11 Rekomendasi Lagu untuk Sambut Bulan Ramadan, Wajib Masuk Playlist!

Cocok banget buat menemani ngabuburit!

Tiba lah saatnya kita memasuki bulan Ramadan, bulan penuh berkah, bulan suci yang dinanti-nantikan umat Muslim di seluruh dunia. Ramadan adalah bulan kesembilan dalam kalender Hijriah, bulan yang memperingati wahyu pertama yang turun kepada Nabi Muhammad menurut keyakinan umat Muslim.

Tidak lengkap rasanya jika Ramadan tidak dibumbui dengan lagu-lagu yang tentunya bikin hati kita adem. Ini 11 rekomendasi lagu yang wajib masuk playlist kamu! Sudah pernah dengar semuanya belum?

Baca Juga: Gak Menua, 9 Potret Karismatik Maher Zain Jelang Usia 41 Tahun

1. Siapa sih yang gak tau lagu Ramadan Datang yang dibawakan Tompi ini? Lagu ini bercerita tentang kegembiraan umat Muslim menyambut bulan Ramadan

https://www.youtube.com/embed/vHeVMT_U7N8

2. "Salam Ya Ramadhan" yang dibawakan Ashanty dan Aurel gak kalah bikin hati adem! Lagu ini mengingatkan supaya manusia tidak melakukan sidat tercela kepada sesama

https://www.youtube.com/embed/yBhIvnrbxXA

3. Ada lagu "Ya Nabi Salam Alayka" oleh maher Zain yang menceritakan seseorang yang merindukan Nabi Muhammad SAW

https://www.youtube.com/embed/Vqfy4ScRXFQ

4. Lagu yang akan dikenang sepanjang masa, "Sepohon Kayu" oleh Ustad Jefri Al Buchori ini mengingatkan umat muslim agar selalu taat kepada Allah SWT

https://www.youtube.com/embed/yFntg1xSPx8

5. Sesuai dengan judulnya, lagu "Rindu Muhammadku" oleh Haddad Alwi & Fita ini juga menceritakan seseorang yang merindukan Nabi Muhammad SAW

https://www.youtube.com/embed/l50dEZ0qS-U

Baca Juga: Identik Musik Ramadan, Ini 10 Potret Maher Zain yang Makin Karismatik

6. Ada cover "Ya Maulana" versi Inggris nih yang dinyanyikan Siedd, suaranya bikin adem! Lagu ini menceritakan tentang permohonan maaf kepada Allah SWT

https://www.youtube.com/embed/e26WEmSGMgg

7. "Ramadhan Tiba" yang dibawakan oleh Opick juga menceritakan kebahagiaan umat Muslim pada saat menyambut kedatangan bulan Ramadan yang merupakan bulan istimewa

https://www.youtube.com/embed/XLunTSk5Z-c

8. Lagu "Kun Anta" yang dinyanyikan Humood ini maknanya keren banget! Dikatakan bahwa cantik apa adanya dan menjadi diri sendiri itu lebih baik

https://www.youtube.com/embed/qKVW_wJs91Q

9. Sesuai dengan topik kita, lagu "Ramadhan" oleh Maher Zain menceritakan tentang bulan Ramadan yang ditunggu-tunggu

https://www.youtube.com/embed/3G-t72JjRf0

10. ketemu lagi dengan Maher Zain, ada lagu "Allahi Allah Kiya Karo" yang berisi ajakan untuk mengingat Allah SWT

https://www.youtube.com/embed/D2vUDXFdlzk

11. Yang terakhir ada lagu religi dari OPICK yang berjudul 'Di Bawah LangitMu', lagu syahdu ini dijamin bisa menemani ibadah puasamu makin khusyuk

https://www.youtube.com/embed/Ju4C3YRT8to

Demikianlah sederet lagu yang wajib masuk playlist dan melengkapi bulan Ramadan kamu. Dijamin deh, Ramadan kali ini bakal lebih meriah dan penuh rasa cinta dengan sederet lagu di atas. Selamat menunaikan ibadah Ramadan 1445 Hijriyah!

Baca Juga: Pengacara Sebut Penangkapan Farid Okbah dan Zain An Najah Langgar HAM 

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Diana Hasna
  • Stella Azasya

Berita Terkini Lainnya