5 Fakta Lagu Terbaru Virzha 'Bayangmu', Cerita Tentang Mantan Terindah

Virzha kembali dengan lagu rock ala 90-an!

Setelah merilis lagu Kembali di 2020 lalu, Virzha meluncurkan lagu barunya yang berjudul Bayangmu pada tanggal 19 Maret 2021 ini. Lagu tersebut merupakan lagu cinta yang spesial dengan nuansa rock tahun 1990-an.

Tak hanya sendiri, penyanyi Indonesia berbakat yang memiliki suara khas ini juga menggaet musisi-mususi ternama yaitu Ovy /rif, Ikmal Tobing, dan Pandu The Adams. Ingin tahu lebih banyak tentang lagu terbaru Virzha? Yuk, simak fakta-faktanya di bawah ini!

1. Lagu bernuansa rock tahun 1990-an

5 Fakta Lagu Terbaru Virzha 'Bayangmu', Cerita Tentang Mantan TerindahDok. Official Virzha

Lagu Bayangmu dianggap sebagai sebuah rangkuman dari semua lagu Virzha. Ia sangat memikirkan bagaimana cara membungkus lagu ini dengan konsep yang menarik untuk dipromosikan. Setelah berbagai pertimbangan, Virzha memilik menggunakan konsep dan nuansa rock 90-an.

"Tadinya lagu ini akan dibuat berdasarkan konsep rock tahun 2000-an, tetapi setelah didengar kembali ternyata aku merasa bahwa konsep 90-an lebih enak dan masuk ke lagunya. Terlebih, lagu bayangmu juga memiliki lirik dan gaya notasi yang 90-an banget," tambah Virzha.

Virzha juga menjelaskan bahwa dalam pengerjaan lagu ini, ia terinspirasi dari beberapa musisi rock terkenal seperti Weezer, Van Halen, dan Mr. Big.

2. Berkolaborasi dengan para musisi legendaris

5 Fakta Lagu Terbaru Virzha 'Bayangmu', Cerita Tentang Mantan Terindahinstagram.com/virzhaofficial

Dalam lagu ini, Virzha berkolaborasi dengan 3 musisi rock legendaris yaitu Ovy /rif, Ikmal Tobing, dan Pandu The Adams. Ia memilih berkolaborasi dengan mereka karena ketiga musisi ini merupakan perwakilan musik rock pada zamannya dan memiliki karakter yang kuat. 

"Awalnya pada saat aku punya lagu dengan konsep yang sudah diatur sedemikian rupa, aku langsung terbayang mereka bertiga," tambah Virzha

Ketika ditanya mengenai adakah kemungkinan mereka ber-4 akan membuat band, Virzha menjelaskan bahwa mereka bertiga memanglah memiliki chemistry yang sangat cocok. Jika nantinya ada kesempatan untuk tampil di panggung dengan formasi musisi sama persis seperti di musik video maka Virzha akan menerimanya dengan senang hati. 

3. Lagu untuk mantan terindah

5 Fakta Lagu Terbaru Virzha 'Bayangmu', Cerita Tentang Mantan Terindahinstagram.com/virzhaofficial

Ketika menjawab pertannyaan mengenai arti dibalik lirik lagu Bayangmu, Virzha menjelaskan bahwa lagu tersebut ia ciptakan untuk seseorang yang spesial di hidupnya.  Ia menceritakan tetang kekagumannya terhadap seorang wanita yang pernah berperan penting dalam hidupnya.

Wanita ini membuatnya selalu merasa senang, dapat memberikan berbagai soslusi dan sangat bisa diandalkan. Ia merasa bahwa ia akan sulit menmukan wanita seperti itu lagi di hidupnya. 

"Ia bisa dibilang mantan yang sudah aku tinggalkan namun belum bisa aku lupakan, mungkin sampai kapanpun. Memang (aku) gak bisa move-on," tambah Virzha

Baca Juga: Masih Betah Berambut Gondrong, Ini 9 Potret Virzha Saat Bermain Gitar

4. Ingin menghidupkan kembali musik rock di Indonesia

5 Fakta Lagu Terbaru Virzha 'Bayangmu', Cerita Tentang Mantan Terindahinstagram.com/virzhaofficial

Dengan lagu Bayangmu ini Virzha ingin membangkitkan musik rock di Indonesia yang sedang tidur. Ia menjelaskan bahwa musik rock sendiri pernah jaya di dunia dan juga Indonesia. Ia ingin lagu Bayangmu ini bisa berperan penting dalam menjayakan kembali musik rock di Indonesia sekaligus mengobati kerinduan penggemar musik rock di Indonesia.

"Aku ingin penggemar rock banyak seperti dulu lagi. Karena musik rock memiliki cara dan attitude yang unik dan berbeda," tambah Virzha

5. Musik video dan harapan Virzha untuk suksesnya lagu barunya

https://www.youtube.com/embed/tShu5MkXqCw

Meskipun lagu Bayangmu sudah dapat didengarkan di berbagai situs musik di Indonesia mulai hari ini (19/3/2021), namun penggemar masih harus menunggu beberapa hari lagi untuk musik videonya. Virzha menjelaskan musik video yang disyuting di daerah Jakarta Timur tersebut akan dirilis di akun YouTube alfarecords pada tanggal 22 Maret 2021 mendatang. 

Memandang kariernya untuk 10 tahun kedepan, Virzha juga menyatakan bahwa ia ingin memiliki 10 lagu hits.

"Lima tahun aku berkaya, aku baru memiliki dua lagu yang hits. Nantinya, aku ingin memiliki 10 lagu hits. Selagi aku masih bisa berkarya, aku akan selalu berkarya untuk Indonesia," harap Virzha

Nah, itu dia beberapa fakta tentang lagu terbaru Virzha yang berjudul Bayangmu. Jangan lupa dengarkan lagu Bayangmu yang sudah bisa diakses di seluruh situs musik Indonesia, ya!

Baca Juga: Virzha, dari Membesarkan Band Indie Medan hingga Jadi Vokalis Mahadewa

Topik:

  • Triadanti

Berita Terkini Lainnya