Kreatornya Meninggal Dunia, 5 Episode SpongeBob Ini Paling Memorable

Jadi pengen nonton lagi

Siapa yang tak tahu kartun SpongeBob SquarePants? Kebanyakan orang pun pasti mengetahui serial kartun yang tokoh utamanya spons berwarna kuning ini. SpongeBob SquarePants sendiri merupakan salah satu kartun paling legendaris, apalagi bagi anak tahun 90-an hingga awal 2000-an. Hingga kini pun tak pernah hilang para pecinta kartun SpongeBob.

Namun pada 26 November kemarin, datang kabar duka kepada para pecinta kartun SpongeBob SquarePants. Pasalnya Stephen Hillenburg yang merupakan pencipta SpongeBob SquarePants meninggal dunia. Kabar ini pun dikonfirmasi oleh Nickelodeon, yang telah menyiarkan serial kartun SpongeBob SquarePants sejak tahun 1999.

Nah, di antara banyaknya episode SpongeBob SquarePants, ini nih 5 episode yang paling memorable.

1. Club SpongeBob

Kreatornya Meninggal Dunia, 5 Episode SpongeBob Ini Paling Memorablehomesecurity.press

Puja keraang ajaiiib!

Mendengar kalimat di atas, pastinya kamu akan langsung teringat kartun SpongeBob. Ya, kalimat itu ada dalam episode Club SpongeBob. Episode ini menceritakan tentang SpongeBob, Patrick, dan Squidward yang terlempar ke Hutan Kelp.

Di hutan, SpongeBob dan Patrick menggunakan kerang ajaib untuk menjawab pertanyaan yang mereka ajukan. Pada awalnya, Squidward tidak mempercayai hal yang dikatakan kerang ajaib itu, hingga beberapa hal membuatnya tercengang.

2. Idiot Box

Kreatornya Meninggal Dunia, 5 Episode SpongeBob Ini Paling Memorablefifaforums.easports.com/

"Imajinasi~~"

Jika episode Club SpongeBob punya kaliamat andalan "Puja kerang ajaib", maka dalam episode Idiot Box kalimat yang andalannya yaitu "Imajinasi". Cerita dalam episode Idiot Box bermula saat SpongeBob dan Patrick masuk ke sebuah kotak.

Di dalam kotak itu, SpongeBob dan Patrick membuat beberapa bunyi dengan imajinasi mereka. Bunyi yang berasal dari kotak itu pun membuat Squidward merasa terganggu, namun saat ia lihat, kotaknya itu hanya berisi SpongeBob dan Patrick.

Baca Juga: RIP Stephen Hillenburg, 5 Episode Spongebob Ini Simpan Pesan Penting

3. No Free Rides

Kreatornya Meninggal Dunia, 5 Episode SpongeBob Ini Paling Memorableiron-age.info

Seperti yang telah ditampilkan dalam beberapa episode, SpongeBob ini selalu saja gagal dalam tes mengemudi untuk mendapatkan SIM. Hal itu pun membuat Mrs Puff stres.

Dalam episode No Free Rides ini, karena tingkat stres Mrs Puff sudah sangat tinggi setelah menghadapi kelakuan SpongeBob, ia pun memberi SpongeBob SIM agar keluar dari sekolah dan tidak mengganggu hidupnya lagi. Namun berbagai hal mulai terjadi setelah SpongeBob mendapat SIM.

4. The Two Faces of Squidward

Kreatornya Meninggal Dunia, 5 Episode SpongeBob Ini Paling Memorablespongebob.wikia.com

The Two Faces of Squidward ini merupakan episode dalam SpongeBob SquarePants yang tak kalah memorable, kamu masih ingat kan bagaimana wajah Squidward berubah menjadi tampan?

Cerita bermula saat Squidward terkena kecelakaan, ia pun harus menjalani operasi wajah. Setelah dioperasi, wajah Squidward berubah menjadi tampan. Squidward pun menjadi orang yang paling diidolakan di Bikini Bottom.

5. Mermaid Man and Barnacle Boy V

Kreatornya Meninggal Dunia, 5 Episode SpongeBob Ini Paling Memorablespongebob.wikia.com

Episode Mermaid Man and Barnacle Boy V ini menceritakan pahlawan super Barnacle Boy yang bergabung dengan Man Ray dan Dirty Bubble untuk membentuk kelompok jahat yang dikenal sebagai E.V.I.L (Every Villain Is Lemons).

Mengetahui hal itu, SpongeBob, Patrick, Squidward dan juga Sandy berubah menjadi manusia super untuk melawan para penjahat bersama Mermaid Man.

Nah, itulah 5 episode yang paling memorable dari serial kartun SpongeBob SquarePants. Kalau menurutmu episode SpongeBob yang mana nih yang paling memorable?

Baca Juga: Kreator SpongeBob Meninggal, Ini Perjalanan Karier Stephen Hillenburg

Fitriani Sudrajat Photo Verified Writer Fitriani Sudrajat

.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.
  • Yogie Fadila

Berita Terkini Lainnya