Sering Tampil Lucu, 5 KDrama Ini Jadi Bukti Totalitas Gong Hyo Jin

#PANJATPOINT Dramanya selalu sukses meraih hati penonton!

Pecinta drama Korea pasti kenal dan tak asing lagi dengan sosok yang satu ini. Gong Hyo Jin merupakan aktris Korea yang sangat dikenal dengan perawakan nya yang sangat khas. Hyo Jin juga sering tampil polos dan lucu saat tampil di berbagai drama-drama terkenal.

Wanita kelahiran 1980 ini selalu sukses menarik hati para pecinta drama Korea lewat aktingnya yang sangat totalitas. Mulai dari perannya sebagai asisten chef, pembaca ramalan cuaca hingga produser. Hyo Jin selalu berhasil melakoninya dengan penuh totalitas dan membuat penonton tidak akan bosan dengan drama-drama nya.

Dan berikut ini 5 drama Korea terkenal yang pemeran utamanya adalah Gong Hyo Jin. Jangan bilang kamu pecinta drama Korea kalau kamu belum pernah menonton salah satu dramanya Gong Hyo Jin.

1. Master's Sun - Seorang wanita yang punya kemampuan melihat makhluk astral

Sering Tampil Lucu, 5 KDrama Ini Jadi Bukti Totalitas Gong Hyo Jinhancinema.net

Drama Korea bertema horor yang satu ini mengisahkan seorang wanita bernama Tae Gong Shil yang dapat melihat keberadaan makhluk astral. Nggak hanya melihat, Gong Shil juga dapat berkomunikasi dengan makhluk astral tersebut. Meskipun sudah sering bertemu dengan makhluk astral, Gong Shil selalu ketakutan setiap kali bertemu dengan makhluk astral baru, belum lagi kalau makhluk tersebut meminta hal-hal yang aneh kepada Gong Shil.

Suatu malam Gong Shil bertemu dengan seorang pria dingin dan keras kepala. Namun anehnya, semua makhluk astral yang mendekati Gong Shil akan menghilang jika dia menyentuh tubuh pria tersebut.

Meski bertema horor, namun drama ini juga punya banyak adegan lucu, romantis dan sedih yang sangat apik. Gong Hyo Jin sendiri juga berhasil memikat perhatian para pecinta drama Korea melalui perannya sebagai gadis polos yang lucu.

2. It's Okay, That's Love - Psikiater yang penuh semangat

Sering Tampil Lucu, 5 KDrama Ini Jadi Bukti Totalitas Gong Hyo Jinsoompi.com

Di drama yang satu ini Gong Hyo Jin berperan sebagai seorang psikiater bernama Ji Hae Soo, yang suatu ketika bertemu dengan seorang pasien pria. Pasien tersebut merupakan seorang penulis novel terkenal dan DJ radio yang agak sombong namun menderita gangguan OCD (Obsessive Compulsive Disorder) bernama Jang Jae Yeol.

Pertemuan dua orang dengan sifat yang sangat bertolak-belakang hingga bagaimana akhirnya mereka berdua menjadi saling jatuh cinta menjadi daya tarik dari drama ini. Meskipun Hae Soo sebenarnya adalah orang yang juga sangat sulit jatuh cinta karena trauma masa lalu, namun akhirnya dia bisa luluh dan menambatkan hatinya kepada pasiennya tersebut.

3.The Producers - Produser acara musik

Sering Tampil Lucu, 5 KDrama Ini Jadi Bukti Totalitas Gong Hyo Jinsoompi.com

Di drama yang berlatar-belakang kehidupan di balik dunia broadcast stasiun TV ini, Gong Hyo Jin berperan sebagai produser dari acara musik mingguan yang ternama. Dia bersahabat dan tinggal bersama seorang produser dari acara lain.

Suatu ketika, para produser ini harus mengalami masalah saat seorang idol ternama bernama Cindy yang diperankan oleh IU, diboikot oleh CEO agensinya sendiri demi meluncurkan artis barunya. Drama ini juga menyuguhkan banyak sekali adegan-adegan humor yang lucu yang dijamin bisa membuat tertawa.

Baca Juga: Sedang Wamil, 5 KDrama Kim Soo Hyun Ini Bisa Obati Rindumu

4. Jealousy Incarnate - Pembaca ramalan cuaca yang lugu

Sering Tampil Lucu, 5 KDrama Ini Jadi Bukti Totalitas Gong Hyo Jinentertain.v.daum.net

Drama Korea yang satu ini menceritakan kisah cinta segitiga antara Pyo Na Ri (yang diperankan Gong Hyo Jin) dan 2 orang pria. Pyo Na Ri sendiri merupakan seorang pembaca ramalan cuaca yang lugu. Dan yang menarik dari drama ini adalah persaingan ketat yang harus dihadapi oleh Pyo Na Ri dengan rekan-rekan yang memiliki profesi yang sama dengan dia.

Drama ini juga sangat lekat dengan kehidupan orang-orang yang bekerja di stasiun pertelevisian/penyiaran. Jadi, sambil nonton drama kita bisa sambil tahu suasana bekerja di dunia pertelevisian. Akting Pyo Na Ri sebagai seorang pembaca ramalan cuaca benar-benar menarik perhatian para pecinta drama Korea.

5.Pasta - Asisten chef yang bercita-cita menjadi chef

Sering Tampil Lucu, 5 KDrama Ini Jadi Bukti Totalitas Gong Hyo Jinsoompi.com

Drama Korea tentang masak-memasak ini menceritakan perjuangan seorang wanita bernama Yoo Kyung (diperankan oleh Gong Hyo Jin) yang bekerja sebagai asisten chef dan bercita-cita menjadi chef ternama. Dia akhirnya bertemu dengan seorang chef pria yang sangat perfeksionis dan sering marah-marah.

Lambut laun, chef cowok yang perfeksionis tersebut akhirnya jatuh cinta kepada Yoo Kyung. Jadi, nggak hanya masak-memasak, drama ini juga menyuguhkan kisah cinta dan perjuangan hidup yang sangat layak untuk kamu ikuti.

Itulah tadi 5 drama keren yang terkenal, yang pemeran utama nya adalah Gong Hyo Jin. Selain jalan cerita nya yang memang benar-benar menarik, akting Gong Hyo Jin dalam drama tersebut juga sangat layak diacungi jempol!

Leo Simatupang Photo Verified Writer Leo Simatupang

ORA ET LABORA

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya