6 Film Bertema Makhluk Mistis yang Bikin Penasaran

#MovieOn nomor 5 pasti kamu tahu!

Nah, mendengar kata 'makhluk mistis' apa yang ada di pikiranmu? Mungkin yang pertama kali muncul di pikiran kamu adalah hantu. Tapi, sebenarnya makhluk mistis ini bukan hanya hantu saja lho. Makhluk-makhluk yang diyakini keberadaanya namun tidak ada bukti secara ilmiah sering disebut sebagai makhluk mistis.

Kalau di Indonesia film yang bertemakan makhluk mistis ini agak jarang ya, kebanyakan hanya tentang hantu dan sejenisnya saja. Jadi, urban legend soal makhkuk mistis juga banyak lho di luar negeri sehingga tidak jarang banyak film-film yang memiliki tema unik ini dengan berbagai genre film.

Jadi, apa saja film-film itu? Yuk, simak ulasannya di bawah ini.

1. The Mermaid (2016)

https://www.youtube.com/embed/85Qfwwlo4bw

Mermaid atau putri duyung merupakan makhluk mitologi yang sering kita dengar dan sudah dikenal sejak jaman dahulu. Sejak dulu, para ilmuwan mencoba mencari bukti-bukti keberadaan putri duyung, bahkan sering muncul hoax terkait keberadaan putri duyung ini. Putri duyung lebih dikenal setelah menjadi karakter fantasi/dongeng dalam The Little Mermaid (1836) karya Hans Christian Andersen.

Tapi bukan di negara-negar barat saja legenda putri duyung ini ada, di negara-negara asia pun mitos mengenai makhluk mistis ini sering terdengar dan beberapa juga dijadikan film. Salah satunya, film mermaid terbaru asal China-Hongkong ini berjudul The Mermaid yang disutradarai langsung oleh aktor terkenal Stephen Chow. Film ini selain romantis juga penuh dengan komedi yang siap mengocok perut kamu lho!

2. Percy Jackson & the Olympians: The Lightning Thief (2010) & Percy Jackson: Sea of Monsters (2013)

https://www.youtube.com/embed/xko1Mx5w4tg

Nah, Film Percy Jackson bagian pertama dan kedua ini secara garis besar menceritakan tentang seorang pemuda yang ternyata merupakan keturunan/anak dari seorang dewa yunani. Jadi, karena film ini berhubungan erat dengan mitologi yunani maka sudah tidak diragukan lagi banyak sekali makhluk mistis yang bermunculan. Misalnya: ada centaur, medusa, cyclops, satyr dan masih banyak lagi. Jadi bukan hanya makhluk mistis saja, beberapa dewa yunani pun akan muncul dengan kekuatan mereka yang keren banget.

3. A Werewolf Boy (2012)

https://www.youtube.com/embed/bGyLPT6pQs8

Werewolf atau manusia serigala merupakan cerita-cerita yang sudah berkembang di Eropa sejak dahulu kala. Bahkan berdasarkan cerita yunani kuno saja sudah ada menceritakan tentang werewolf ini, biasanya manusia serigala ini akan berubah wujudnya dari manusia menjadi serigala pada saat bulan purnama tiba. Jadi, selain film werewolf di eropa sana, negara di asia seperti korea ini juga mengadaptasi cerita manusia serigala ini ke dalam sebuah film.

Ya, judulnya A Werewolf Boy yang menceritakan seorang pemuda misterius yang ternyata merupakan werewolf (Song Joong Ki) yang akhirnya jatuh cinta seorang gadis (Park Bo Young). Film ini selain bergenre fantasi juga bergenre drama romantis yang bakalan bikin kamu baper dan menguras air mata.

4. The Water Horse: Legend of the Deep (2007)

https://www.youtube.com/embed/iuvPpCMgA9U

Film ini diangkat berdasarkan cerita/mitos tentang makhluk mistis yang disebut monster loch ness atau disebut juga sebagai water horse/kuda air. Film ini berkisah tentang seorang bocah yang menemukan sebuah telur raksasa di tepi pantai yang ternyata adalah telur loch ness, dan bocah tersebut memeliharanya secara diam-diam dari kecil hingga loch ness tersebut menjadi seukuran monster raksasa sehingga masalah pun mulai muncul.

Film ini bergenre fantasi keluarga di mana terlihat persahabatan yang kuat dijalin antara manusia dengan makhluk mistis tersebut. Selain itu, efek CGI dari loch ness juga patut diacungi jempol karena monster tersebut terasa real apalagi film ini dirilis pada tahun 2007, sekitar 11 tahun yang lalu.

 

5. Twilight (2008-2012)

https://www.youtube.com/embed/Q1D5goGz0SY

Nah, siapa yang gak tahu film vampire ini? Film ini bercerita tentang seorang pria vampir yang jatuh cinta kepada seorang wanita manusia. Film ini banyak menceritakan hubungan romantis antara vampir Edward Cullen dengan seorang wanita (Bella Swan) dan berbagai konflik lainnya seperti konflik dengan kelompok manusia serigala.

Vampir sendiri dikenal sebagai makhluk mistis yang suka menghisap darah manusia sebagai cara mereka untuk bertahan hidup. Film vampir kebanyakan bergenre horror karena sosoknya yang menyeramkan berbeda dengan film ini yang menonjolkan kisah romantis. Film ini memiliki 5 seri lho mulai dari tahun 2008-2012.

6. Bright (2017)

https://www.youtube.com/embed/6EZCBSsBxko

Film ini diperankan oleh aktor ternama Will Smith. Film ini menceritakan tentang dunia yang ditinggali oleh makhluk mistis dan manusia secara berdampingan. Kisahnya gak cuma sapai disitu saja, seorang polisi ditugaskan bekerja sama dengan Orc untuk melakukan sebuah misi penting. Film ini selain Orc juga akan muncul makhluk mistis lain yang gak kalah menarik seperti: Elf (peri), Centaur dan makhluk mistis lainnya juga ditampilkan dalam film ini.

Film ini cocok buat kamu yang suka genre fantasi karena sejak awal film ini memang menyuguhkan alur cerita dan tokoh yang penuh fantasi. Dan, karakter Orc sendiri  adalah makhluk mistis yang berasal dari cerita rakyat yang berkembang dan juga merupakan karakter yang pernah muncul lho di film The Lord of the Ring.

Jadi, film nomor berapa yang sudah kamu tonton?

Frederick K Photo Verified Writer Frederick K

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya