5 Alasan Kamu Harus Nonton Film Dokumenter Frontier Sumatra 

Yuk, lindungi alam Indonesia untuk keberlangsungan hidup!

Indonesia Millennial and Gen Z Summit (IMGS) 2022 sukses dilaksanakan pada Kamis dan Jumat (29-30/9/2022) lalu. IMGS 2022 menghadirkan serangkaian acara menarik dan inspiratif. Tak hanya itu, IMGS 2022 juga menghadirkan pembicara yang visioner, lho. 

Nah, salah satu rangkaian acara yang sangat menarik adalah screening film dokumenter Frontier Sumatra yang ditayangkan pada 29 September 2022 di stage VisionaryLeaders. Acara ini menghadirkan Tiurma Rosinta Siagian dan Medina Kamil sebagai pembicara. 

Film dokumenter Frontier Sumatra mengisahkan perjuangan yang melibatkan berbagai pihak dalam mengembalikan ekosistem hutan di area Restorasi Ekosistem Riau (RER). Pihak yang terlibat antara lain para ahli, petugas hutan, dan masyarakat umum. 

Sangat menarik untuk ditonton, berikut lima alasan kamu harus menonton film dokumenter Frontier Sumatra agar lebih mencintai lingkungan. Inspiratif banget!

1. Millennial dan Gen Z harus tahu jika Indonesia sangat kaya dan cantik

https://www.youtube.com/embed/qoHheyC4xVQ

Berada tepat di Semenangjung Kampar, Provinsi Riau, Indonesia, area RER terbentang luas hingga 150.693 hektare. Area RER ini berada di dua wilayah, yakni Semenanjung Kampar dan Pulau Padang yang merupakan hutan gambut hijau. 

Hutan gambut merupakan hutan yang memiliki kandungan air di dalam tanah sehingga sisa-sisa tanaman mati maupun binatang sulit teruraikan. Lahan gambut akan membentuk lapisan asam seiring berjalannya waktu. 

Sementara itu, hutan gambut merupakan hutan yang sangat istimewa karena tanah gambut mengandung hampir 30 persen karbondioksida yang berbahaya di dalam tanah di dunia. Jika mengalami kekeringan, maka akan meningkatkan potensi kebakaran yang besar karena gambut yang semula basah menjadi kering layaknya kayu kering yang apabila tersulut api langsung terbakar hangus. Hal ini dapat menyebabkan kebakaran yang besar dan sangat berdampak buruk bagi lingkungan. 

Melalui film dokumenter ini, milenial and gen Z dibuat sadar akan pentingnya hutan bagi kehidupan manusia. Kerusakan hutan menjadi isu krusial yang dapat berdampak buruk bagi keberlangsungan ekosistem dan kehidupan manusia di masa depan.

Peran penting dalam mengembalikan ekosistem hutan diambil oleh Restorasi Ekosistem Riau (RER) yang dibentuk oleh Grup April pada tahun 2013. RER merupakan kolaborasi dari kerja sama pihak swasta dan publik dalam mengembalikan dan menjaga ekosistem hutan di Riau.

Dalam film dokumenter ini, area RER yang mengalami restorasi terlihat begitu cantik dan kaya akan ragam flora dan fauna. Kawasan yang patut untuk dilindungi dan dijaga untuk kebaikan bersama. 

2. Menampilkan kekayaan alam di kawasan hutan gambut

https://www.youtube.com/embed/Q0s1BQiiOrk

Film dokumenter Frontier Sumatra menampilkan berbagai spesies binatang yang akan membuat kamu terpana. Banyak spesies langka yang terekam dalam kamera tersembunyi, seperti kucing kepala datar, macan dahan sunda, harimau sumatra, dan lainnya. 

Area RER menjadi tempat tinggal 600 lebih spesies hewan yang beberapa di antaranya terancam punah. Kepunahan akan mengancam keseimbangan ekosistem alam di kawasan RER, sehingga upaya konservasi semakin penting untuk dilakukan.

Dalam Frontier Sumatra terlihat peran penting serangga, seperti lebah, dalam melakukan penyerbukan dan menyeimbangkan ekosistem. Selain itu, terdapat adegan yang menampilkan bahwa manusia dapat hidup berdampingan dengan hutan, yakni ketika para pencari madu bekerja sama dengan tim RER untuk menjaga pohon dan lebah.

Selain itu, terlihat pula adegan membiarkan lebah untuk berkembang biak kembali setelah diambil sebagian sarangnya oleh nelayan untuk menangkap ikan. Hal ini merupakan salah satu bentuk menjaga ekosistem agar tidak rusak. 

Selain itu, RER juga bekerja sama dengan masyarakat lokal untuk mengelola sumber daya hutan dan perikanan di sekitar sungai serta memastikan kesejahteraan mereka dengan berbagai program. RER dan masyarakat lokal bekerja sama dan berjuang untuk menjaga hutan gambut di Riau.

3. Pentingnya restorasi hutan untuk keseimbangan ekosistem demi kelangsungan hidup manusia

https://www.youtube.com/embed/fdmxLBQTCWA

Restorasi Ekosistem Riau (RER) mengambil peran penting dalam mengembalikan ekosistem hutan gambut di Riau. RER menerapkan model empat tahap untuk mendukung perlindungan hutan gambut, yakni restorasi dan konservasi, mengembalikan spesies flora dan fauna, mengkaji ekosistem, dan kondisi sosial setempat serta mengelolanya secara berkelanjutan. 

Restorasi Hutan Riau sangat penting untuk dilakukan untuk menjaga keseimbangan ekosistem. Selain itu, restorasi juga dapat memberikan manfaat bagi masyarakat dan lingkungan sekitar.

Dalam film Frontier Sumatra terdapat berbagai macam ancaman terhadap ekosistem hutan, seperti kebakaran dan penangkapan satwa langka dan penebangan liar yang berakibat buruk bagi hutan. Ancaman tersebut dapat merusak hutan dan berdampak buruk bagi umat manusia. Kekeringan bisa mengancam hutan gambut dan menyebabkan kebakaran hutan yang besar.

Hutan gambut sendiri sangat penting untuk menyeimbangkan iklim, mencegah erosi dan banjir serta menyediakan oksigen dan makanan bagi umat manusia. Dalam Frontier Sumatra, terlihat semua pihak, termasuk para ilmuwan, masyarakat, dan penjaga hutan, bekerja sama menjaga hutan gambut di Riau.

Baca Juga: Medina Kamil: Kita yang Butuh Alam, Jaga Ekosistem Tetap Baik

4. Para pahlawan yang bertugas di hutan untuk menyukseskan restorasi Riau

https://www.youtube.com/embed/r-xgiwThYuk

Penjaga hutan atau biasa disebut ranger  berperan penting dalam RER yang patut kita apresiasi. Penjaga hutan setiap hari melakukan patroli dan pengecekan satwa liar serta mengawasi agar tidak terjadi penebangan liar. Patroli tersebut dilakukan berhari-hari, bahkan para ranger menginap dan tidur di hutan selama melakukan patroli. 

Selain itu, terdapat para ilmuwan dan tim pemadam kebakaran hutan yang siap siaga untuk menjaga hutan dari kebakaran yang meluas. Para ilmuwan akan mengecek kondisi air untuk memperkirakan bahwa hutan tidak memiliki potensi kebakaran. 

Semua bentuk kerja sama dalam Restorasi Ekosistem Riau dari berbagai pihak, seperti ilmuwan, penjaga hutan, dan masyarakat lokal terekam dalam film dokumenter Frontier Sumatra yang sangat menarik dan inspiratif.

5. Manusia membutuhkan hutan untuk keberlangsungan hidup umat

5 Alasan Kamu Harus Nonton Film Dokumenter Frontier Sumatra Medina Kamil selaku pembicara di movie screening Frontier Sumatra 29 September 2022 (instagram.com/indonesia.summit)

Frontier Sumatra membuat kita sadar akan pentingnya keseimbangan ekosistem, terutama di hutan. Generasi milenial dan gen Z dibawa untuk membuka mata lebar-lebar bahwa hutan Indonesia sangat memerlukan pertolongan kita demi masa depan manusia. 

Dalam screening film dokumenter Frontier Sumatra terdapat diskusi yang sangat menarik dan inspiratif. Medina Kamil selaku pembicara mengatakan bahwa kita, yakni manusia, yang membutuhkan hutan, bukan hutan yang membutuhkan kita. 

Selain itu, Medina Kamil juga mengajak generasi milenial dan gen Z untuk turut serta menjaga ekosistem agar tetap lestari dengan cara yang sederhana. 

"Hal yang bisa kita lakukan adalah dengan menambah tanaman di sekitar ruma agar lebih asri. Selain itu, lebih bijak menggunakan kemasan plastik juga jadi perubahan yang sangat baik untuk lingkungan kita," kata Medina ketika menjadi pembicara dalam IMGS 2022.

menjaga lingkungan bisa kita lakukan dengan hal kecil dan sederhana, seperti yang dikatakan Medina Kamil. Generasi milenial dan gen Z, marilah kita menjaga lingkungan dan ekosistem untuk masa depan umat manusia. Semangat, ya!

Baca Juga: 5 Film Dokumenter Netflix Kriminal, Penuh Misteri dan Konspirasi!

Khatin Riyanti Photo Verified Writer Khatin Riyanti

A bud of flower which have a dream

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Naufal Al Rahman

Berita Terkini Lainnya