6 Film Terbaik Joaquin Phoenix Sebelum Berperan Sebagai Joker

Dari veteran perang hingga raja yang haus kekuasaan

Joaquin Phoenix adalah salah satu aktor terbaik saat ini. Tidak banyak aktor yang bisa di percaya oleh beberapa sutradara papan atas untuk menjadi pemeran utamanya seperti Spike Jonze, Paul Thomas Anderson, Ridley Scott, M. Night Shyamalan dan Lynne Ramsay. Hebatnya Phoenix sudah pernah bermain dalam film mereka. Ditambah lagi setelah ini dia akan memerankan karakter yang paling ikonik dalam dunia komik yakni Joker. 

Sebelum kita menonton kemampuan aktingnya dalam film Joker, kita bisa melihat performa aktingnya yang luar biasa dari beberapa film terbaik yang pernah Joaquin Phoenix mainkan. Berikut adalah deretan film terbaik Joaquin Phoenix sebelum ia berperan sebagai Joker!

1. Her (2013)

6 Film Terbaik Joaquin Phoenix Sebelum Berperan Sebagai Jokerimdb.com

Mengambil latar masa depan, mengisahkan tentang penulis kartu ucapan yang mengalami patah hati dan mulai membangun hubungan percintaan. Namun hubungannya tidak biasa, yakni dengan aplikasi komputer yang di desain untuk menyesuaikan segala karakteristik penggunanya. 

Her adalah satu film terbaik dari Phoenix. Bukan hanya mengangkat kisah yang unik, kemampuan akting Phoenix sangat menonjol dalam film ini. Ia mampu mengangkat kondisi seorang pria yang sedang mengalami kondisi mental yang tidak stabil dengan sempurna. 

https://www.youtube.com/embed/dJTU48_yghs

2. Inherent Vice (2014)

6 Film Terbaik Joaquin Phoenix Sebelum Berperan Sebagai Jokerimdb.com

Inherent Vice adalah film misteri yang dibungkus dengan sedikit komedi dan drama. Film ini terinspirasi dari novel dengan judul yang sama. 

Di film ini Phoenix memerankan Larry "Doc" Sportello, seorang detektif swasta di tahun 1970 yang menyelidiki hilangnya mantan pacarnya dan kekasih dari mantannya yang sangat kaya raya. Selama prosesnya dia menemukan beberapa orang-orang yang sangat aneh dengan interaksi yang sangat unik.  

https://www.youtube.com/embed/wZfs22E7JmI

3. The Master (2012)

6 Film Terbaik Joaquin Phoenix Sebelum Berperan Sebagai Jokerimdb.com

Film paling kontroversial yang pernah dilakoni oleh Phoenix. Mengisahkan kisah tentang pendiri Scientology, L. Ron Hubbard. Meski secara cerita tidak berfokus pada karakter tersebut. 

Mengisahkan tentang Freddie Quell (joaquin phoenix), seorang vetaran perang dunia II yang mengalami PTSD setelah menyelesaikan tugasnya. PTSD yang dialaminya menyebabkan dia menjadi kecanduan sex dan alkohol, hingga pada akhirnya dia bertemu dengan seorang pimpinan organisasi “The Cause" bernama Lancaster Dodd. Dari pertemuan itu Lancaster berjanji akan menyembuhkan penyakit yang diderita Freddie, namun istrinya merasa ada hal misterius yang dimiliki oleh Freddie. 

https://www.youtube.com/embed/-EGSWpBDbho

Baca Juga: 8 Fakta Menarik Joaquin "Joker" Phoenix yang Siap Menyajikan Kegilaan

4. Walk The Line (2005)

6 Film Terbaik Joaquin Phoenix Sebelum Berperan Sebagai Jokerimdb.com

Walk The Line mengisahkan perjalanan hidup legenda musik country Johnny Cash. Flm ini berfokus pada hubungan sang bintang dengan istirinya bernama June Carter yang sangat menarik untuk ditonton. Film ini mengantarkan Phoenix menjadi salah satu jajaran artis top dunia dengan mendapatkan nominasi Oscar sebagai pemeran aktor pria terbaik. 

https://www.youtube.com/embed/pbQ22zWPYbw

5. You Were Never Really Here (2017)

6 Film Terbaik Joaquin Phoenix Sebelum Berperan Sebagai Jokerimdb.com

Phoenix sekali lagi memerankan peran seorang veteran yang memiliki traumatis. Kali ini dia harus mencari seorang gadis yang menjadi korban perdagangan manusia. Dalam pencariannya dia menemukan dirinya berada pada pusaran yang sangat berbahaya untuk seorang veteran seperti dirinya. 

Saking bagusnya, film ini mendapatkan standing ovation selama 7 menit saat pemutaran perdananya di Cannes Film Festival di Prancis. Di film ini juga Phoenix juga menyabet gelar sebagai aktor terfavorit dari event tersebut. 

https://www.youtube.com/embed/R8oYYg75Qvg

6. Gladiator (2000)

6 Film Terbaik Joaquin Phoenix Sebelum Berperan Sebagai Jokerimdb.com

Film garapan Ridley Scott ini mengisahkan kisah klasik romawi, tentang dualisme dari Commodus (Phoenix), anak dari Raja Marcus Aurelius yang sangat picik dan gila kekuasaan berusaha untuk memburu tangan kanan dari ayahnya yakni Jendral Maximus (Crowe). Maximus yang di usir dari kerjaan mencoba membalas dendam dengan bergabung sebagai petarung gladiator agar bisa berhadapan dengan Commodus untuk kedua kalinya. 

Tak kalah dengan Russell Crowe, Phoenix mampu menunjukkan kemampuannya dengan sangat baik di film ini, ia bisa bersinar dengan karakternya walaupun bukan sebagai tokoh yang menjadi sorotan utama. 

https://www.youtube.com/embed/uvbavW31adA

Itu tadi 6 film terbaik Joaquin Phoenix yang bisa kamu tonton sebelum Joker rilis di bulan Oktober depan. Dari beberapa filmnya, mana nih film yang sudah kamu tonton? Apakah dia pantas masuk dalam jajaran aktor top Hollywood?

Baca Juga: Joaquin Phoenix Ketakutan Usai Ditunjuk sebagai Pemeran The Joker

Indra Dwi Prakoso Photo Verified Writer Indra Dwi Prakoso

Young and Blessed

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ernia Karina

Berita Terkini Lainnya