6 Film Patrick Wilson Terseru Selain The Conjuring, Sudah Nonton?

Dari genre drama, action hingga superhero

Patrick Wilson merupakan salah satu aktor yang telah berakting di hampir setiap genre dan selalu memiliki performa yang kuat. Dia membintangi drama, musikal, dan film superhero. Namun perannya yang paling diingat banyak orang adalah karakter Ed Warren, ahli supranatural dalam filmThe Conjuring, yang dianggap salah satu horor terbaik sedekade terakhir.

Aktor kelahiran 3 Juli 1973 itu pun semakin dikenal sebagai spesialis film horor dengan tampil dalam horor lainnya di semesta The Conjuring seperti Annabele, The Nun dan Insidous. Meski demikian, ia membuktikan dirinya adalah aktor multitalenta dan tidak kalah keren bermain dalam genre lainnya. Berikut ini adalah lima film terbaik Patrick Wilson selain The Conjuring yang wajib ditonton.

1. Watchmen (2009) - 7,6  

https://www.youtube.com/embed/wglmbroElU0

Watchmen didasarkan pada seri Komik DC dengan judul yang sama. Film ini mengikuti kelompok pahlawan super dalam genre yang lebih gelap. Ceritanya terjadi selama sejarah alternatif tahun 1980-an ketika Amerika berada di puncak perang dingin dengan Rusia dan di alam semesta mereka, pahlawan super berkostum adalah bagian dari kehidupan sehari-hari.

Masalah memuncak ketika salah satu dari mereka terbunuh. Saat melakukan investigasi, seorang vigilante bertopeng bernama Rorschach (Jackie Earle Haley) justru mengungkap rahasia jahat lebih besar tentang pembunuhan rekan-rekan lainnya yang lebih luas, dan mendiskreditkan semua pahlawan super masa lalu dan sekarang.

2. Little Children (2006) - 7,5  

https://www.youtube.com/embed/S8LWFNxyjT4

Film ini merupakan sebuah drama tentang hubungan yang kusut. Dalam film ini Sarah (Kate Winslet) adalah wanita berpendidikan tinggi yang tidak bisa menerima kehidupannya sebagai seorang ibu rumah tangga dan sosok ibu. Di sisi lain, Brad (Patrick Wilson), seorang ayah yang tinggal di rumah, menikah dengan seorang pembuat film cantik (Jennifer Connelly) dan bermain skateboard alih-alih belajar untuk ujian pengacara.

Dua orang yang tidak bahagia dengan pasangannya masing-masing itu kemudian bertemu di taman bermain dan segera mulai mengadakan kencan rahasia sementara anak-anak mereka tidur siang dan pasangan mereka sedang bekerja. Meski ini kisah fiktif, tetapi apa yang disajikan cukup menggambarkan satu bagian dari realitas yang terjadi dalam suatu permasalahan rumah tangga yang pelik.

3. The Founder (2016) -7,2

https://www.youtube.com/embed/AX2uz2XYkbo

Film ini didasarkan pada kisah nyata berdirinya rantai makanan cepat saji McDonald's. Film ini berpusat pada seorang salesman (Michael Keaton) yang melihat peluang di McDonald's bersaudara, sebuah restoran ramah keluarga dan akhirnya mengubahnya menjadi kerajaan rantai makanan cepat saji yang kita kenal sekarang.

Film biopik drama ini menyoroti sejarah yang tidak diketahui secara luas dan pengkhianatan besar dalam cerita tersebut. Patrick Wilson memiliki peran kecil dalam film ini sebagai kemungkinan investor di restoran tersebut.

Baca Juga: 5 Film Original Netflix Terbaik Tahun 2018 yang Mungkin Terlewatkan

4. Bone Tomahawk (2015) - 7,1

https://www.youtube.com/embed/0ZbwtHi-KSE

Dalam film bergenre western ini, Patrick Wilson beradu peran dengan Kurt Russell, Richard Jenkins, dan Matthew Fox. Bercerita tentang seorang Sheriff dan timnya yang mencoba menyelamatkan beberapa warga kota yang diculik oleh suku kanibal yang dipimpin penjahat.

Film ini sangat menarik dan menegangkan karena mencampurkan adegan tembak menembak khas western dengan horor mengerikan para monster pemakan daging manusia.

5. Hard Candy (2005) - 7,1

https://www.youtube.com/embed/hvx0m2SeOSk

Bergenre drama thriller, film ini mengisahkan seorang gadis muda berusia 14 tahun (Ellen Page) saat dia membalas dendam pada seorang pria (Patrick Wilson) yang dia ketahui adalah seorang pedofil, pemerkosa, dan pembunuh. Dia mencoba untuk menjebak sang pedofiil lewat rayuannya, lalu menjatuhkannya, dan mulai menyiksanya secara psikologis saat dia meminta untuk menyajikan bukti kejahatannya.

6. Jack Strong (2014) - 7.1  

https://www.youtube.com/embed/if2V1iszwuA

Jack Strong adalah film thriller yang menceritakan kisah nyata seorang mata-mata Polandia yang bekerja untuk CIA Amerika untuk mendapatkan informasi tentang gerakan Komunis di Polandia selama puncak Perang Dingin. Ini memiliki ulasan baik sebagai thriller politik yang  lebih realistis daripada thriller mata-mata yang penuh adegan aksi.

Film ini menyeimbangkan aksi dengan dialog dan berfokus pada plot dan karakter. Jika kamu penggemar thriller dramatis, film  ini sangat layak untuk dinton.

Itulah enam film terbaik Patrick Wilson selain film horor The Conjuring yang sangat layak untuk ditonton. Deretan film tersebut membuktikan jika dirinya adalah aktor serba bisa dan tplot cerita yang disajikan pun sangat seru.

Baca Juga: Tayang September di Netflix, Ini 5 Fakta Film The Devil All The Time

Ganjar Firmansyah Photo Verified Writer Ganjar Firmansyah

A Reader who love hiking hitchiking camping and other-Ings

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

Berita Terkini Lainnya