5 Drama Series yang Wajib Masuk Watchlist Kamu, Mood Booster Banget!

Nomor 4 bikin halusinasi banget

Jakarta, IDN Times - Soal urusan drama serial, Korea memang dikenal sebagai negara yang sedang giat-giatnya memproduksi tayangan yang satu ini nih. Bahkan penggemarnya juga sudah mendunia lho. Tapi buat kamu yang ngaku pecinta drama series, gak lengkap nih kalau kamu gak merambah dunia C-Drama.

C-Drama merupakan sebutan untuk Chinese Drama merujuk pada drama-drama serial yang diproduksi dari negeri tirai bambu. Buat anak 90-an pasti udah gak asing dengan serial tv Tiongkok berjudul Romance in the Rain atau yang dikenal dengan “Kabut Cinta” yang sempat meledak di tahun 2001. Tahun ini, C-Drama kembali mencuri perhatian nih. Kali ini IDN Times akan kasih 5 rekomendasi C-Drama yang jarang dibahas tapi ternyata seru banget. Check this out!

1. Love is Sweet

5 Drama Series yang Wajib Masuk Watchlist Kamu, Mood Booster Banget!Dramapanda.com

Pecinta drama serial bergenre romance, yuk merapat! Pastikan Love is Sweet sudah ada dalam watchlist kamu ya. Diadaptasi dari novel berjudul “Ban Shi Mi Tang Ban Shi Shang” dari Qi Zi, Love is Sweet bercerita tentang seorang wanita bernama Jiang Jun (Bai Lu) yang memiliki gelar master ganda di bidang psikologi dan ekonomi.

Tumbuh menjadi perempuan yang berkarakter kuat dan idealis, kemudian Jiang Jun bertemu dengan Yuan Shuai (Leo Luo) teman masa kecilnya di tempat kerja barunya. Hubungan pertemanan sebelumnya dekat sekarang justru jadi gak akur. Wah, kira-kira gimana ya kisah mereka selanjutnya?

Baca Juga: 10 Potret Manis Zhao Lusi, Pemain Drama China 'Dating in the Kitchen'

2. My Unicorn Girl

5 Drama Series yang Wajib Masuk Watchlist Kamu, Mood Booster Banget!FastDramaCool.me

Selanjutnya ada C-Drama My Unicorn Girl yang bertabur bintang nih, karena drama yang satu ini dibintangi Sebrina Chen, Darren Chen, Li Jiu Lin, Ao Zi Yi, Miranda Ma, Dai Ya Qi dan sebagainya. Buat yang belum tahu, Sebrina Chen ini pernah membintangi drama Beauties in the Closet, dan Darren Chen pernah bermain di Meteor Garden 2018 yang sempat booming di kalangan Millennial dan Gen Z.

Drama yang satu ini bercerita tentang seorang wanita cantik bernama Sang Tian yang diperankan oleh Sebrina Chen yang rela berpakaian seperti laki-laki demi bisa masuk ke tim hoki es yang gak menerima pemain perempuan. Nah, disinilah akhirnya ia bertemu dengan seorang cowok iseng yang bernama Wen Bing yang diperankan oleh David Chen. Waduh bikin deg-degan dan penasaran deh!

3. Poisoned Love

5 Drama Series yang Wajib Masuk Watchlist Kamu, Mood Booster Banget!cdramalove.com

C-Drama yang satu ini juga tayang di tahun 2020 nih. Poisoned Love punya genre drama romance yang akan bikin kamu blushing karena scene-scene manisnya juga berderai air mata karena scene-scene yang menguras emosi, jadi siapkan tisu ya! Buat kamu para pecinta drama-romance chinese drama yang satu ini wajib banget masuk ke dalam daftar watch list kamu!

Poisoned Love ini bercerita tentang Fang Yan (Ma Meng Wei) yang punya trauma masa kecil yang masih membuatnya tidur sambil berjalan dan masih terus dirasakan hingga saat ini. Di sisi lain ada Shi Meng (Ao Rui Peng) seorang produser film yang berusaha membantu Fang Yan sembuh dari luka masa lalunya, namun ia justru bertemu orang yang salah yaitu Shi Yi(Luo Zheng). Gak hanya menyajikan romansa manis di antara ketiganya, kita juga diajak merasakan bagaimana ketiga orang ini membebaskan diri dari kesalahpahaman dan trauma masing-masing. Menarik ‘kan ceritanya?

4. With You (2020)

5 Drama Series yang Wajib Masuk Watchlist Kamu, Mood Booster Banget!DramaPanda.com

Selanjutnya ada With You (2020) yang dirilis tahun ini dan menceritakan tentang pandemik COVID-19 yang pastinya nyambung banget dengan kondisi kita saat ini. Lewat With You (2020) kita akan melihat bagaimana berbagai pihak dari tenaga medis, warga sipil, militer hingga peneliti dilibatkan dalam upaya melawan pandemik COVID-19. Buat kamu yang merasa pandemik ini berat, coba deh nonton serial yang satu ini buat recharge semangat kamu. Melihat betapa heroiknya banyak pihak, yang berusaha melawan COVID-19 pasti akan bikin kamu semangat lagi. 

Oh iya, 20 episode dari series yang satu ini bisa kamu tonton di aplikasi iQIYI. Eh, iQIYI apa sih? iQIYI ini adalah platform layanan streaming video penyedia konten original dan konten eksklusif dari Tiongkok, Korea, dan Jepang yang akan mempermudah kamu mengakses berbagai drama dari Tiongkok, Korea dan Jepang. Nonton drama jadi lebih gampang deh dengan iQIYI!

5. Go Ahead

5 Drama Series yang Wajib Masuk Watchlist Kamu, Mood Booster Banget!Chinaattila.com

Kalau dari tadi kita sudah membahas drama-drama dengan genre romance, rasanya kurang lengkap kalau kita belum membahas C-Drama yang memadukan genre romance, family dan slice of life. Buat kamu pecinta drama yang menceritakan hangatnya kehidupan keluarga, drama Go Ahead cocok banget nih buat kamu tonton untuk menutup harimu yang melelahkan!

Dibintangi oleh Seven Tan, Xiao Cong Hua, Song Wei Long, Xung Wei Luo dan masih banyak lagi, drama Go Ahead menceritakan tentang tiga remaja yang tumbuh bersama dari keluarga penuh konflik. Walau gak terhubung dengan ikatan darah, mereka tetap saling dukung dan memperlakukan satu sama lain seakan mereka keluarga kandung. Wah cocok banget nih buat kamu yang suka heartwarming story!

Kelima C-drama ini bisa kamu tonton langsung di aplikasi iQIYI lho. Buat kamu pecinta genre selain romance atau family drama, atau jika kamu suka menonton program eksklusif dan original atau variety show, kamu bisa menonton semuanya di aplikasi iQIYI dengan menggunakan akun VIP. Untuk mendapatkan akses akun VIP, kamu bisa berlangganan.

Oh iya, buat kamu yang ingin berlangganan lagi ada penawaran menarik nih, kamu bisa mendapatkan harga khusus hanya dengan Rp 3.000,- untuk bulan pertama. Asik! Kapan lagi kan bisa menonton drama anti mainstream dengan harga spesial. Buat tahu info selengkapnya, langsung klik di sini ya!

Kalau kamu sudah pernah menonton drama Tiongkok belum nih? Kira-kira drama C-drama apa nih yang mau kamu tonton selanjutnya? (CSC)

Baca Juga: 10 Pesona Steven Zhang, Pemeran He Ziqiu di Drama China 'Go Ahead'

Topik:

  • Tisa Ajeng Misudanar Azryatiti

Berita Terkini Lainnya