6 Film Remake Bollywood yang Dinilai Lebih Sukses dari Film Aslinya

Salah satunya debut Shah Rukh Khan dan Kajol jadi pasangan

Bollywood saat ini merupakan salah satu pusat produksi film terbesar di dunia. Tak hanya sukses dengan film originalnya, film Bollywood juga melakukan remake dan beberapa di antaranya bahkan lebih sukses dari film aslinya. 

Mereka umumnya terinspirasi dari film Barat dan India Selatan dan membuat ulang adegan demi adegan. Dari genre komedi hingga romance, berikut adalah enam film remake Bollywood yang dinilai lebih sukses dari versi originalnya. 

1. Drishyam (2015)

6 Film Remake Bollywood yang Dinilai Lebih Sukses dari Film Aslinyaposter film Drishyam (dok. Viacom18 Motion Pictures/Drishyam)

Drishyam adalah remake film Malayalam dengan judul yang sama. Ajay Devgan sebagai Vijay Salgaonkar melakukan pekerjaan mengesankan sebagai pria kelas menengah yang sangat peduli terhadap keluarganya. Aktingnya yang natural dan jalan cerita yang sedikit berbeda dari aslinya serta penuh liku-liku tak terduga, membuat penonton terpikat hingga akhir dengan film ini.

2. Bhool Bhulaiyaa (2007)

6 Film Remake Bollywood yang Dinilai Lebih Sukses dari Film Aslinyaposter film Bhool Bhulaiyaa (dok. T Series Film/Bhool Bhulaiyaa)

Diperankan oleh Akshay Kumar, Bhool Bhulaiyaa, adalah remake dari film Malayalam berjudul Manichitrathazhu. Film ini adalah salah satu remake terbaik yang pernah dibuat di Bollywood karena berhasil menyeimbangkan antara humor dan misteri. Pada tahun rilisnya, Bhool Bhulaiyaa menjadi film terlaris di urutan ke delapan. 

3. Munna Bhai M.B.B.S (2003)

6 Film Remake Bollywood yang Dinilai Lebih Sukses dari Film Aslinyacuplikan film Munna Bhai M.B.B.S (dok. Entertainment One/Munna Bhai M.B.B.S)

Ini merupakan remake dari film drama komedi biografi Amerika, Patch Adams, yang diangkat dari kisah nyata Dr. Hunter Adams. Terdapat beberapa perbedaan antara film Munna Bhai M.B.B.S dengan Patch Adams, tetapi kedua film tersebut memiliki tema yang sama tentang seorang mahasiswa kedokteran yang menggunakan humor dan kasih sayang untuk merawat pasien.

Meskipun beberapa aspek dari film tersebut dipuji, tapi banyak juga kritikan karena terlalu sentimental dan sebagian besar menyimpang dari peristiwa sebenarnya dalam kehidupan Dr. Adams. Akan tetapi, Munna Bhai M.B.B.S diterima jauh lebih baik daripada Patch Adams, sehingga menghasilkan sekuel dan memenangkan beberapa penghargaan.

Baca Juga: 9 Film Remake yang Dinilai Lebih Bagus dari Aslinya, Pernah Nonton?

4. OMG - Oh My God! (2012)

6 Film Remake Bollywood yang Dinilai Lebih Sukses dari Film Aslinyacuplikan film OMG : Oh My God (dok. Viacom 18 Motion Pictures/OMG : Oh My God!)

OMG - Oh My God!  merupakan film remake dari komedi Australia tahun 2001, The Man Who Sued God. Karena adanya perbedaan budaya yang substansial, kedua film memiliki perbedaan yang cukup mencolok.

OMG - Oh My God! memberikan pelajaran kepada penonton tentang bagaimana kehadiran Tuhan di setiap partikel kecil di Bumi dan bagaimana seseorang yang tidak perlu pergi ke tempat jauh untuk mencarinya. Film ini sangat dipuji karena penanganannya terhadap isu-isu sosial yang sensitif dan penting. 

5. Raaz (2002)

6 Film Remake Bollywood yang Dinilai Lebih Sukses dari Film Aslinyaposter film Raaz (dok. Vishesh Films/Raaz)

Dibintangi oleh Harrison Ford dan Michelle Pfeiffer, What Lies Beneath adalah film horor yang rilis pada tahun 2000. Film ini bercerita tentang pasangan lansia yang menjalani kehidupan di Vermont, sebuah rumah tepi danau yang tampak berhantu. Film ini mendapat tinjauan beragam, tetapi alur ceritanya cukup menarik untuk menginspirasi pembuatan ulang Bollywood.

Raaz rilis dua tahun kemudian sebagai remake tidak resminya. Plot umumnya sama dengan film Amerika, meski ada sedikit perbedaan. Raaz tampil sangat baik, dipuji karena akting dan musiknya. Film ini sangat sukses sehingga menginspirasi tiga sekuel.

6. Baazigar (1993)

6 Film Remake Bollywood yang Dinilai Lebih Sukses dari Film Aslinyaposter film Baazigar (dok. United Seven Creations)

A Kiss Before Dying merupakan film thriller tahun 1991 yang diadaptasi dari novel yang ditulis tahun 1953 karya Ira Levin. Sayangnya, film tersebut tidak mendapat sambutan baik di bioskop dan sebagian besar mendapat ulasan buruk. 

Pada tahun 1993, remake Hindi berjudul Baazigar tampil berbeda karena sukses besar di box office. Film ini menduduki peringkat keempat paling sukses pada tahun itu dan kemudian menjadi film klasik yang dicintai. Sebagian besar karena debut Shah Rukh Khan dan Kajol sebagai pasangan di layar lebar.

Ada kalanya Bollywood menjadikan karya orang lain sebagai inspirasinya untuk membuat film yang menarik. Enam film remake di atas adalah beberapa di antaranya yang dinilai lebih sukses melebihi karya aslinya. 

Baca Juga: 7 Film Remake yang dianggap Jauh Lebih Buruk dari Versi Originalnya

Sharma Khan Photo Verified Writer Sharma Khan

Cukup baca tulisanku tanpa harus tahu siapa aku

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Hella Pristiwa

Berita Terkini Lainnya