Meski Sudah Bubar, Ini 5 Alasan Mengapa SISTAR Tidak Akan Tergantikan!

KPop Queen of Summer!

SISTAR merupakan girl group KPop besutan Starship Entertainment yang memulai debutnya dengan single Push-Push pada tahun 2010 silam. Selama 7 tahun perjalanan karirnya, SISTAR sangat dikenal dengan lagu-lagu dan comeback khas musim panas mereka.

SISTAR dikenal sebagai Queen of Summer-nya Korea, karena lagu bertema summer mereka selalu mampu membuat orang menjadi semangat. Namun bukan berarti mereka tak punya lagu ballad ya!

Pada tahun 2017 silam, para penggemar dibuat terkejut karena mereka mengumumkan bahwa akan bubar alias disband. SISTAR juga merilis sebuah lagu perpisahan khusus yang berjudul Lonely.

Meski sudah bubar selama hampir 2 tahun, namun SISTAR masih tetap di hati para penggemarnya. Banyak penggemar beranggapan bahwa pesona dan ciri khas SISTAR ini belum ada yang menandingi hingga kini.

Dan berikut ini 5 alasan mengapa SISTAR akan tetap selalu ada dihati para penggemarnya, dan tetap akan selalu diberikan gelar "Queen of Summer"!

1. Lagu-lagu musim panas yang selalu berhasil memuncaki berbagai tangga lagu

Meski Sudah Bubar, Ini 5 Alasan Mengapa SISTAR Tidak Akan Tergantikan!twitter.com/showchampion1

SISTAR sangat lekat dengan konsep "summer queen", konsep ini melekat karena SISTAR seringkali comeback pada saat musim panas dan merilis lagu-lagu yang bertema summer seperti Shake It, Touch My Body, I Swear, Loving U hingga lagu debut mereka Push-Push Baby pun sangat lekat dengan konsep musim panas yang ceria.

Banyak KPopers yang berpendapat bahwa julukan 'summer queen" ini masih belum bisa digantikan oleh grup atau idola lain hingga saat ini. Hal ini karena memang SISTAR punya karisma yang sangat khas yang membuat mereka sangat cocok membawakan lagu-lagu bertema musim panas.

Lagu-lagu mereka pun selalu berhasil memuncaki berbagai tangga lagu di Korea dan selalu berhasil membawa pulang penghargaan dari berbagai acara musik mingguan.

2. Talenta dan visual khas setiap member

Meski Sudah Bubar, Ini 5 Alasan Mengapa SISTAR Tidak Akan Tergantikan!star.naver.com

SISTAR boleh dibilang sebagai grup yang semua membernya punya talenta dan keunikan masing-masing. Hyolyn punya kemampuan vokal yang luar biasa keren dan bisa meraih nada-nada tinggi dengan apik. Tak jarang Hyolyn diundang tampil di-acara yang menampilkan kemampuan vokal idol KPop seperti Immortal Song hingga I'm A Singer.

Soyou juga punya suara khas yang agak serak atau husky voice. Soyou juga beberapa kali merilis lagu kolaborasi dengan penyanyi-penyanyi ternama lain, seperti Junggigo hingga Baekhyun EXO. Sementara Bora punya bakat rapp yang apik dan kemampuan dance yang sangat luar biasa. Hingga maknae Dasom yang punya visual kalem dan tenang.

Kombinasi semua talenta dan visual khas dari ke-empat member membuat SISTAR menjadi salah satu grup kpop cewek yang sangat kuat di generasi mereka yaitu generasi ke-dua.

3. Koreografi apik dan penampilan panggung yang sangat menawan

Meski Sudah Bubar, Ini 5 Alasan Mengapa SISTAR Tidak Akan Tergantikan!atiiz.tistory.com

SISTAR boleh dibilang sebagai idol yang berhasil menciptakan trend koreografi di setiap comeback mereka. Koreografi dalam setiap lagu mereka pun terbilang sulit. Mereka juga selalu terlihat energic dan profesional dalam setiap penampilan panggung.

Semua member SISTAR memang memiliki kemampuan menari yang keren, hal ini bisa dilihat setiap kali mereka menampilkan koreografi khusus setiap kali tampil di ajang penghargaan atau acara award tahunan di Korea.

Baca Juga: 5 Lagu KPop Ballad Sistar 'Queen of Summer' yang Ampuh Bikin Galau!

4. Tak hanya lagu dengan konsep musim panas, SISTAR juga selalu berhasil membawakan lagu dengan konsep-konsep yang berbeda

Meski Sudah Bubar, Ini 5 Alasan Mengapa SISTAR Tidak Akan Tergantikan!blog.naver.com

Meski melekat dengan konsep "queen of summer" namun SISTAR juga selalu berhasil memukau penggemar dengan konsep comeback yang berbeda. Buktinya lagu Alone yang memiliki konsep agak ballad bisa berhasil merajai chart musik dan mereka juga berhasil membawa pulang kemenangan dari berbagai acara musik. Lagu mereka yang punya konsep lain seperti Give It To Me juga tak kalah trending saat mereka merilisnya kala itu.

5. Idol yang berhasil membesarkan agensi mereka

Meski Sudah Bubar, Ini 5 Alasan Mengapa SISTAR Tidak Akan Tergantikan!instagram.com/official_sistar

SISTAR berasal dari agensi Starship Entertainment, dan saat itu yang berada dibawah naungan agensinya hanya SISTAR dan solois K-Will. Di-awal debut SISTAR berlum terlalu berhasil meraih banyak penggemar, namun seiring berjalannya waktu SISTAR menjadi salah satu grup KPop generasi kedua yang paling berjaya. SISTAR pun jarang bahkan hampir tidak pernah diterpa isu-isu atau gosip yang negatif.

Hal ini lah yang membuat agensi mereka pun semakin berkembang dan semakin besar. Hingga memiliki banyak idola di bawah naungan mereka seperti BOYFRIEND, MONSTA-X hingga WJSN. Namun sayang pada tahun 2017 lalu, SISTAR memilih bubar untuk fokus pada karier pribadi masing-masing.

Meskipun sudah 2 tahun bubar, namun kalian setuju kan kalau pesona khas SISTAR ini masih belum ada yang menandingi hingga saat ini! Bahkan para penggemar masih sangat berharap supaya suatu saat SISTAR bisa reuni lagi dan merilis lagu baru lagi. Semoga saja ya.

Baca Juga: Setahun Disband, Ini Aktivitas Terbaru 4 Member SISTAR

Leo Simatupang Photo Verified Writer Leo Simatupang

ORA ET LABORA

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya