5 Film tentang Pengadilan Penyihir di Amerika, Seram Bukan Main

Terinspirasi dari eksekusi penyihir di New England, AS

Amerika Serikat memiliki sejarah kelam yang berhubungan dengan sihir hitam pada abad ke-17, yakni ketika negara tersebut masih menjadi negara koloni Inggris. Tepatnya di New England, terjadi fenomena yang disebut sebagai Witch Trials atau pengadilan penyihir. Kasus paling terkenal adalah pengadilan penyihir di Salem dengan 20 orang dieksekusi.

Kala itu, penduduk saling mencurigai tetangga mereka atas dugaan melakukan sihir hitam sehingga menyebabkan pemukiman mereka dilanda kemalangan, seperti gangguan jiwa, gagal panen, kejadian aneh terhadap hewan ternak, atau tindak kejahatan. Histeria ini dilatarbelakangi oleh mayoritas penduduk New England imigran dari Inggris yang menganut Kristen aliran Puritan.

Kejadian ini menginspirasi berbagai karya sastra dan film. Berikut beberapa film yang terinspirasi dari kasus pengadilan penyihir di Amerika Serikat.

1. ParaNorman (2012)

https://www.youtube.com/embed/hgwSpajMw3s

ParaNorman adalah film animasi stop-motion dan 3D yang diproduksi oleh Laika Studio. Film ini menceritakan anak laki-laki bernama Norman dengan kemampuan untuk melihat dan berkomunikasi dengan hantu. Kemampuannya tersebut menyeretnya pada misi penyelamatan kota dari serangan zombi yang dikutuk oleh penyihir di masa lalu.

Meski sebagian besar film menyuguhkan dialog dan aksi yang kocak, film ini juga dilengkapi petualangan menegangkan dan cerita yang cukup emosional. Dibarengi dengan visual menarik, ParaNorman jadi tontonan wajib yang harus ada di watchlist kamu.

2. The Autopsy of Jane Doe (2016)

https://www.youtube.com/embed/mtTAhXuiRTc

Sesuai judulnya, film ini berfokus pada proses autopsi mayat tanpa identitas yang disebut Jane Doe. Jane Doe (untuk perempuan, dan John Doe untuk laki-laki) merupakan nama untuk seseorang yang tidak dapat atau belum dapat teridentifikasi.

Film dimulai dengan kasus pembunuhan berantai di sebuah rumah dengan beberapa mayat sekaligus. Seorang mayat ditemukan di bawah tanah dengan kondisi setengah terkubur. Sherif dari kota itu membawa mayat tersebut ke rumah autopsi yang dijalankan oleh ayah dan anak. Keduanya terus menemukan kejanggalan sampai akhirnya malapetaka pun terjadi.

3. Fear Street Trilogy (2021)

https://www.youtube.com/embed/UyUuzCGblqc

Dirilis pada 2021, Fear Street Trilogy merupakan serial film horor dan thriller adaptasi dari novel horor klasik karya R. L. Stine. Film ini menceritakan teror demi teror pembunuhan berantai di kota bernama Shadyside. Para penduduk percaya bahwa segala kemalangan yang menimpa mereka merupakan hasil dari kutukan penyihir bernama Sarah Fier.

Di film pertama yang berlatarkan tahun 1994, film menceritakan kasus pembunuhan berantai di sebuah mal. Sang entitas ini pun kemudian mengincar sekelompok remaja sebagai korban selanjutnya.

Film kedua berfokus pada kasus pembantaian di sebuah kamp musim panas yang terjadi pada 1978. Sedangkan film terakhir menceritakan awal mula kutukan tersebut muncul, yakni saat Sarah Fier didakwa atas sihir hitam yang menyebabkan dirinya dihukum gantung.

Baca Juga: 10 Film Penyihir yang Seru Sekaligus Menegangkan, Ada Harry Potter

4. Hocus Pocus (1993)

https://www.youtube.com/embed/F4e6YQFrt1s

Film klasik Halloween satu ini menceritakan tiga penyihir asal Salem yang dihukum gantung dan berjanji untuk bangkit kembali. Tepat 300 tahun setelahnya, ketiga penyihir itu pun kembali bangkit. Mereka menculik anak perempuan bernama Dani dan meneror seantero kota.

Max, kakak laki-laki Dani yang mengetahui adiknya diculik oleh penyihir berusaha menyelamatkan adiknya dan penduduk kota dari teror penyihir. Max pun harus mencari cara agar ketiga penyihir tersebut kembali ke kematian. 

5. The Crucible (1996)

https://www.youtube.com/embed/TQeikzlK1uA

The Crucible merupakan film adaptasi dari pertunjukan panggung karya Arthur Miller. Cerita dari The Crucible mengadaptasi dari histeria pengadilan penyihir yang di mana penduduk saling mencurigai dan menunjuk satu sama lain telah mempraktikkan sihir hitam. 

Berlatar pada 1693, film ini menceritakan John Proctor yang melakukan hubungan terlarang dengan gadis bernama Abigail Williams. Tak lama kemudian, Pendeta Parris memergoki sekelompok perempuan yang menari di tengah hutan termasuk keponakannya, Abigail.

Abigail ternyata sedang melakukan ritual untuk membunuh istri John, Elizabeth. Saat seorang gadis mengalami gangguan jiwa, kota itu pun dilanda histeria saling tunjuk siapa yang telah melakukan praktik sihir.

Hingga saat ini, pengadilan penyihir masih menjadi kontroversi karena sulit untuk membuktikan bahwa terdakwa merupakan pelaku atau korban semata. Hukuman eksekusi hasil dari pengadilan penyihir akhirnya ditiadakan pada abad ke-18 karena banyak dari kasus-kasus tersebut didasari atas konflik atau dendam pribadi.

Baca Juga: 10 Tempat Terlarang di Dunia, Ada yang Konon Dikutuk Penyihir

Lina Yasmin Photo Verified Writer Lina Yasmin

Pembaca novel jika sedang mood. Pemakan segala (yang halal), dan petidur ulung.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Naufal Al Rahman

Berita Terkini Lainnya