6 Alasan Masuk Akal Mengapa BTS dan IU Harus Berkolaborasi

Kancah musik Korea bakal pecah banget, nih!

BTS saat ini jadi boy group yang paling dibicarakan di seluruh dunia. Sepak terjangnya menjadi tamu di Grammy Awards 2020 baru-baru ini sangat mencuri perhatian banyak orang ,  bahkan mereka yang non-KPopers. Kurang lebih 5 tahun terakhir ini, BTS menorehkan karya-karya terbaik mereka yang selalu populer dan mencetak rekor.

Sementara itu, IU mungkin tidak terlalu banyak dikenal masyarakat dunia. Namun, namanya sangat masyhur di Korea Selatan. Debut pada 2008, saat usianya masih 15 tahun, kini IU menjadi penyanyi solo paling dihormati di kancah KPop. Bukan cuma karena suaranya yang merdu, namun juga IU sepanjang kariernya sudah menunjukkan kualitas dirinya sebagai musisi dan artis yang karyanya gak bisa dipandang remeh.

Tak cuma populer, saat ini, IU dan BTS merupakan idol KPop yang dihormati dan diminati di Korea. Gak heran, fans jadi berharap mereka melakukan kolaborasi. Jika hal ini benar-benar terjadi, dunia KPop akan meledak karena ini merupakan kolaborasi dua legenda musik Korea selama 1 dekade terakhir. Masih ragu mengapa mereka sebaiknya harus berkolaborasi? Ini enam alasan yang paling masuk akal.

1. Jungkook sudah beberapa kali membuat cover lagu IU. Dia UAENA sejati, nih!

https://www.youtube.com/embed/lOuOmk0QKoc

ARMY tentu paham gimana bucinnya Jungkook menjadi fans IU. Selalu jadi panutannya dalam bermusik, maknae BTS satu ini kerap membuat cover lagu IU. Bahkan, saat audisi, ia menyanyikan lagu "Lost Child" yang merupakan lagu debut IU!

Selain itu, pada 2019 lalu, Jungkook juga menyanyikan lagu "Ending Scene" yang diunggah di saluran Soundcloud BTS. Cover lagu tersebut pun banjir pujian.

Bila kamu mendengarkan nyanyian lagu "Ending Scene" versi Jungkook dipadu dengan suara merdu IU, pasti akan terbayang bagaimana kerennya bila mereka benar-benar menyanyikan lagu kolaborasi!

2. IU adalah solois KPop perempuan nomor satu di Korea

6 Alasan Masuk Akal Mengapa BTS dan IU Harus Berkolaborasivk.com

Bila ditanya siapa solois KPop perempuan terbaik menurut orang Korea Selatan, kebanyakan mungkin menjawab IU. Sampai saat ini, IU memang menjadi musisi kebanggaan orang Korea karena lagu-lagunya selalu bisa diterima oleh semua kalangan.

Selain warna suaranya yang unik dan sangat merdu, IU dikenal selalu bisa membawa emosi lagu dengan sangat tepat. Hal ini membuat orang yang mendengarkannya ikut tersentuh, meski kamu gak tahu arti lagunya!

IU merupakan idol solois KPop yang gak cuma menyanyi, melainkan juga menulis lirik dan mengaransemen lagu. Ia pun berhasil memproduseri albumnya sendiri saat masih berusia 22 tahun, yakni di album Chat-Shire  dengan lagu "Twenty Three" yang menjadi title track. Ajaibnya, tidak ada satu pun lagu IU yang gak hits, lho!

3. Sementara, BTS saat ini menjadi boy group yang mendunia

6 Alasan Masuk Akal Mengapa BTS dan IU Harus Berkolaborasihellokpop.com

Oh, tentu saja ini tidak bisa dimungkiri, ya. BTS udah jadi perbincangan dunia, terutama sejak 2017. Namanya semakin melejit saat mereka menjadi satu-satunya grup KPop yang mendapatkan penghargaan dari Billboard Music Awards pada 2018 dan 2019. Kemudian, prestasi mereka di kancah dunia musik Internasional pun menyusul.

Hal ini bisa jadi bukti bahwa BTS tak sekadar grup KPop yang menari dan menyanyi di atas panggung, tapi juga merupakan musisi yang berkualitas. ARMY, fandom mereka pun semakin menguat di seluruh dunia. Hal itu membuat popularitas BTS seolah tak meredup.

Baca Juga: GD Hingga IU, Ini 10 Idol KPop dengan Kredit Lagu Terbanyak Tahun 2020

4. Kedua idol ini adalah musisi tulen

6 Alasan Masuk Akal Mengapa BTS dan IU Harus BerkolaborasiBerbagai Sumber

Semua member BTS selalu berkontribusi dalam setiap produksi lagu mereka, khususnya Suga dan RM yang terbilang sering menulis lirik lagu dengan pesan yang amat mendalam.

Member BTS gak pernah tanggung-tanggung pula dalam membuat lagu. Sebelum menuliskannya, mereka melakukan riset terlebih dulu, salah satunya dengan membaca buku , mulai dari fiksi hingga karya ilmiah. Hasilnya? Lagu yang mereka ciptakan selalu memiliki makna yang menyentuh dan membuat kita bersemangat kembali.

Begitu pula dengan IU yang setiap tahun setidaknya mengeluarkan satu lagu baru hasil karyanya, baik dari segi lirik maupun komposisi lagu. Ia pun gak segan membuat remake lagu-lagu lawas Korea dengan style dia, namun tidak mengubah makna lagu tersebut. Hasilnya, album Kkot-galpi #1 dan Kkot-galpi #2 sukses diterima oleh pencinta KPop.

IU dan RM pun termasuk idol KPop dengan hak cipta lagu Korea terbanyak pada 2020. RM mengantongi 143 lagu, sementara IU memiliki kredit 52 lagu. Tentunya jika berkolaborasi dengan produktivitas dalam membuat lagu ini, mereka tentu akan menghasilkan lagu yang sangat legendaris!

5. Sama-sama selalu merajai tangga lagu, king and queen!

6 Alasan Masuk Akal Mengapa BTS dan IU Harus BerkolaborasiBerbagai Sumber

Akhir tahun lalu, IU merilis minialbum barunya bertajuk Love Poem. Dua lagu yang menjadi title track minialbum tersebut, yakni "Love Poem" dan "Blueming", ternyata berhasil meraih Perfect All Kill. Lagu tersebut berada di peringkat pertama di semua chart.

"Love Poem" sendiri telah meraih peringkat pertama sejak 2 jam setelah perilisannya. Gak cuma itu, hampir semua lagu IU yang baru rilis selalu memuncaki tangga lagu!

Sementara itu, lagu terbaru BTS pun selalu ditunggu para ARMY dan pencinta musik Korea. "Fake Love" menjadi lagu pertama BTS yang meraih Perfect All Kill. Sesudah itu, semua lagu baru BTS pasti berada di puncak tangga lagu.

Gak cuma itu, music video mereka pun selalu meraih rekor besar, seperti MV "Boy With Luv" yang ditonton sebanyak 1 juta kali di YouTube dalam kurun waktu 2 hari!

6. Kolumnis Billboard mendapuk IU dan BTS sebagai KPop Artist of the Decade

Kalau sudah expert yang bicara, sepertinya kolaborasi ini benar-benar harus direalisasikan, deh! Dilansir AP Entertainment dalam video pendeknya, Tamar Herman — kolumnis KPop di Billboard— mengungkapkan bahwa IU dan BTS merupakan artis KPop terbaik selama 1 dekade ini dan hal tersebut tidak dapat dimungkiri.

Menurutnya, IU  merupakan musisi Korea yang bersinar dengan cara dan sebagai dirinya sendiri. IU membuat lagu sebagaimana ia mengeluarkan isi pikirannya dan bagaimana perasaannya dengan sempurna. Sementara itu, BTS menjadi artis KPop terbaik secara global dengan fandom dan musik yang benar-benar bisa sukses.

Kira-kira, itulah alasan mengapa IU dan BTS sebaiknya berkolaborasi. Meski bukan fans, penikmat musik Korea banyak yang mendukung ide ini. Menurutmu, alasan apa lagi yang membuat dua musisi besar KPop ini harus berkolaborasi, ya?

Baca Juga: Perform Black Swan Perdana, Ini 10 Potret BTS di The Late Late Show

Gendhis Arimbi Photo Verified Writer Gendhis Arimbi

Storyteller

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Yudha

Berita Terkini Lainnya