10 Fakta Film Slumberland, Perpaduan Fantasi dan Petualangan

Diarahkan oleh sutradara film The Hunger Games, lho!

Tahun 2022 memang masa terindah bagi pencinta film, dikarenakan banyak series dan film berbagai genre yang rilis ke publik. Apakah kamu salah satu yang berbahagia?

Nah, kamu pasti bakal makin bahagia karena bulan November mendatang bakal banyak film baru, nih. Salah satunya Slumberland! Sebelum rilis, simak fakta film Slumberland yang memiliki genre fantasi dan petualangan

1. Film Slumberland yang berdurasi 177 menit dipastikan resmi tayang di Netflix pada 18 November 2022

10 Fakta Film Slumberland, Perpaduan Fantasi dan Petualangancuplikan film Slumberland (dok. Netflix)

2. Slumberland menceritakan petualangan gadis kecil menuju dunia mimpi dengan harapan bisa bertemu ayahnya yang telah meninggal di dunia nyata

10 Fakta Film Slumberland, Perpaduan Fantasi dan Petualangancuplikan film Slumberland (dok. Netflix)

3. Di dunia mimpi, gadis kecil itu dibantu oleh seorang eksentrik untuk melintasi setiap mimpi dan melarikan diri dari mimpi buruk

10 Fakta Film Slumberland, Perpaduan Fantasi dan Petualangancuplikan film Slumberland (dok. Netflix)

4. Film Slumberland disutradai oleh Francis Lawrence yang juga dikenal telah mengarahkan series film The Hunger Games

10 Fakta Film Slumberland, Perpaduan Fantasi dan Petualangancuplikan film Slumberland (dok. Netflix)

5. Selain itu, ia juga merupakan produser dari film horor zombie I Am Legend (2007) dan film thriller mata-mata Red Sparrow (2018)

10 Fakta Film Slumberland, Perpaduan Fantasi dan Petualangancuplikan film Slumberland (dok. Netflix)

Baca Juga: 5 Film Animasi Adaptasi Video Game di Netflix, Penuh Petualangan!

6. Film Slumberland mendapuk Jason Momoa, Marlow Barkley, Chris O'Dowd, Kyle Chandler, dan Weruche Opia sebagai pemainnya

10 Fakta Film Slumberland, Perpaduan Fantasi dan Petualangancuplikan film Slumberland (dok. Netflix)

7. Jason Momoa berperan sebagai karakter bernama Flip, sedangkan Marlow Barkley berperan sebagai karakter Nema

10 Fakta Film Slumberland, Perpaduan Fantasi dan Petualangancuplikan film Slumberland (dok. Netflix)

8. Film ini ditulis oleh David Guion dan Michael Handelman. Sedangkan, sinematografi apiknya diatur oleh Jo Willems

10 Fakta Film Slumberland, Perpaduan Fantasi dan Petualangancuplikan film Slumberland (dok. Netflix)

9. Film Slumberland dibuat berdasarkan komik strip berjudul Little Nemo in Slumberland karya Winsor McCay

10 Fakta Film Slumberland, Perpaduan Fantasi dan Petualanganbehind the scene Slumberland (dok. Netflix)

10. Trailer resmi film Slumberland telah dirilis pada 24 Agustus lalu. Sambil menunggu filmnya rilis, jangan lupa nonton trailernya, ya!

https://www.youtube.com/embed/06SZPlPcYx0

Setelah melihat fakta film Slumberland tadi, jangan lupa catat tanggal mainnya film yang bakal dirilis Netflix ini, ya. Bergenre fantasi dan petualangan, film ini bakal hadir di publik pada 18 November 2022 mendatang. Wajib antisipasi, nih!

Baca Juga: 10 Film Sci-Fi dan Fantasi Terbaik dari A24 Studio, Mind Blowing!

Afrilia L Photo Verified Writer Afrilia L

Why struggle? just turn off your lights, go dreaming, do it like a pisces.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Debby Utomo

Berita Terkini Lainnya