10 Kameo Tak Terduga di Marvel Phase 4, Salah Satunya Kang!

Kebanyakan kameo muncul di post-credits

Tak terasa Marvel Cinematic Universe (MCU) sebentar lagi akan memasuki Phase 5 setelah Black Panther: Wakanda Forever tayang pada November 2022. Phase 4 MCU sendiri dibuka oleh WandaVision (2021) dengan menampilkan cerita tak biasa.

Dalam serial yang berfokus pada Wanda Maximoff dan Vision itu, Marvel Studios memulai kisah multisemesta. Wanda dikisahkan dapat membuat realitas baru.

Marvel diketahui memang sedang mengeksplorasi multisemesta. Bahkan, kini Marvel resmi mengumumkan Multiverse Saga sebagai tema MCU Phase 4 hingga 6.

Tak tanggung-tanggung, Marvel selalu memberikan yang terbaik kepada penggemar. Selama MCU Phase 4 ini, Marvel menghadirkan banyak kameo tak terduga yang membuat penggemar terbelalak.

1. Kehadirkan Andrew Garfield sebagai Spider-Man di Spider-Man: No Way Home (2021) bikin penonton bahagia. Ia datang untuk membantu Peter Parker

10 Kameo Tak Terduga di Marvel Phase 4, Salah Satunya Kang!Andrew Garfield (dok. Marvel Studios/Spider-Man: No Way Home)

2. Sama seperti Andrew, Tobey Maguire juga hadir di seri ketiga Spider-Man untuk membantu Peter. Kolaborasi ketiganya sudah diimpikan banyak fans

10 Kameo Tak Terduga di Marvel Phase 4, Salah Satunya Kang!Tobey Maguire (dok. Marvel Studios/Spider-Man: No Way Home)

3.Shang-Chi dan Katy bertemu Captain Marvel dan Hulk di post-credit Shang-Chi and the Legend of the Ten Rings (2021). Mereka berdiskusi terkait gelang

10 Kameo Tak Terduga di Marvel Phase 4, Salah Satunya Kang!Captain Marvel dan Bruce Banner (dok. Marvel Studios/Shang-Chi and the Legends of the Ten Rings)

4. Harry Styles dikabarkan bergabung dengan MCU. Ternyata benar, Harry muncul sebagai Eros dalam post-credit Eternals (2021)

10 Kameo Tak Terduga di Marvel Phase 4, Salah Satunya Kang!Starfox (dok. Marvel Studios/Eternals)

5. Gak menyangka Kang muncul sebagai kameo serial Loki (2021). Kang akan jadi antagonis utama dalam Ant-Man and the Wasp: Quantumania (2023)

10 Kameo Tak Terduga di Marvel Phase 4, Salah Satunya Kang!Kang (dok. Marvel Studios/Loki)

Baca Juga: 10 Villain Terlemah, Musuh Para Superhero Marvel Cinematic Universe

6. Sosok Valentina Alegra de Fontaine awalnya terasa asing. Karakter tersebut muncul sebagai kameo dalam post-credit Black Widow (2021)

10 Kameo Tak Terduga di Marvel Phase 4, Salah Satunya Kang!Valentina Allegra De Fontaine (dok. Marvel Studios/Black Widow)

7. Kabar Reed Richards dari semesta Fantastic Four muncul di sekuel Doctor Strange lama terdengar. Karakter itu akhirnya diperankan John Krasinski

10 Kameo Tak Terduga di Marvel Phase 4, Salah Satunya Kang!Reed Richards (dok. Marvel Studios/Doctor Strange in the Multiverse of Madness)

8. Begitu pula dengan Black Bolt, inhumas ini juga muncul di sekuel Doctor Strange. Sayangnya, karakter tersebut mati di tangan Scarlet Witch

10 Kameo Tak Terduga di Marvel Phase 4, Salah Satunya Kang!Black Bolt (dok. Marvel Studios/Inhumans)

9. Karakter Clea muncul untuk pertama kalinya dalam Doctor Strange in the Multiverse of Madness (2022). Karakter itu diperankan Charlize Theron

10 Kameo Tak Terduga di Marvel Phase 4, Salah Satunya Kang!Clea (dok. Marvel Studios/Doctor Strange in the Multiverse of Madness)

10. Hercules jadi kameo terbaru. Superhero mitologi Yunani itu digambarkan sebagai anak Zeus dalam post-credit Thor: Love and Thunder (2022)

10 Kameo Tak Terduga di Marvel Phase 4, Salah Satunya Kang!Hercules (dok. Marvel Comics)

Adanya kameo yang muncul dalam semua film Marvel di Phase 4 nyatanya sangat mengagetkan para penggemar. Mulai dari Kang hingga Hercules, semua karakter tersebut kembali muncul di film atau serial Marvel selanjutnya. Ada karakter yang paling kamu tunggu gak, nih?

Baca Juga: 5 Fakta Karakter Echo, akan Muncul di Marvel Phase 5

Fernanda Saputra Photo Verified Writer Fernanda Saputra

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Gagah N. Putra

Berita Terkini Lainnya