7 KDrama Healing yang Ceritanya Ringan, Couplenya Bikin Hati Kamu Adem

Hati tenang, stres pun hilang

Kamu yang menggemari drama Korea sadar gak, sih, kalau akhir-akhir ini drama Korea sering menyajikan cerita yang bergenre berat. Kisah pembunuhan atau misteri terpendam yang ada pada karakternya bikin pusing sendiri.

Mungkin, sebagian dari kamu yang lagi jenuh dengan drama bergenre berat, bisa nih nonton drama di bawah ini. Ceritanya yang ringan tentu gak perlu membuatmu berpikir keras. Couple utamanya pun tipe karakter yang tenang dan santai. Pokoknya adem banget, deh, kalau lihat mereka!

1. When the Weather is Fine

https://www.youtube.com/embed/cSl66uB4VUI

Bergenre melodrama, alur cerita drama ini gak terkesan buru-buru dan nyaman dinikmati. Makanya, drama ini cocok banget buat yang lagi cari drama healing yang gak perlu mikir.

Bercerita tentang Mok Hae Won (Park Min Young) dan Im Eun Seob (Seo Kang Joon) yang merupakan teman satu SMA. Saat itu, Eun Seob menyukai Hae Won, tapi gak berani mengungkapkannya. Pada akhirnya, dia menyesal ketika Hae Won pergi ke luar kota. Beberapa tahun kemudian, kisah cinta mereka kembali bersemi ketika Hae Won pulang ke desa.

Gak hanya menceritakan kisah dari tiap karakter yang menyimpan lukanya masing-masing, kamu akan dimanjakan dengan pemandangan desa pada musim dingin yang bikin kamu bikin hatimu tenang.

2. When the Camellia Blooms

https://www.youtube.com/embed/prl2MXJQSKo

Seorang kembang desa yang baru pindah biasanya bakal jadi bahan gosip warga daerah tersebut. Apalagi Dong Baek (Gong Yo Jin) merupakan janda cantik yang memiliki seorang anak. Banyak para istri di sekitar rumahnya yang takut kalau suaminya jatuh cinta kepada Dong Baek.

Dong Baek memang berparas cantik, sifatnya juga lembut dan baik hati. Walaupun orang menyakiti hatinya, dia gak pernah berprasangka buruk atau berkata jahat kepada orang itu. Hal inilah yang membuat Hwang Yong Shik (Kang Ha Neul) jatuh cinta setengah mati.

Yong Shik yang sudah bucin akut pun gak segan-segan menyatakan rasa sukanya pada Dong Baek kepada semua orang. Baginya, yang terpenting Dong Baek bisa bahagia dan hidup dengan tenang tanpa perlu mengkhawatirkan gunjingan orang lain.

Baca Juga: 10 KDrama Komedi yang Cocok Ditonton di Akhir Pekan, Bikin Good Mood!

3. Chocolate

https://www.youtube.com/embed/q_ALLnZTDBE

Biasanya orang meremehkan drama bergenre melodrama karena takut bosan atau bikin ngantuk sama ceritanya. Namun, dijamin drama Chocolate gak akan bikin kamu bosan. Soalnya kamu pasti dibuat greget sama couple utama di sini.

Saat kecil, Moon Chae Young (Ha Ji Won) pernah bertemu Lee Kang (Yoon Kye Sang) dan jatuh cinta kepadanya. Sayangnya, Lee Kang tiba-tiba menghilang dan gak pernah bertemu lagi dengan Chae Young. Ketika dia sudah membuka hatinya kepada orang lain, dia terkejut kalau Lee Kang adalah sahabat dari pacarnya.

Walaupun statusnya berpacaran, Chae Young gak bisa membohongi perasaannya. Cinta pertama yang selalu terkenang gak mudah untuk dilupakan. Namun, hubungan Chae Young dan Lee Kang malah kian buruk sampai akhirnya mereka menyadari perasaan masing-masing.

4. Run On

https://www.youtube.com/embed/dcBs7BfVWJQ

Run On bercerita tentang Ki Seon Gyeon (Im Si Wan) dan Oh Mi Joo (Shin Se Kyung) yang bertemu, kemudian saling jatuh cinta. Mereka ini punya karakter yang berbeda. Seon Gyeom merupakan atlet lari yang memiliki sifat polos dan berbicara apa adanya. Sedangkan, Mi Joo yang seorang penerjemah yang memiliki sifat tegas dan mandiri.

Gak hanya menghadirkan kisah cinta yang manis, ada banyak hal yang bisa kamu pelajari di sini. Seperti kerasnya perjuangan seorang atlet. Lalu, dialog-dialog keren yang bisa jadi motivasi kamu.

5. Find Me in Your Memory

https://www.youtube.com/embed/f-XH7m4dEfs

Berawal dari potret paparazi, Yoo Ha Jin dan Lee Jang Hoon harus pura-pura pacaran. Awalnya, mereka saling cekcok, apalagi Jang Hoon menunjukkan ketidaksukaannya kepada Ha Jin secara jelas. Dia menganggap Ha Jin adalah orang yang gak berpendirian.

Namun, Ha Jin gak peduli. Dia malah makin lama menyukai Jang Hoon walaupun sering bersikap dingin kepadanya. Makin lama, Jang Hoon mulai menyadari perasaannya dan jadi bucin, nih, sama Ha Jin.

6. Because This is My First Life

https://www.youtube.com/embed/-QqPbQaNa1s

Cerita klasik yang mengisahkan pernikahan kontrak rasanya sudah biasa, bukan? Namun, ada kalanya kisah klasik malah bikin gak bisa bikin move on. Bercerita tentang Han Se Hee (Lee Min Ki) dan Yoon Ji Ho (Jung So Min) yang tanpa sengaja tinggal serumah karena kesalahpahaman penandatangan kontrak.

Karena Ji Hoo benar-benar membutuhkan rumah dan Se Hee butuh seseorang yang bisa mengurus rumah, Se Hee pun menawarkan solusi nikah kontrak. Awalnya, hubungan mereka canggung meski tinggal satu atap. Namun, mereka menyadari kalau mereka saling mulai nyaman satu sama lain.

7. Do You Like Bhrams?

https://www.youtube.com/embed/xD-uZkTv0-I

Bercerita tentang Chae Song Ah (Park Eun Bin) dan Park Joon Young (Kim Min Jae) yang menjadi dekat karena sama-sama terjebak cinta segitiga di antara persahabatan mereka. Awalnya, mereka hanya menjadi teman curhat sebagai pelampiasan. Namun, lama-kelamaan mereka jadi saling suka.

Couple di drama Do You Like Brahms? merupakan salah satu couple teradem di drama tahun 2020, lho. Chae Song Ah dan Park Joon Young sama-sama memiliki sifat yang tenang dan lembut. Rasanya melihat mereka berdua tersenyum bersama aja hati ikutan adem.

Kamu yang lagi stres dan butuh drama ringan? Ketujuh drama di atas bisa banget buat kamu tonton. Dijamin, deh, stresmu langsung hilang!

Baca Juga: 5 KDrama Aksi Penyelamatan Bencana, Ada Jirisan

Essi Rosilawati Photo Verified Writer Essi Rosilawati

“If you're overthinking, write. If you're underthinking, read.” – Mike Crittenden.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Gagah N. Putra

Berita Terkini Lainnya