok atau social media lain memiliki sisi baik dan buruknya.

"Selalu menjadi dua tombak, sih, jadi ada sisi buruk dan baiknya," kata Nadin dalam Indonesia Millennials and Gen Z Summit 2022, di The Tribrata, Jakarta Selatan, pada Kamis (29/9/2022).

Menurut Nadin, lagu yang viral bisa menjadi rezeki untuknya, namun di lain sisi, jika membahas copyright, akan menjadi hal yang berbeda. Ia menekankan tergantung melihat kasus tersebut dari sudut pandang mana.

"Baiknya, ya, rezeki tentu, tapi kalau sudah bahas copyright, itu udah jadi perihal yang beda lagi. Tergantung kita mau ambil dari sudut pandang mana, sih," ujar penyanyi 22 tahun ini.

Nadin Amizah merupakan salah satu pembicara di Indonesia Millennial and Gen Z Summit 2022 yang mengisi Talent Trifecta Stage, dengan sesi bertema, Connecting Indonesia's Youth Through The Spirit of Collaboration.

Indonesia Millennial and Gen-Z Summit (IMGS) 2022 yang digelar IDN Media mengusung tema Indonesia Fast Forward. Acara ini berlangsung 2 hari, 29-30 September 2022, di Tribrata Jakarta, dengan menghadirkan 3 stage, yakni Visionary Leaders by IDN Times, Future is Female by Popbela, dan Talent Trifecta by ICE. 

IMGS 2022 menghadirkan 115 pembicara kompeten di berbagai bidang, dari politik, ekonomi, bisnis, olahraga, budaya, lintas agama, sosial, lingkungan sampai kepemimpinan millennial.  Ajang millennial dan Gen-Z terbesar di Tanah Air ini dihadiri lebih dari 4.000 future leader Indonesia. Dalam IMGS 2022, IDN Times juga meluncurkan Indonesia Gen Z and Millennial Report 2022. Survei ini dikerjakan IDN Research Institute bekerja sama dengan Populix. 

Survei ini digelar pada periode 27 Januari - 7 Maret 2022, dengan margin of error kurang dari 5 persen. Melalui survei yang melibatkan 1.000 responden di 12 kota dan daerah aglomerasi ini, IDN Times ingin menyajikan potret yang jelas dan lengkap mengenai Gen Z Indonesia, sehingga bisa memahami dan membentuk mereka lebih baik sebagai calon pemimpin bangsa. Simak hasilnya di IMGS 2022, dan ikuti perkembangannya di situs kami, IDN Times.

Baca Juga: Nadin Amizah Akui Sudah Terbiasa Sendiri dari Kecil

Topik:

  • Zahrotustianah

Berita Terkini Lainnya