Selain Piawai Menyanyi, 7 Film Ini Bukti Selena Gomez Juga Jago Akting

#MovieOn Penggemar Selena Gomez mana suaranya?

Siapa yang tak kenal dengan Selena Gomez? Artis sekaligus penyanyi berusia 25 tahun ini telah merintis karirnya sejak usia 10 tahun dan dikenal dalam beberapa serial Disney Channel yang sukses di pasaran, seperti Disney Wizards of Waferly Place. Tak hanya berakting, dia bahkan menyumbangkan suaranya untuk soundtrack serial tersebut.

Ia pun mendapat peran utama pertamanya dalam film musikal, Another Cinderella Story (2008). Aktris yang memiliki 135 juta followers di akun instagramnya ini telah membintangi puluhan film dan juga mengisi suara beberapa film animasi. Kira-kira film apa saja yang sudah ia bintangi?

1. Another Cinderella Story (2008)

https://www.youtube.com/embed/DhB2LnE8HXE

Dalam film yang terinspirasi dari cerita Cinderella ini, Selena beradu akting dengan aktor Kanada, Drew Seeley. Selena berperan sebagai Mary Santiago, seorang gadis yatim piatu yang diperlakukan seperti pembantu oleh keluarga angkatnya, Dominique Blatt (Jane Lynch) dan kedua anaknya, Bree dan Britt. Mary bermimpi menjadi seorang dancer seperti mendiang ibunya.

Suatu hari, Mary hendak pergi ke pesta topeng yang diselenggarakan sekolahnya tetapi dihalangi oleh Dominique yang menyuruh Mary membersihkan rumah. Atas bantuan Tami, sahabatnya yang menyewa tukang bersih-bersih, Mary pergi ke pesta tersebut sampai pukul 12 malam.

Cerita selanjutnya bisa ditebak karena cerita ini mirip dengan dongeng Cinderella.

2. Princess Protection Program (2009)

https://www.youtube.com/embed/Q5fCnN3diXw

Princess Protection Program merupakan film televisi yang ditayangkan oleh Disney Channel pada tahun 2009. Dalam film ini, Selena beradu akting dengan sahabatnya, Demi Lovato. Cerita berawal dari Putri Rosalinda (Demi Lovato) yang sedang melakukan gladi resik pelantikannya menjadi ratu di negeri Costa Luna.

Jenderal Kane, penguasa negeri Costa Estrella, berusaha merebut tahta Costa Luna dari tangan Rosalinda. Agen Princess Protection Program yang bernama Mayor Joe Mason membawa Rosalinda kabur dan menyembunyikan sang putri di rumahnya yang terletak di Lousiana.

Putri Rosalinda menggunakan identitas baru sebagai Rosie Gonzalez dan berteman akrab dengan anak Mayor Mason yang bernama Carter (Selena Gomez). Carter mengajari Rosie bersikap sebagai gadis normal dan pergi ke sekolah bersama. Pasti seru melihat bagaimana seorang putri harus bersikap biasa saja layaknya gadis pada umumnya.

3. Wizards of Waverly Place: The Movie (2009)

https://www.youtube.com/embed/GRizB__8zHk

Film bercerita tentang keluarga penyihir yang terdiri dari kakak beradik Alex Russo (Selena Gomez), Justin Russo (David Henrie), dan Max Russo (Jake T. Austin) serta kedua orang tua mereka, Jerry Russo (David De Luise) dan Theresa Russo (Maria Canals-Barera). Keluarga Russo pergi berlibur ke Puerto Rico dan terjadi selisih paham antara Alex dan ibunya yang membuat Alex menyumpahi agar orang tuanya tidak pernah bertemu.

Hal ini menyebabkan kedua orang tuanya tidak saling mengenal dan juga tidak bisa mengingat anak-anaknya. Bagaimana kisah seru petualangan keluarga Russo?

4. Ramona and Beezus (2010)

https://www.youtube.com/embed/VP5FW5KA6Go

Ramona and Beezus adalah film komedi keluarga yang menceritakan tentang gadis kecil bernama Ramona Quimby (Joey King) yang memiliki imajinasi tinggi, energik, bergaya nyentrik, dan sering membuat masalah yang sebenarnya ia lakukan tanpa sengaja. Gaya bicaranya yang ceplas-ceplos dan sikapnya yang selalu tergesa-gesa sering membuat kakaknya, Beezus (Selena Gomez), merasa kesal.

Suatu hari, ayah mereka (John Corbett) dipecat dari pekerjaannya dan mulai sering bertengkar dengan istrinya (Bridget Moynahan). Banyaknya masalah membuat ayah dan ibunya berencana menjual rumah dan hampir bercerai. Menurutmu cara apa yang digunakan Ramona untuk membantu permasalahan keluarganya?

5. Monte Carlo (2011)

https://www.youtube.com/embed/Rxm_bVVhbr8

Dalam film Monte Carlo ini, Selena Gomez memerankan dua karakter sekaligus, yaitu Grace Bennett dan Cordelia Winthrop-Scott. Untuk merayakan kelulusannya, Grace pergi berlibur ke Paris bersama sabahatnya, Emma Perkins (Katie Cassidy), dan saudara tirinya, Meg Kelly (Leighton Meester) dengan menggunakan jasa agen wisata. Ketika berada di atas menara Eiffel, mereka terpisah dari rombongan dan tidak tahu harus ke mana.

Ketika mereka berteduh di sebuah hotel mewah, petugas hotel mengira Grace adalah Cordelia Winthrop-Scott, seorang bangsawan Inggris yang menginap di hotel tersebut, dan menyuruh mereka masuk ke kamar suite. Keesokan harinya mereka diantar ke Monte Carlo dan menghadiri sebuah pesta dengan mengenakan perhiasan dan gaun-gaun milik Cordelia. Penasaran dengan cerita selanjutnya?

6. Getaway (2013)

https://www.youtube.com/embed/7ZF4jzMJ1oI

Berbeda dengan film-film sebelumnya, kali ini Selena Gomez membintangi film ber-genre action thriller. Cerita dimulai ketika Brent Magna (Ethan Hawke) mendapati rumahnya digeledah dan istrinya, Leanne (Rebecca Budig), menghilang. Pria misterius bernama The Voice (Jon Voight) mengatakan telah menculik istrinya dan apabila Magna ingin istrinya kembali, ia harus melakukan segala instruksi dari The Voice, termasuk mencuri mobil.

Seorang hacker sekaligus putri CEO sebuah bank besar bernama The Kid (Selena Gomez) mencoba merebut mobil yang dicuri Magna. Magna berhasil mengalahkannya dan menyadari bahwa mobil tersebut milik The Kid. Pertemuan mereka ternyata telah diatur oleh The Voice. Mereka berdua terlibat dalam serangkaian peristiwa yang rupanya hanya untuk mengalihkan polisi dari proses perampokan bank yang dikendalikan The Voice.

7. The Fundamentals of Caring (2016)

https://www.youtube.com/embed/BSXn-lIs4Y0

Film ini menceritakan tentang Ben (Paul Rudd), seorang penulis yang telah pensiun dan beralih menjadi caregiver (pengasuh) untuk seorang anak bernama Trevor (Craig Roberts) yang menderita Duchenne Muscular Dystrophy (DMD). Suatu hari Ben mengajak Trevor melakukan road trip. Trevor ingin mencari ayah yang meninggalkannya sejak ia didiagnosis sakit dan hanya mengiriminya beberapa surat. Ben sendiri ingin menghindari mantan istrinya.

Di tengah perjalanan, mereka bertemu dengan Dot (Selena Gomez), gadis yang ingin memulai hidup baru setelah ibunya meninggal. Ben memberi Dot tumpangan menuju Denver. Keesokan harinya mereka bertemu dengan perempuan hamil bernama Peachess (Megan Ferguson) yang mobilnya rusak ketika hendak pergi ke rumah ibunya. Ben pun memberinya tumpangan dan mereka berempat menginap di sebuah motel.

Serangkaian pengalaman yang akan ditemui akan mengubah hidup mereka kelak. Penasaran dengan ending film ini?

 

 

Mana film Selena Gomez yang paling kamu gemari?

Fasrinisyah Suryaningtyas Photo Verified Writer Fasrinisyah Suryaningtyas

Scribo ergo sum | instagram : @fasrinisyah

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Pinka Wima

Berita Terkini Lainnya