Baru Sehari Rilis, Lagu Bad Boy Red Velvet Puncaki iTunes di 16 Negara

Daebak banget Red Velvet!

Red Velvet comeback dengan repackage albumnya yang berjudul "The Perfect Red Velvet" tanggal 29 Januari 2018 kemarin. Beberapa jam setelah dirilis, Red Velvet dengan lagu andalan mereka Bad Boy berhasil mendulang kesuksesan tidak hanya chart musik di Korea tapi juga 16 negara di dunia lho!

1. Kesuksesan Lagu Bad Boy di Korea

Baru Sehari Rilis, Lagu Bad Boy Red Velvet Puncaki iTunes di 16 Negaraallkpop.com

Setelah dirilis pada tanggal 29 Januari 2018 lagu Bad Boy milik Red Velvet langsung menduduki posisi pertama di chart musik realtime di Korea seperti Genie, Bugs, Olleh Music, Soribada, Naver Music. Sedangkan album The Perfect Red Velvet berhasil menempati pertama di tangga lagu harian seperti Hanteo Chart, Synnara, Kyobo Bookstore, Hottracks.

2. Red Velvet menduduki tempat pertama iTunes di 16 negara

Baru Sehari Rilis, Lagu Bad Boy Red Velvet Puncaki iTunes di 16 Negaraallkpop.com

Kepopuleran lagu terbaru Red Velvet tidak hanya di Korea tapi juga di berbagai belahan dunia. Buktinya lagu Redvelvet berhasil memuncaki posisi pertama iTunes di 16 negara dan berbagai kota di dunia seperti Belanda, Finlandia, Slovenia, Latvia, Romania, Brazil, Argentina, Malaysia, Chile, Kazakhstan, Panama, Thailand, Hong Kong, Taiwan, Singapura, Filipina. Di China lagu terbaru Red Velvet berhasil menduduki posisi pertama di chart musik Xiami.

3. Red Velvet akan tampil dengan lagu terbaru mereka di M!Countdown

Baru Sehari Rilis, Lagu Bad Boy Red Velvet Puncaki iTunes di 16 Negaraallkpop.com

Setelah merilis album The Perfect Red Velvet, girlband ini akan menampilkan lagu baru mereka Bad Boy di acara musik M!Countdown pada tanggal 1 Februari 2018.

Selamat untuk keberhasilan Red Velvet dan para fansnya!

lia faiqotul muniroh Photo Verified Writer lia faiqotul muniroh

Kreatif, Inovatif, Mandiri, Menyenangkan

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya