Multi Talenta, 6 Idol KPop Ini Bintangi Drama yang Tayang Oktober 2020

Idol juga bisa main drama! #WaktunyaKorea #HypeIDN

Berbakat dan memiliki segudang talenta, beberapa idol Korea Selatan juga turut serta menunjukkan bakatnya di dunia akting.

Siapa sangka, di bulan Oktober ini ada enam idol KPop yang membintangi drama. Siapa saja? Yuk, simak daftarnya di bawah ini!

1. Ong Seong Woo (More Than Friends)

https://www.youtube.com/embed/h1i4BkptzRE

Gak tanggung-tanggung, Ong Seong Woo menjadi pemeran utama di drama More Than Friends yang tayang pada Jumat-Sabtu di JTBC. Ong Seong Woo berperan sebagai seorang fotografer bernama Lee Soo yang sudah sepuluh tahun naksir pada orang yang sama. Wah, naksir orang aja bisa konsisten banget, ya! 

2. Bomin Golden Child (18 Again)

https://www.youtube.com/embed/fh0AUxA5D1M

Sudah sering mengisi web drama, kali ini Bomin menjadi pemeran pendukung di drama 18 Again yang baru tayang di JTBC. Menjadi siswa SMA, Bomin berperan sebagai Seo Ji Ho yang setia banget menjaga pertemanannya dengan Hong Shi A. Bau-baunya ada friendzone, nih!

Baca Juga: Sukses, 5 KDrama Ini Tokoh Utamanya Diperankan Artis Underrated 

3. Bona WJSN (Homemade Love Story)

https://www.youtube.com/embed/E-uzdQMIkNI

Membintangi drama keluarga Homemade Love Story yang tayang di KBS2, Bona berperan sebagai Lee Hae Deun. Tinggal di vila bernama Samkwang Villa, Lee Hae Deun dan beberapa penghuni vila tinggal bersama meski tidak memiliki hubungan darah. Kita bisa melihat peran Bona sebagai anak tengah yang cerewet di drama ini, lho!

4. Seohyun Girls' Generation (Private Lives)

https://www.youtube.com/embed/d2ejPUgKPJU

Meski belum tayang, drama yang dibintangi Seohyun ini sudah dinanti-nanti, lho! Private Lives perdana tayang pada 7 Oktober di channel JTBC. Seohyun berperan sebagai Cha Joo Eun, si penipu andal. Wah, kapan lagi bisa melihat Seohyun yang terkenal angel berubah jadi devil?

5. Bae Suzy (Start-Up)

https://www.youtube.com/embed/BemKyzbLDDc

Sudah banyak cuplikan dan foto yang dipromosikan oleh tvN, Suzy menjadi pemeran utama di drama Start-Up. Berperan sebagai Seo Dal Mi, peran Suzy di Start-Up digambarkan sebagai wanita yang percaya diri dan bersemangat dalam meraih impiannya menjadi CEO. Meski percaya diri dan punya segudang kemampuan di bidang digital, Seo Dal Mi lemah dalam berkencan. Sudah sering membintangi drama, akting Suzy sangat ditunggu-tunggu, lho!

6. Krystal Jung (Search)

https://www.youtube.com/embed/JqA6Gxf80I4

Terakhir ada Krystal yang sudah sering menunjukkan bakatnya di dunia akting. Menjadi pemeran utama di drama Search, Krystal berperan sebagai elit militer bernama Son Ye Rim yang menyimpan rahasia tentang kelahirannya. Drama Search akan tayang 17 Oktober di OCN. Siapa nih yang udah gak sabar ngeliat Krystal dengan seragam militer?

Nah, itu dia enam idol KPop yang membintangi drama yang tayang pada Oktober 2020. Ada idolamu?

Baca Juga: 13 Potret Seru Suzy dan Nam Joo Hyuk Syuting Drama Terbaru 'Start-Up'

Fitra Aulianty Photo Verified Writer Fitra Aulianty

-

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya