Terindikasi COVID-19, 5 KDrama 2020 Ini Stop Syuting Sementara

Mulai kru produksi hingga aktor pendukung positif COVID-19

Pandemi COVID-19 yang belum berakhir membuat beberapa negara tetap waspada. Lonjakan kasus COVID-19 kembali terjadi di Korea Selatan menyebabkan 3 aktor positif COVID-19. Hal tersebut membuat produksi KDrama yang sedang berlangsung harus mengalami pause production atau stop syuting sementara.

KDrama sedang tayang seperti To All The Guys Who Love Me dan Flower of Evil akan menunda proses syuting hingga hasil tes yang melibatkan aktor dan kru drama keluar. Lalu KDrama apa lagi yang melakukan pause production sebagai antisipasi COVID-19? Yuk, simak infonya.

1. Do Do Sol Sol La La Sol 

Terindikasi COVID-19, 5 KDrama 2020 Ini Stop Syuting Sementarainstagram.com/kbsdrama

Aktor pendukung Heo Dong Wo untuk Kdrama yang akan segera tayang, Do Do Sol Sol La La Sol dilaporkan positif COVID-19 setelah melakukan kontak fisik dengan kru positif COVID-19 saat hadir dalam kegiatan teater.

Pihak produksi KDrama yang dibintangi Go Ara ini langsung melakukan test COVID-19 untuk seluruh kru dan aktor. Meski beberapa sudah dinyatakan negatif, tapi pihak produksi menunda proses syuting hingga akhir Agustus untuk memastikan kesehatan kru dan aktor drama.

2. Private Life 

Terindikasi COVID-19, 5 KDrama 2020 Ini Stop Syuting Sementarainstagram.com/jtbcdrama

KDrama comeback-nya aktor Go Kyung Pyo, Private Life juga melakukan pause production karena seorang kru yang sedang menunggu hasil tes COVID-19. Interaksi saat proses syuting dikhawatirkan akan membuat virus berbahaya ini menyebar. Drama yang sedang diproduksi JTBC lainnya berjudul Run On, menggunakan kru yang sama juga menghentikan proses syuting demi keamanan.

Baca Juga: Subtitle Indonesia, 5 Drama Korea Ini Bisa Ditonton Gratis di YouTube

3. More Than Friends 

Terindikasi COVID-19, 5 KDrama 2020 Ini Stop Syuting Sementaraasianwiki.com

Comeback idol aktor Ong Seung Wu dalam KDrama More than Friends bersama aktris Shin Hye Eun juga memilih pause production setelah aktris pendukung drama, Kim Hee Jung terlibat produksi yang sama dengan aktor Kim Won Hae yang sudah dinyatakan positif COVID-19. Untuk keamanan kru dan aktor drama, pihak produksi menunda proses syuting hingga hasil tes aktris tersebut keluar.

4. Start Up 

Terindikasi COVID-19, 5 KDrama 2020 Ini Stop Syuting Sementaradramabeans.com

Drama tvN yang paling dinanti berjudul Start Up yang dibintangi Suzy dan Nam Jo Hyuk juga memilih untuk melakukan pause production setelah aktris pendukung Seo Yi Seok terlibat kontak dengan aktor Heo Dong Won yang sudah dinyatakan positif COVID-19. Masih menunggu hasil tes, pihak produksi Kdrama yang dijadwalkan tayang Oktober ini memilih melakukan karantina dan menunda proses syuting sementara.

5. 18 Again 

Terindikasi COVID-19, 5 KDrama 2020 Ini Stop Syuting Sementarasoompi.com

KDrama JTBC, 18 Again juga melakukan pause production setelah kru yang terlibat produksi melakukan kontak dengan aktor positif COVID-19. Pihak stasiun TV kabel Korea ini menginformasikan drama lainnya yang menunda proses syuting seperti Live On, Syshipus dan Our School Now, untuk keamanan kru juga aktris dan mengikuti protokol pencegahan COVID-19 Korea Selatan.

Keselamatan dan kesehatan kru dan aktor produksi KDrama yang terpaksa menunda proses syuting akibat COVID-19 lebih diutamakan. Kamu gak mau, 'kan bias kamu terinfeksi COVID-19?

Baca Juga: 'Men Are Men' Stop Syuting, Ini 7 KDrama Terbaik dari Hwang Jung Eum

J.Sari Photo Verified Writer J.Sari

Menulislah.... Karena berbagi ilmu pengetahuan tidak berbatas.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya