Ingin Menonton Music Show KPop di Korea Selatan? Begini Caranya!

Beda acara musik, beda pula cara mendapatkan tiketnya.

Para pencinta KPop mungkin sudah tidak asing lagi dengan rangkaian acara musik di Korea Selatan, seperti Music Bank, Show Champion, Inkigayo, M! Countdown, dan lainnya. Acara musik tadi menjadi salah satu tempat promosi lagu debut dan comeback serta pertarungan chart musik para idol KPop.

Ada banyak pertanyaan tentang bagaimana cara berpartisipasi pada program musik di Korea Selatan. Nah, di bawah ini ada beberapa cara yang bisa kalian ikuti untuk bisa mendapatkan kesempatan menonton langsung music show di Korea Selatan.

Tenang, untuk menghadiri music show di Korea Selatan, kalian tidak perlu merogoh kocek seperti membeli tiket konser, kok. Lalu, bagaimana cara mendapatkan kesempatan tersebut?

1. Cari tahu nama acara musik, hari penayangan, dan tempat disiarkannya music show tersebut

Ingin Menonton Music Show KPop di Korea Selatan? Begini Caranya!twitter.com/showchampion1

Hal pertama yang harus kalian lakukan adalah mencari tahu hari tayang dan dimana tempat music show yang kalian ingin hadiri mengudara. Dari Senin hingga Minggu pasti ada satu acara musik yang disiarkan, namun pada saluran yang berbeda.

Music show "Arirang Simply K-Pop" tayang pada hari Senin dan disiarkan dari Arirang Tower Seocheo-dong, Seocho-gu, Seoul. Selasa adalah hari penayangan "SBS MTV The Show", dimana acara ini disiarkan di SBS Prism Tower, Sangam-dong, Mapo-gu, Seoul.

Di hari Rabu ada "MBC Music Show Champion" yang disiarkan dari Pusat Penyiaran Bitmaru, Ilsan, Korean Selatan. Kamis menjadi hari penayangan "MNet M! Countdown", dimana acara ini disiarkan dari CJ E&M Center, Sangam-dong, Seoul. Jumat waktunya "KBS Music Bank" mengudara dan acara ini disiarkan dari KBS New Wing Open Hall di Yeouido-dong, Yeongdeungpo-gu.

Nah, untuk hari Sabtu dan Minggu sendiri akan diisi oleh program musik "MBC Music Core" dan "SBS Inkigayo". Kedua acara tersebut disiarkan dari MBC Dream Center di Goyang, Gyeonggi-do, Korea Selatan dan SBS Open Hall di Deungchon-dong, Gangseo-gu, Seoul.

Perlu diingat, jika program musik di Korea Selatan hanya mengudara satu minggu sekali, jadi pastikan kalian tidak melewatkannya, ya.

2. Sesuaikan waktu yang kalian miliki dengan format acara

Ingin Menonton Music Show KPop di Korea Selatan? Begini Caranya!twitter.com/MnetMcountdown

Untuk bisa menonton music show di Korea Selatan sangatlah butuh perjuangan terutama dalam urusan waktu. Sebelum menentukan waktu mana yang ingin kalian ambil, kalian harus mengetahui dulu format acara music show yang ada di Korea Selatan.

Ada dua format acara dalam program musik Korea Selatan, yaitu live show dan pre-recording. Live show biasa dilaksanakan saat sore atau malam hari dan pre-recording akan dilakukan saat pagi buta atau bahkan dini hari.

FYI, lewat pre-recording fans bisa lebih leluasa beinteraksi dengan idol kesayangan mereka karena format acara ini hanya akan fokus pada satu artis atau penyanyi yang sedang melakukan promosi untuk lagu comeback atau debut mereka. Sedangkan di live show, kalian bisa menonton seluruh penampilan penyanyi yang menjadi bintang tamu pada hari itu. Jadi, kalian pilih yang mana?

Baca Juga: Ini Dia 5 Variety Show Korea Paling Seru, Wajib Ditonton!

3. Tentukan prioritas untuk bergabung dengan fandom apa

Ingin Menonton Music Show KPop di Korea Selatan? Begini Caranya!twitter.com/sbsmtvtheshow

Hal ini menjadi salah satu yang penting juga bagi kalian yang ingin menonton music show di Korea Selatan. Untuk kalian yang merupakan fans multi-fandom dan baru pertama kali ingin mencoba menonton music show di Korea Selatan agaknya sedikit berat, jika harus disuruh memilih untuk memprioritaskan satu fandom saja.

Lalu, mengapa ini menjadi suatu hal yang penting? Jawabannya sederhana, yaitu karena rata-rata music show di Korea Selatan membuat peraturan tersebut untuk setiap fans yang ingin menghadiri siaran music show. Jadi, kalian harus patuhi supaya bisa dapat kesempatan juga untuk menonton acara musik langsung dari Korea Selatan, ya.

4. Register and get the ticket!

Ingin Menonton Music Show KPop di Korea Selatan? Begini Caranya!twitter.com/sbsmtvtheshow

Tahap ini adalah titik penentuan seseorang bisa mendapatkan kesempatan menonton suatu music show atau tidak. Hal yang kalian harus lakukan adalah melakukan registrasi atau mendaftar lewat official website yang sudah ditentukan oleh tiap-tiap program musik. Tiket masuk ke acara musik ini gratis, tapi jumlahnya terbatas.

Apply ticket ke pihak penyelenggara acara musik bisa dimulai dari dua minggu sebelum penayangan acara atau jadwal pre-recording dimulai. Pemenang tiket ini akan diundi dan diumumkan lewat website resmi tempat mendaftar. 

Tidak ada yang tahu apa yang akan terjadi selanjutnya jika kalian sudah mendaftar. Jika kalian beruntung, nama kalian akan tertera dalam website, tapi jika tidak kalian bisa mencobanya di lain waktu.

Sedikit tips, kalian bisa mengajukan tiket pada music show yang mempunyai hari tayang di weekdays. Tentu, karena weekdays banyak orang yang masih sekolah dan bekerja, jadi peluang mendapatkan tiket akan semakin tinggi. Selamat mencoba peruntungan!

5. Persiapan yang harus dilakukan sebelum acara music show dimulai

Ingin Menonton Music Show KPop di Korea Selatan? Begini Caranya!twitter.com/MnetMcountdown

Setelah kalian mengajukan tiket masuk dan mendapatkan kesempatan 'langka' tersebut, ada beberapa hal lagi yang harus kalian lakukan sebelum acara music show tersebut benar-benar dimulai. 

Perlu kalian ketahui, jika diperlukan waktu yang cukup lama untuk menunggu acara tersebut benar-benar mulai. Kalian akan menunggu di bawah terik matahari ketika summer, dan ditusuk udara dingin ketika winter. Maka dari itu, kalian sangat disarankan untuk mengisi perut dulu sebelum acara dimulai.

Kalian juga bisa mengganjal perut dengan roti atau makanan ringan lainnya yang bisa kalian nikmati ketika menunggu acara mulai, sebelum masuk studio. Jangan lupa juga untuk mengisi penuh daya baterai smarthphone kalian dan pastikan kalian membawa powerbank, ya.

Untuk menghadiri music show di Korea Selatan sendiri, kalian juga harus memperhatikan syarat dan ketentuan saat mendaftar untuk pengajuan tiket. Ada syarat minimal umur yang harus ditaati dan yang pasti saat kalian mendapatkan kesempatan tersebut, kalian juga harus mematuhi aturan untuk tidak mengambil gambar atau merekam video saat acara sedang berlangsung. So, be prepared!

Baca Juga: 11 Potret Hangat Idol KPop Bersama Keponakannya, Paman Idaman!

Ines Melia Photo Verified Writer Ines Melia

Dengan menulis saya 'bersuara'. Dengan menulis saya merasa bebas.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya