10 Momen Kedekatan BTS dan TXT Sepanjang 2019, Kompak Banget!

ARMY dan MOA harus kompak juga, nih! 

Seperti yang kita tahu, tahun ini BigHit Entertainment memperkenalkan boy group barunya, yaitu Tomorrow by Together (TXT). Grup beranggotakan lima orang tersebut dikenal sebagai adiknya BTS. Maka tak heran jika banyak ARMY (fans BTS) dan MOA (fans TXT) yang menantikan interaksi kedekatan antara keduanya.

Nampaknya, BTS dan TXT memiliki hubungan yang cukup dekat walaupun baru kenal dengan satu sama lain. Seberapa dekat sih kedua boy group tersebut? Yuk, intip momen-momen mereka sepanjang 2019 berikut ini!

1. Foto pertama BTS dan TXT diunggah pada 7 Maret 2019

10 Momen Kedekatan BTS dan TXT Sepanjang 2019, Kompak Banget!twitter.com/@TXT_members

Melalui akun Twitternya, member TXT menuliskan, “Terima kasih banyak karena telah memberikan waktu untuk kami dan mengatakan kata-kata nasihat yang baik. Kami akan melakukan yang terbaik untuk menjadi juniormu! Kami cinta kalian, sunbaenim”. Mereka juga menambahkan emoji hati di belakangnya. Duh, sweet banget, ya!

2. Kelima member TXT adalah ARMY garis keras, Soobin bahkan mengaku bahwa Jin adalah role model-nya

10 Momen Kedekatan BTS dan TXT Sepanjang 2019, Kompak Banget!Momen keberhasilan Soobin sebagai fans Jin BTS di MMA 2019. twitter.com/@wntrjoon_

Pernyataan tersebut ditunjukkan pertama kali pada debut showcase TXT, yaitu Too Much Information. Kemudian pada fansign-nya Maret lalu, leader TXT tersebut mengatakan bahwa ia telah menyukai BTS bahkan sebelum bergabung dengan BigHit. Jin adalah biasnya. 

3. Beomgyu juga mengaku bahwa ia sangat terinspirasi oleh V BTS

10 Momen Kedekatan BTS dan TXT Sepanjang 2019, Kompak Banget!Beomgyu dan V tertangkap kamera saat berada di acara musik. pinimg.com

Lain Soobin lain pula Beomgyu. Anak tengah di TXT tersebut mengaku ia sangat menyukai penampilan panggung V BTS. Ia selalu terpukau dengan kesungguhan dan ekspresi seniornya itu. Sebagai fanboy sejati, Beomgyu juga memasukkan Stigma, lagu solo V ke dalam playlist Spotify publiknya. 

Baca Juga: Bikin Gemes, Lihat 10 Keseruan Interaksi BTS Bareng TXT Saat MAMA 2019

4. TXT bertemu BTS sebelum melaksanakan showcase perdananya

https://www.youtube.com/embed/z-4UTKK6U9I

Boy group yang baru saja debut itu memang masih awam dengan panggung. Sebelum menggelar showcase perdananya di Amerika Serikat, TXT bertemu BTS untuk meminta petuah.

Sebagai senior yang baik, BTS pun menyambut mereka dengan hangat. Jin yang suka bercanda juga sempat melontarkan dad jokes-nya untuk mencairkan suasana. Di akhir pertemuan, kedua grup pun menyemangati satu sama lain. 

5. BTS mengundang TXT untuk ikut merayakan kemenangan pada beberapa comeback stage

https://www.youtube.com/embed/NL1d5Ifa1LU

Pada April lalu, BTS comeback dengan album Map of The Soul: Persona. Mereka sempat tampil di sejumlah acara musik Korea Selatan. Di saat yang sama, TXT juga sedang mempromosikan lagu mereka, yaitu Cat and Dog.

Di beberapa kesempatan, BTS pun mengajak TXT untuk ikut merayakan kemenangan mereka saat encore (penampilan penutup untuk pemenang). Hoobae (junior) yang masih malu-malu itu pun ikut nge-dance bersama dengan BTS.

6. TXT sempat menonton konser BTS di Chicago Mei lalu

10 Momen Kedekatan BTS dan TXT Sepanjang 2019, Kompak Banget!twitter.com/@BTS_twt

Disiarkan dalam tayangan bertajuk ONE DREAM.TXT, kelima member boy group rookie tersebut sempat menonton Speak Yourself Tour di Chicago. Mereka sangat gembira bisa menonton penampilan BTS yang memukau. Tak hanya itu, TXT juga mengaku bahwa energi mereka seperti terisi kembali setelahnya.

7. Demi mengapresiasi penampilan BTS, TXT memberikan kejutan di belakang panggung

10 Momen Kedekatan BTS dan TXT Sepanjang 2019, Kompak Banget!twitter.com/@TXT_members

Setelah konser Chicago, TXT datang ke ruang tunggu BTS. Mereka terlihat sangat grogi. TXT rupanya menyiapkan surat untuk sang senior yang mereka banggakan.

Member BTS terlihat geli tapi tersentuh melihat usaha tersebut. Di akhir surat, TXT mengatakan bahwa mereka ingin akrab dengan BTS. “Tolong berikan kami nomor handphone kalian,” pinta TXT yang disambut dengan gelak tawa.

8. Maknae line BTS bergabung dalam Vlive member TXT

10 Momen Kedekatan BTS dan TXT Sepanjang 2019, Kompak Banget!V saat bergabung dengan Beomgyu dan Yeonjun pada Vlive. vlive.tv

Ketika Yeonjun dan Beomgyu melakukan live di aplikasi Vlive, fans dikejutkan dengan suara maknae line (member termuda) BTS. Mereka adalah Jimin, V, dan Jungkook. Ketiganya nampak tak mau mengganggu sehingga menolak untuk tampil di layar. Namun akhirnya V ikut duduk menyapa fans bersama Yeonjun dan Beomgyu selama kurang lebih satu menit.

9. Kedua boyband banyak berinteraksi saat MMA 2019

10 Momen Kedekatan BTS dan TXT Sepanjang 2019, Kompak Banget!Yeonjun adalah orang pertama yang melakukan standing applause untuk BTS. twitter.com/@becauseofv95

Melon Music Awards (MMA) 2019 menyuguhkan banyak interaksi antara BTS dan TXT yang sangat dinantikan kedua fandom. Kedua boyband BigHit tersebut terlihat sangat akrab dan menyemangati satu sama lain ketika tampil.

10 Momen Kedekatan BTS dan TXT Sepanjang 2019, Kompak Banget!V melompat merayakan kemenangan TXT sebagai Rookie of The Year pada MMA 2019. ameblo.jp

BTS juga sangat gembira ketika nama Tomorrow by Together disebut ketika penghargaan Rookie of The Year. Mereka tampak sangat bangga. Begitu pula saat Artist of The Year diumumkan, Yeonjun dan Soobin adalah orang yang pertama berdiri untuk memberikan standing applause kepada BTS.

10. MAMA 2019 juga membuktikan kedekatan antara keduanya

10 Momen Kedekatan BTS dan TXT Sepanjang 2019, Kompak Banget!Jungkook dan TXT sedang membuat selfie video bersama. twitter.com/@beyondit_0901

Ajang penghargaan musik, MAMA 2019 yang diselenggarakan di Nagoya, Jepang tanggal 4 Desember lalu dihadiri oleh BTS dan TXT. Tak jauh berbeda dengan MMA, keduanya nampak bangga dengan penampilan dan pencapaian satu sama lain. 

10 Momen Kedekatan BTS dan TXT Sepanjang 2019, Kompak Banget!twitter.com/@BTSOnlyHK

Momen kedekatan juga tampak di akhir acara. Jungkook terlihat mendekati tempat duduk TXT dan mengajak mereka untuk membuat selfie video bersama-sama. Tak lama kemudian Jimin dan V pun bergabung bersama mereka.

Duh, menggemaskan sekali ya, dua boy group yang tahun debutnya terpaut cukup jauh ini! Apakah kamu juga menantikan interaksi mereka di masa depan? Semoga suatu saat nanti mereka berkolaborasi untuk membuat proyek bersama, ya!

Baca Juga: 5 Rookie Awards yang Berhasil Didapat TXT Sejak Debut, MOA Harus Tahu!

Izza Namira Photo Verified Writer Izza Namira

luctor et emergo

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya