Gak Kalah Dari Korea, 6 Drama Mandarin Tentang SMA Ini Bikin Jatuh Hati!

Drama apa aja ya kira-kira?

Seperti kita tahu selama ini Korea sering memproduksi drama yang mengambil cerita tentang masa Sekolah Menengah Atas dengan berbagai macam cerita yang banyak disukai oleh para pecinta drama. Ternyata selain Korea ataupun Jepang, Tiongkok juga sering kali memproduksi drama tentang masa SMA yang tidak kalah seru dari drama Korea.

Gak percaya? Berikut ini ada 6 drama Mandarin tentang masa SMA yang nggak kalah seru dari drama Korea! Yakin deh pasti jadi baper!

1. The Big Boss

Gak Kalah Dari Korea, 6 Drama Mandarin Tentang SMA Ini Bikin Jatuh Hati!Hayhaytv.com

The Big Boss bercerita tentang seorang siswi kelas 1 SMA bernama Ye Mu Xi yang mendapat tanggung jawab sebagai ketua kelas. Ye Mu Xi siswi yang selalu bersemangat, selalu berpikir positif dan suka dengan menggambar. Ye Mu Xi menjadi ketua kelas dari kelas yang dikenal kurang pintar dalam pelajaran di sekolahnya. Dia pun ditugasi oleh wali kelas untuk menyelesaikan berbagai macam persoalan yang dihadapi oleh teman sekelasnya seperti cara mendapatkan nilai yang bagus, cara menyelesaikan perselisihan antar teman dan sebisa mungkin mencegah teman satu kelasnya untuk berpacaran dan memfokuskan diri dengan belajar.

Dalam melaksanakan tugasnya Ye Mu Xi dibantu oleh teman masa sekecil yang juga teman sekelasnya di SMA yaitu Liao Dan Yi. Berkat kerjasama yang baik, Ye Mu Xi dan Liao Dan Yi dapat menciptakan persahabatan di kelasnya dan mereka selalu menolong satu dengan yang lainnya. The Big Boss tayang di Tiongkok pada tahun 2017, drama ini dibintangi oleh Eleanor Lee, Huang Jun Jie.

2. Master Devil Do Not Kiss Me

Gak Kalah Dari Korea, 6 Drama Mandarin Tentang SMA Ini Bikin Jatuh Hati!Youtube.com/HanaDulSet123

Master Devil Do Not Kiss Me adalah drama yang dibintangi oleh Li Hong Yi dan aktris Xing Fair. Drama ini menceritakan seorang siswi SMA bernama An Chu Xia yang bekerja paruh waktu untuk membantu ibunya. Suatu hari Ibu An Chu Xia mengalami kecelakaan dan mendonorkan jantungnya untuk ayah Han Qi Lu. Sebagai anak yang berbakti dengan ibunya, An Chu Xia menerima tawaran Ibu Han Qi Lu untuk tinggal di rumahnya.

Ternyata di rumah tersebut tinggal seorang siswa SMA yang pernah ditemui oleh An Chu Xia saat mengantar susu sebelum ibunya kecelakaan bernama Han Qi Lu yang tidak lain adalah anak dari orang yang menerima donor jantung ibu An Chu Xia. Han Qi Lu dikenal sebagai siswa pandai, usil dan anak dari konglomerat. Ibu Han Qi Lu memindahkan An Chu Xia  ke sekolah Han Qi Lu agar An Chu Xia mendapat pendidikan terbaik. Meskipun pada awalnya banyak yang menindas An Chu Xia namun An Chu Xia dapat bertahan.

Sebagai siswi yang cerdas, baik hati An Chu Xia terpilih menjadi seorang ketua kelas, An Chu Xia selalu menolong teman satu kelasnya dan semua yang ada di lingkungan sekolahnya. An Chu Xia dapat menyatukan perbedaan di kelasnya dan membentuk persahabatan yang erat dengan teman sekelasnya. Dalam drama ini juga diceritakan bagaimana perjuangan An Chu Xia dalam mencari ayah yang meninggalkan ibu dan dirinya dan perjuangan An Chu Xia menjadi seorang desainer dengan kemampuan dan kesungguhannya dalam menggapai impiannya.

3. A Love So Beautiful

Gak Kalah Dari Korea, 6 Drama Mandarin Tentang SMA Ini Bikin Jatuh Hati!4.bp.blogspot.com

Drama ini tidak hanya fokus pada kisah cinta antara Jiang Chen dan Chen Xiao Xi tapi juga persabahatan mereka dengan teman sekelas yaitu Wu Bo Song, Lin Jing Xiao, dan Lu Yang. Mereka berlima memiliki keahlian dalam bidang masing-masing, Jiang Chen terkenal sebagai siswa cerdas yang selalu mendapat ranking pertama, Chen Xiao Xi pandai dalam menggambar, Wu Bo Song ahli dalam olah raga renang, Lin Jing Xiao siswi cerdas yang rankingnya dibawah Jiang Chen, dan Lu Yang ahli dalam bermain game.

Mereka berlima selalu mendukung keberhasilan sahabat mereka dalam menggapai impiannya hingga pada akhirnya kelimanya sukses dengan bidang yang digeluti, Jiang Chen menjadi dokter, Chen Xiao Xi menjadi seorang pembuat komik, Wu Bo Song menjadi atlet renang, Lin Jing Xiao menjadi ilmuan dan Lu Yang menjadi seorang pembuat game.

A Love So Beautiful tayang di Tiongkok tahun 2017, drama ini dibintangi oleh Hu Yi Tian, dan Shen Yue.

4. Fifteen Years to Wait for Migratory Birds

Gak Kalah Dari Korea, 6 Drama Mandarin Tentang SMA Ini Bikin Jatuh Hati!Dramastation.wordpress.com

Fifteen Years to Wait for Migratory Birds adalah drama Mandarin yang tayang pada tahun 2016. Drama ini dibintangi oleh Zhang Ruo Yun, Sun Yi, dan Deng Lun. Drama ini menceritakan persahatan yang terjalin antara Pei Shang Xuan, Li Li, Liu Qian Ren, Han Yi Chen, Dan Ni Er dan Li Jun. Namun persahabatan yang terjalin paling lama diantara mereka adalah persahabatan antara Pei Shang Xuan dan Li Li, keduanya bertemu sejak usia mereka 14 tahun.

Dalam perjalanan persahabatan 7 orang tersebut ternyata Li Li suka dengan Pei Shang Xuan sejak pertama kali mereka bertemu, karena merasa dirinya tidak cantik Li Li tidak mengutarakan perasaannya hingga 15 tahun lamanya.

5. With You

Gak Kalah Dari Korea, 6 Drama Mandarin Tentang SMA Ini Bikin Jatuh Hati!Dramafever.com

Drama ini bercerita tentang seorang siswi pindahan bernama Geng Geng yang duduk disebelah siswa terpandai di kelasnya bernama Yu Huai. Geng Geng kurang pintar dengan pelajaran jadi ia mengalami kesulitan dalam menyelesaikan pekerjaan rumah dan ujian. Satu-satunya teman yang mau membantunya dan mengajarinya adalah Yu Huai.

Persabahatan keduanya terjalin hingga mereka lulus SMA. Suatu hari Yu Huai menghilang dari kehidupan Geng Geng dan kembali lagi beberapa tahun kemudian, Geng Geng pun bingung memilih antara Yu Huai atau Lu Xing pria yang menemani Geng Geng setelah Yu Huai menghilang dari hidupnya. With You tayang tahun 2016, dibintangi oleh Seven Tan, Liu Hao Ran, Wang Li Xin.

6. My Huckleberry Friends

Gak Kalah Dari Korea, 6 Drama Mandarin Tentang SMA Ini Bikin Jatuh Hati!Cloverblossomsblog.com

My Huckleberry Friends dibintangi oleh Li Landy, Zhang Steven tahun 2017. Drama ini menceritakan pertemuan sahabat lama antara Yu Zhou Zhou dan Lin Yang saat keduanya masuk SMA yang sama. Pertemuan pertama antara Yu Zhou Zhou dan Lin Yang terjadi saat keduanya masuk SD. Yu Zhou Zhou terjatuh dan ditolong oleh Lin Yang keduanya akhirnya menjadi teman baik.

Suatu hari orang tua Lin Yang meminta Lin Yang menjauhi Zhou Zhou, tidak hanya Lin Yang teman satu kelas juga menjauhi Zhou Zhou. Zhou Zhou menjalani kehidupannya tanpa berteman dengan siapapun dan mencoba untuk terus bertahan. Zhou Zhou tidak menyangka kalau ia harus bertemu kembali dengan Lin Yang saat masuk SMA.

 

Ada yang sudah pernah kamu tonton? Coba bagikan pengalamanmu di kolom komentar!

lia faiqotul muniroh Photo Verified Writer lia faiqotul muniroh

Kreatif, Inovatif, Mandiri, Menyenangkan

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Pinka Wima

Berita Terkini Lainnya