Ini 5 Film China Paling Seru dengan Tema Time Travel

Tema ini emang gak pernah gagal bikin penasaran!

Selain drama-drama nya yang banyak mengambil tema time travel seperti The Eternal Love,dan The Journey, ada beberapa film China bertemakan time travel yang juga diproduksi setiap tahunnya, tidak terkecuali pada tahun 2015-2017. Film bertema time travel yang tayang pada tahun 2015-2017 tidak melulu bergenre action tapi juga ada berbagai macam genre seperti romance, comedy atau sci-fi.

Berikut adalah 5 film China bertema time travel yang tayang pada tahun 2015-2017. Dijamin seru semua, deh!

1. Kung Fu Traveler

Ini 5 Film China Paling Seru dengan Tema Time Traveldailymotion.com

Kung Fu Traveler tayang pada tanggal 1 Februari 2017. Film ini bercerita tentang seorang Jenderal secara tidak sengaja kembali ke masa lalu. Kejadian itu terjadi pada saat para alien mulai menyerang dan mulai menjajah bumi.

Kung Fu Traveler bergenre action, sci-fi, fantasy, adventure yang dibintangi oleh Wang Zhi, Tiger Hu Chen, Darren Grosvenor, Gang Sheng, Yunfei Ye dan Svitlana Zavialova.

2. Fatal Countdown: Reset

Ini 5 Film China Paling Seru dengan Tema Time Travelasianmoviepulse.com

Fatal Countdown: Reset bercerita tentang seorang peneliti yang mengembangkan teknologi untuk bisa kembali ke masa lalu. Suatu hari putranya diculik dan penculik putranya tersebut meminta tebusan berupa teknologi yang tengah dikembangkan oleh peneliti tersebut. Waktu yang terbatas membuat peneliti tersebut memutuskan menggunakan teknologi buatannya sendiri untuk menyelamatkan putranya.

Fatal Countdown: Reset dibintangi oleh Yang Mi, Wallace Huo, Liu Chang, dan Zhang Hummer.

3. Suddenly Seventeen

Ini 5 Film China Paling Seru dengan Tema Time Travelrtvchannel.com.au

Film ini bercerita tentang seorang perempuan berusia 28 tahun bernama Liang Xia yang dulunya adalah seorang pelukis. Liang Xia telah berpacaran dengan Mao Liang selama 10 tahun lamanya namun belum ada tanda-tanda kalau pacarnya akan menikahinya. Liang Xia kemudian menuruti saran dari sahabatnya untuk mengajak Mao Liang menikah pada saat pesta pernikahan sahabatnya.

Bukannya senang Mao Liang malah memutuskan Liang Xia pada saat pesta penikahan sahabatnya berlangsung. Liang Xia kemudian mencoba mengejar Mao Liang untuk berbaikan, di tengah perjalanan Liang Xia memakan cokelat yang sudah berada dalam mobilnya.

Tidak lama kemudian Liang Xia menjadi Liang Xia saat masih berusia 17 tahun dan tidak ingat dengan Mao Liang. Keadaan bertambah rumit saat Liang Xia 17 tahun jatuh cinta dengan Yan Yan.

Suddenly Seventeen tayang pada tanggal 9 Desember 2016 bergenre romance, comedy, fantasy. Film ini dibintangi oleh Ni Ni, Wallace Huo, dan Darren Wang.

4. Goodbye Mr. Loser

Ini 5 Film China Paling Seru dengan Tema Time Travelhollywoodreporter.com

Goodbye Mr. Loser bercerita tentang seorang pria yang telah menikah menghadiri pesta pernikahan perempuan yang disukainya pada saat masih SMA. Pria tersebut secara tidak sadar mengatakan cinta pada perempuan yang disukainya dulu dan disaksikan oleh para tamu undangan termasuk oleh istrinya.

Setelah sadar apa yang telah dilakukannya pria tersebut lari ke kamar mandi dan pingsan. Saat terbangun jiwanya berada di tubuh siswa SMA pada tahun 1997.

Goodbye Mr. Loser tayang pada tanggal 30 September 2015 yang dibintangi oleh Shen Teng, Yin Andrew, Wang Zhi, Ma Li.

5. Time to Love

Ini 5 Film China Paling Seru dengan Tema Time Travelmydramatea.com

Time to Love adalah film yang ceritanya sama dengan drama Scarlet Heart tahun 2011 yang diremake oleh Korea dengan judul drama Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo tahun 2016. Film ini bercerita tentang seorang perempuan modern bernama Zhang Xiao yang mengalami kecelakaan mobil dan pada saat terbangun jiwanya berada di tubuh seorang perempuan yang hidup pada masa dinasti Qing bernama Maertai Ruoxi. Perempuan tersebut kemudian terlibat cinta dengan pangeran penerus tahta dinasti Qing.

Time to Love tayang pada tanggal 20 Agustus 2015 yang dibintangi oleh Ivy Chen, Tony Yang, Shawn Dou.

Kelima film tadi cocok banget kamu tonton di akhir pekan. Jangan ragu lagi deh. Segera masukin 5 film tadi ke daftar tontonanmu ya!

lia faiqotul muniroh Photo Verified Writer lia faiqotul muniroh

Kreatif, Inovatif, Mandiri, Menyenangkan

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya