5 Fakta Chromatica, Album Baru Lady Gaga yang Menghadirkan Grup KPop

Apakah akan menjadi album terbaik tahun 2020 ini?

Ada kabar bahagia bagi para penggemar Lady Gaga di seluruh dunia. Dalam waktu dekat ini, bintang pop Asal Amerika Serikat ini dikabarkan akan segera comeback dengan meluncurkan album studio keenamnya yang diberi nama "Chromatica". Sebelumnya, Lady Gaga telah merilis album studio kelimanya bertajuk "Joanne" pada tahun 2016 silam. 

Dalam album terbarunya nanti, Lady Gaga telah menyiapkan berbagai macam kejutan untuk para penggemarnya, diantaranya ada kolaborasinya dengan grup musik KPop. Mendengar kabar tersebut jadi semakin tidak sabar nih! Selagi menunggu album terbarunya yang akan segera dirilis, berikut di bawah ini ada beberapa fakta tentang album terbaru Lady Gaga yang wajib kamu ketahui.

1. Lady Gaga menghadirkan "Stupid Love" sebagai single pertama dari album studio keenamnya ini

https://www.youtube.com/embed/5L6xyaeiV58

Sebelum album terbarunya akan segera dirilis, Lady Gaga telah menghadirkan Stupid Love sebagai single pertama dari album studio keenamnya nanti. Lady Gaga pertama kali mengumumkan Stupid Love sebagai single pertamanya pada 25 Februari 2020 melalui akun sosial media pribadinya. Ia membagikan foto berupa papan iklan tentang singlenya yang akan segera hadir dan berlokasi di wilayah Hollywood. Sedangkan singlenya sendiri mulai dirilis secara luas pada 28 Februari 2020.

2. Jadwal rilis "Chromatica" sempat tertunda

5 Fakta Chromatica, Album Baru Lady Gaga yang Menghadirkan Grup KPopwallpapersden.com

Setelah sukses dengan merilis single pertamanya. Tak lama kemudian, Lady Gaga pun akhirnya mengumumkan album studio keenamnya yang diberi nama "Chromatica" pada 3 Maret 2020 melalui akun sosial media pribadinya. Pada saat itu, Lady Gaga belum mencantumkan sampul album resminya, melainkan ia hanya mencantukan sampul album sementara disertai dengan tanggal rilis awalnya 10 April 2020.

Welcome to "Chromatica", coming April 10. Pre-order now.
This is not the album cover but we made it for you to enjoy in the meantime.

Pada 24 Maret 2020, Lady Gaga memberikan pernyataan mengejutkan melalui akun sosial media pribadinya, bahwa album terbarunya "Chromatica" terpaksa harus ditunda sampai waktu yang tak ditentukan karena pandemi COVID-19 yang semakin meluas di dunia. Tak hanya itu, Lady Gaga pun juga menunda agenda turnya The Chromatica Ball, pertunjukkan musiknya di Vegas, hingga penampilan rahasianya di Coachella.

Pada 6 April 2020, Lady Gaga akhirnya mengumumkan sampul album resminya disertai dengan tampilan piringan hitam/vinly dan audio tape. Menurut informasi dari para penggemarnya, alasan kenapa Lady Gaga mengumumkan sampul album resminya secara tiba-tiba karena sampul albumnya tersebut telah terlanjur bocor di internet. Maka dari itu, bintang pop ini pun harus mengambil keputusan.

Pada 6 Mei 2020, Lady Gaga akhirnya mengumumkan secara resmi tanggal perilisan album terbarunya setelah sekitar dua bulan tertunda sejak jadwal rilis pertamanya. Bintang pop ini pun membagikan foto dirinya yang seolah ia sedang berada di planet lain lengkap dengan caption-nya yang unik.

The journey continues. You can officially join me on #Chromatica on May 29.

3. Album studio keenamnya ini akan memiliki konsep aliran musik Pop-Dance era 80-an

5 Fakta Chromatica, Album Baru Lady Gaga yang Menghadirkan Grup KPopdazeddigital.com

Bukan menjadi rahasia lagi, kalau aliran musik dari Lady Gaga ini identik dengan genre pop dan dance. Namun pada album terbarunya nanti akan terasa sedikit berbeda. Bintang pop ini ternyata telah menyusun konsep musiknya seunik mungkin dengan kembali menghadirkan aliran musik era 80-an, sebagai contohnya pada single pertamanya Stupid Love.

Tidak hanya Lady Gaga saja yang menghadirkan aliran musik era 80-an. Pada album terbaru Dua Lipa dan The Weeknd yang telah dirilis beberapa waktu yang lalu juga memiliki aliran musik yang sama sedemikian rupa. Apakah genre musik 80-an akan kembali menjadi tren pada tahun 2020 ini?

Baca Juga: 10 Pesona Lady Gaga yang Kolaborasi dengan BLACKPINK di Album Baru

4. Lady Gaga berkolaborasi dengan BLACKPINK lewat lagu Sour Candy

5 Fakta Chromatica, Album Baru Lady Gaga yang Menghadirkan Grup KPopberbagai sumber

Suatu kabar bahagia sekaligus mengejutkan bagi para penggemar Lady Gaga dan BLACKPINK di seluruh dunia. Ini adalah momen pertama bagi Lady Gaga berkolaborasi dengan grup musik asal Korea Selatan. Sedangkan bagi BLACKPINK ini merupakan kolaborasi keduanya dengan penyanyi barat dimana sebelumnya BLACKPINK sudah pernah berkolaborasi dengan Dua Lipa lewat lagu Kiss and Make Up.

Lady Gaga pertama kali mengumumkan proyek kolaborasinya ini pada 23 April 2020 melalui akun sosial media pribadinya. Ia membagikan foto dengan latar belakang warna hijau yang berisikan 16 buah lagu bagian dari album terbarunya nanti. Di sana tercantum, ada sebuah lagu berjudul Sour Candy yang ternyata melibatkan BLACKPINK. Tak hanya itu, Lady Gaga pun juga berkolaborasi dengan penyanyi lainnya seperti Ariana Grande lewat lagu Rain On Me dan Elton John lewat lagu Sine From Above.

5. Ada banyak musisi dunia yang ternyata ikut terlibat dalam album "Chromatica"

5 Fakta Chromatica, Album Baru Lady Gaga yang Menghadirkan Grup KPopInstagram.com/ladygaga

Tak hanya melibatkan BLACKPINK, Ariana Grande, dan Elton John saja, bintang pop ini ternyata juga melibatkan beberapa musisi dunia ternama lainnya seperti BloodPop, Ryan Tedder "OneRepublic", Skrillex, Axwell, Madeon, Max Martin, dan masih banyak lagi.

Informasi tersebut didapat melalui salah satu postingan twitter milik akun fan page Lady Gaga (@chartsladygaga). Sejauh ini, para musisi dunia tersebut dikabarkan akan menjadi produser dan penulis pada beberapa lagu di album "Chromatica" milik Lady Gaga. Kamu pasti semakin tidak sabar kan?

Itulah beberapa fakta tentang Chromatica, album studio keenam Lady Gaga yang akan segera hadir. Tak disangka, ada banyak sekali musisi dunia yang ternyata ikut terlibat dalam proyek album terbaru milik Lady Gaga ini. Semoga album terbarunya ini bisa sukses dan memperoleh beragam prestasi ya!

Baca Juga: 10 Potret Terbaru Lady Gaga, Makin Cantik dengan Rambut Merah Mudanya

Mahdi Ghufron Hidayat Photo Verified Writer Mahdi Ghufron Hidayat

Sedang belajar menjadi lebih baik lagi || IG: efrontwo

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Agustin Fatimah

Berita Terkini Lainnya