5 Film dan Serial Jepang yang Mirip Squid Game, Gak Kalah Seru!

Didominasi oleh live action, lho

Hayo, siapa di antara kamu yang mulai menyukai genre survival game karena serial Squid Game? Genre satu ini memang kerap kali membuat para penonton tegang dan memicu rasa penasaran. Selain Squid Game, masih ada beberapa film dan serial bergenre survival game lainnya yang gak kalah seru, lho.

Bukan dari Korea Selatan, sederet judul film dan serial bergenre survival game asal Negeri Sakura juga tak kalah seru. Bukan cuma genrenya yang sama, alur cerita dan konsep dari beberapa judul yang akan kita bahas juga mampu mengingatkan kita pada Squid Game. Kira-kira apa saja, ya? Yuk, kita bahas bersama!

1. As the Gods Will

https://www.youtube.com/embed/EQsOcyAsw9M

Nama As the Gods Will sempat disebut-sebut karena memiliki beberapa kesamaan dengan Squid Game. Pada faktanya, film yang merupakan adaptasi dari manga tahun 2011 karya Takashii Miike ini memang memiliki konsep serta beberapa scene yang cukup mirip.

Film yang dirilis pada tahun 2014 ini bercerita mengenai sekelompok siswa yang secara misterius tiba-tiba dipaksa untuk bermain sejumlah game mematikan di sekolah. Salah satu permainan yang bernama "Daruma-san ga Koronda" menyajikan ketegangan yang sama seperti game "Red Light Green Light" dalam Squid Game, lho.

2. Kaiji

https://www.youtube.com/embed/V9KUnjEGHMw

Kaiji adalah sebuah film yang diadaptasi dari manga tahun 2007 karya Nobuyuki Fukumoto. Film dan manga Kaiji juga sempat disebut sebagai salah satu karya yang begitu mirip dengan Squid Game. Menyajikan cerita yang menarik dan menegangkan, Kaiji merupakan sebuah trilogy yang terdiri dari tiga film, yaitu Kaiji: The Ultimate Gambler, Kaiji 2: The Ultimate Gambler, dan Kaiji: Final Game.

Film yang disutradarai oleh Toya Sato ini bercerita mengenai Kaiji Ito, seorang laki-laki yang kecanduan berjudi, padahal dirinya memiliki utang kepada rentenir. Sama seperti Squid Game, Kaiji juga rupanya menerima tawaran untuk bermain game dari seorang rentenir dengan iming-iming hadiah uang yang besar.

Lalu tanpa berpikir panjang akhirnya Kaiji bersedia datang ke acara tersebut. Di sana, ia diharuskan bermain sejumlah game bersama peserta lain yang tampak putus asa juga karena kehidupan mereka yang dipenuhi utang. Tanpa mereka ketahui, ternyata game yang mereka mainkan merupakan permainan yang membahayakan nyawa.

Baca Juga: 8 Pasang Pemeran Squid Game Ini Sebelumnya Main Film dan Drama Bareng 

3. Battle Royale

https://www.youtube.com/embed/N0p1t-dC7Ko

Battle Royale merupakan film bergenre action thriller yang sudah berumur sangat tua karena rilis pada tahun 2000. Sama seperti judulnya, film ini memiliki konsep seperti game Battle Royale, di mana semua orang berlomba untuk memenangkan permainan hingga hanya tersisa satu pemenang.

Bercerita mengenai sekelompok remaja yang melakukan kunjungan studi, namun tanpa mereka sadari mereka malah dibawa ke sebuah pulau terpencil. Di sana semua siswa dipaksa untuk saling membunuh satu sama lain hingga tersisa satu siswa saja. Meski jadul, ketegangan yang disuguhkan dalam film ini mungkin juga bisa mengingatkan kamu pada serial Squid Game.

4. Alice in Borderland

https://www.youtube.com/embed/49_44FFKZ1M

Sempat hype, Alice in Borderland yang tayang di Netflix rupanya merupakan serial live action adaptasi dari manga karya Haro Aso. Kabarnya, tim dari Alice in Borderland sedang mempersiapkan penyangan musim kedua dari serial yang dibintangi Kento Yamazaki ini, lho. Siapa yang udah gak sabar?

Serial ini bercerita mengenai Arisu dan dua orang sahabatnya yang menemukan kota Tokyo tiba-tiba sepi dan tak berpenghuni, kemudian sebuah suara menuntun mereka untuk mengikuti rangkaian game yang menguras kinerja otak. Jika kalah, para pemain akan dieksekusi oleh sebuah laser misterius yang menembak dari langit.

5. Liar Game

https://www.youtube.com/embed/jZhNiBpDRto

Kreativitas dari seorang mangaka memang tak pernah ada habisnya, sebuah serial berjudul Liar Game asal Jepang juga ternyata merupakan adaptasi dari manga karya Shinobu Kaitani. Cerita menarik yang disuguhkan, menggugah Kim Hong Seon yang merupakan sutradara dari Negeri Ginseng untuk membuat adaptasi versi Korea Selatan.

Bercerita mengenai sekelompok orang yang tiba-tiba diseret dalam sebuah permainan. Permainan dalam serial ini menguji seberapa pintar para pemain dalam berbohong. Pemenang dari permainan dijanjikan mendapat hadiah uang tunai senilai ¥50 juta atau sekitar Rp6 miliar.

Bukan hanya Squid Game, rupanya ada beberapa serial dan film asal Jepang yang tak kalah seru. Sejumlah film dan serial di atas bisa jadi tontonan saat weekend, nih. Gimana, tertarik untuk menontonnya?

Baca Juga: 5 Anime yang Mirip dengan Squid Game, Gak Kalah Seru

Jihan Khoerunnisa Photo Verified Writer Jihan Khoerunnisa

Boleh jadi satu langkah yang kamu ambil hari ini, dapat mengubah dunia di hari esok✨

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Izza Namira

Berita Terkini Lainnya