5 Tips Bikin Skenario untuk Ikut Falcon Script Hunt 2022 dari Jurinya!

Biar menang, coba ikuti tips-tips dari para juri berikut

Falcon Script Hunt 2022 digelar mulai 5 Juli sampai 5 Desember 2022. Falcon Pictures sebagai penyelenggara memberikan tema, Cerita Cita Cinta, dalam kompetisi tersebut.

Nantinya tema ini diharapkan dapat mengajak peserta untuk menceritakan kehidupan yang berhubung dengan mimpi, harapan, dan cinta. Sebelum ikut Falcon Script Hunt 2022, intip tips-tips berikut ini, yuk! 

1. Lebih baik membuat sinopsis dibanding skenarionya

5 Tips Bikin Skenario untuk Ikut Falcon Script Hunt 2022 dari Jurinya!Falcon Script Hunt 2022 (instagram.com/falconpictures_)

Oka Aurora sebagai juri script writer memberikan saran kepada peserta yang ingin ikut Falcon Script Hunt 2022. Menurutnya, lebih baik untuk membuat sinopsis terlebih dahulu.

"Menurut saya, temen-temen pemula mulai dari sinopsis dulu, apa yang mau diceritain, karakternya seberapa pentingnya. Kalau itu sudah menyentuh hati penulis, mudah-mudahan bisa menyentuh hati pembaca juga," ucap Oka dalam press conference virtual pada Selasa (5/7/2022).

Herwin Novianto selaku juri sutradara menambahkan bahwa ia sendiri akan lebih dulu membaca sinopsisnya ketika mulai melakukan penilaian.

"Kalau saya baca sinopsis dulu, ini kan pasti dari ribuan skenario. Nanti pas ada yang menarik baru saya kumpulkan," tambah Herwin.

2. Buat 10 halaman pertama menjadi penting

5 Tips Bikin Skenario untuk Ikut Falcon Script Hunt 2022 dari Jurinya!My Sassy Girl (instagram.com/falconpictures_)

Menurut Rako Prijanto, juri sutradara, 10 halaman pertama naskah itu sangat penting. Peserta harus bisa memahami karakter dan membuat konflik yang menarik dalam 10 halaman pertama tersebut.

"Buat saya 10 halaman awal penting, harus sudah memahami karakter, sudah tahu konflik, dan mau ke mana film ini. Skenario harus mempunyai bahasa universal. Setiap empat halaman harus terjadi sesuatu, karena hitungannya 1 halaman itu 1 menit," ucap Rako.

Baca Juga: Falcon Script Hunt 2022 Siapkan Hadiah Rp300 Juta, Ini Cara Daftarnya!

3. Cerita sederhana tapi fokus

5 Tips Bikin Skenario untuk Ikut Falcon Script Hunt 2022 dari Jurinya!Falcon Script Hunt 2022 (instagram.com/falconpictures_)

Sementara itu, Anggoro Saronto sebagai juri script writer, memberikan saran agar para peserta Falcon Script Hunt 2022 menulis cerita yang sederhana.

"Cerita sederhana tapi fokus itu bagus daripada banyak isu tapi gak fokus," ucap Anggoro.

Hal tersebut juga disetujui oleh Titien Wattimena, juri script writer lainnya. Menurutnya, peserta harus bisa menyampaikan suatu cerita yang sederhana dengan premis yang kuat.

"Menyampaikan sesuatu apa yang ingin dibicarakan gak harus sesuatu yang berat, tapi paling gak, dari ceritanya sesederhana apa pun itu, kita perlu premis atau pilarnya yang ingin disampaikan," tambah Titien.

Selain itu, juri sutradara, Enzy Storia, menyebutkan bahwa cerita yang simpel justru menjadi menarik.

"Cerita yang simpel, gak rumit, dan menarik justru jadi bagus untuk bisa dieksplor," lanjutnya.

4. Perlu judul yang menarik

5 Tips Bikin Skenario untuk Ikut Falcon Script Hunt 2022 dari Jurinya!My Sassy Girl (instagram.com/falconpictures_)

Selain harus memiliki presmis yang kuat, Alim Sudio selaku juri script writer menyebutkan bahwa judul juga tak kalah penting.

"Kalau dari pengalaman, sih, perlu judul yang menarik, premis juga menarik," ucap Alim.

5. Karakter dan plot yang berkembang

5 Tips Bikin Skenario untuk Ikut Falcon Script Hunt 2022 dari Jurinya!Falcon Script Hunt 2022 (instagram.com/falconpictures_)

Terakhir ada Andi Bachtiar Yusuf selaku juri sutradara yang menyampaikan bahwa plot dan karakter yang berkembang bisa menjadi nilai plus.

"Apa, sih, yang mau disampaikan, bagaimana cara menyampaikan ceritanya. Plot yang kuat, karakter yang kuat dan berkembang," ucap Andi.

Tips-tips dari para juri sutradara, script writer, dan aktor di atas membantu banget, kan, buat kamu mempersiapkan naskah Falcon Script Hunt 2022? Gimana, sudah siap mencoba?

Baca Juga: 7 Film Besar Falcon Pictures di 2022, Banyak Adaptasi dari Korea

Topik:

  • Zahrotustianah

Berita Terkini Lainnya