Keren! 5 Desainer Ini Bikin Indonesia Makin Terkenal di Mata Dunia

Karyanya emang keren banget

Selain terkenal akan kekayaan alam dan budayanya, sekarang Indonesia juga mulai dikenal dengan karya-karya anak bangsanya. Salah satunya datang dari ranah fashion nih, guys. Jangan salah, desainer dari Indonesia ini mulai diperhitungkan di mata internasional bahkan karya-karyanya jadi langganan masuk ke fashion week di berbagai negara. Nah, penasaran siapa aja mereka? Yuk, simak ulasannya!

1. Rinaldi Yunardi

Keren! 5 Desainer Ini Bikin Indonesia Makin Terkenal di Mata DuniaInstagram.com/rinaldiyunardi

Rinaldi A. Yunardi atau yang kerap dikenal Rinaldi Yunardi ini karyanya selalu jadi langganan bagi banyak selebriti di level internasional. Sebut saja Nicki Minaj, Madonna, Cassie, Katy Perry bahkan hingga Aaron Kwok, penyanyi asal Hongkong itu, sudah menggunakan headpiece atau tiara buatan Rinaldi. Keren banget ya, guys!

2. Tex Saverio

Keren! 5 Desainer Ini Bikin Indonesia Makin Terkenal di Mata DuniaInstagram.com/TexSaverio

Siapa sih, yang nggak kenal desainer yang satu ini? Yap, Tex Saverio juga punya karya yang luar biasa loh. Tex Saverio mulai dikenal sejak karyanya dikenakan oleh Lady Gaga dalam promo parfum Fame. Kemudian karyanya semakin banyak dicari oleh selebrity kelas Hollywood seperti Kim Kardashian bahkan juga digunakan oleh Jennifer Lawrence yang memerankan Katniss Everdeen sebagai promo sekuel The Hunger Games. Bikin bangga kan?

3. Tities Sapoetra

Keren! 5 Desainer Ini Bikin Indonesia Makin Terkenal di Mata Duniarizafirli.com

Ada Tities Sapoetra yang pasti udah gak asing lagi buat kamu yang dulu pernah menyaksikan acting-nya di layar kaca Indonesia. Kali ini, Tities Sapoetra kembali dengan gebrakan baru sebagai salah seorang desainer Indonesia yang diperhitungkan.


Tities juga menampilkan karya-karyanya lewat keikutsertaannya di Paris Fashion Show Spring Summer 2019 yang masih menjadi serangkaian dari acara tahunan Paris Fashion Week, di September kemarin, guys.

Keren! 5 Desainer Ini Bikin Indonesia Makin Terkenal di Mata DuniaPopbela.com/Make Over

Eits, Tities gak sendirian loh, kali ini kamu patut berbangga karena gak hanya Tities aja yang mengharumkan nama Indonesia di Paris. Salah satu brand kosmetik lokal yaitu Make Over juga ikut mendukung event bergengsi tingkat internasional ini loh. Gak cuma itu, Make Over juga kembali membuat bangga dengan terpilih menjadi Official Makeup Sponsor Jakarta Fashion Week 2018. Tities Sapoetra pun kembali menorehkan prestasi dengan terpilih menjadi fashion designer spokesperson Make Over dan menggelar show bersama Make Over di event fashion bergengsi tanah air ini. Bangga banget, ‘kan Bela?

4. Ardistia Dwiasri

Keren! 5 Desainer Ini Bikin Indonesia Makin Terkenal di Mata DuniaInstagram.com/ardistianewyork

Selanjutnya ada perempuan yang karyanya udah menyebar di Asia Amerika, Kanada, hingga Eropa nih. Nggak hanya sampai di situ, karya-karya Ardistia juga pernah masuk Women’s Wear Daily untuk kategori “New Designer to Watch” 2017 dan masuk nominasi untuk kategori Ready to Wear dari Gen Art Styles. Keren!

5. Didit Hediprasetyo

Keren! 5 Desainer Ini Bikin Indonesia Makin Terkenal di Mata Duniafashionwindows.com

Last but not least, desainer selanjutnya yang ikut membanggakan di ranah internasional adalah Didit Hediprasetyo. Kesuksesannya berasal dari koleksi couture Spring/Summer 2014 yang membuat heboh dunia. Nggak sampai di sini saja, BMW Group memintanya menjadi desainer khusus, 2012. Ia merancang desain interior dan eksterior BMW Individual 7 Series yang diproduksi terbatas. Nggak semua designer dapat mencapainya lho. Di Couture Paris Fashion Week 2014, ia juga unjuk gigi.

Kini, nama Didit makin melambung. Di laman Vogue Inggris, ia disejajarkan dengan nama-nama kelas dunia, seperti Chanel, Christian Dior, Giorgio Armani Prive, juga Versace.

Nah, itu tadi lima anak muda yang berhasil membawa nama harum untuk Indonesia. Kamu sudah melakukan apa untuk Indonesia nih guys?

Topik:

  • Vika Widya Alfianti

Berita Terkini Lainnya